Tampilkan di aplikasi

Buku Unsoed Press hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

8 Langkah Belajar Bahasa Inggris untuk Pramuwisata Lokal

English for Professional Local Guide

1 Pembaca
Rp 70.300 15%
Rp 59.750

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 179.250 13%
Rp 51.783 /orang
Rp 155.350

5 Pembaca
Rp 298.750 20%
Rp 47.800 /orang
Rp 239.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Pengembangan sektor pariwisata tidak lepas dari peran para pelaku industri pariwisata, salah satunya adalah pramuwisata. Pramuwisata diharapkan memiliki pengetahuan dan ketrampilan pemanduan dan bahasa yang baik sehingga hal itu akan berdampak pada pelayanan terhadap wisatawan. Oleh karena itu, buku ini memberikan informasi, pengetahuan dan ketrampilan bagi para pramuwisata tentang teknik pemanduan wisata transfer in dan transfer out serta tiga teknik guiding, yaitu basic guiding, commentary guiding, dan story telling guiding.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Indah Puspitasari
Editor: Ely Triasih Rahayu / Nadia Gitya Yulianita

Penerbit: Unsoed Press
ISBN: 9786234650051
Terbit: Maret 2022 , 77 Halaman

BUKU SERUPA













Ikhtisar

Pengembangan sektor pariwisata tidak lepas dari peran para pelaku industri pariwisata, salah satunya adalah pramuwisata. Pramuwisata diharapkan memiliki pengetahuan dan ketrampilan pemanduan dan bahasa yang baik sehingga hal itu akan berdampak pada pelayanan terhadap wisatawan. Oleh karena itu, buku ini memberikan informasi, pengetahuan dan ketrampilan bagi para pramuwisata tentang teknik pemanduan wisata transfer in dan transfer out serta tiga teknik guiding, yaitu basic guiding, commentary guiding, dan story telling guiding.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Pengelolaan sektor pariwisata yang berkelanjutan tidak akan pernah terlepas dari pengembangan sumber daya manusia. Bahkan upaya tersebut telah diyakini sebagai upaya penting yang mampu menyelematkan potensi sumber daya manusia tetap tersedia di lapangan dan berfungsi dengan baik untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera.
Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi selalu menekankan adanya hubungan antara dunia pendidikan dan dunia industri. Sehingga Perguruan Tinggi mampu menghasilkan sumber daya manusia yang sesuai dengan kebutuhan industri. Di sisi lain, Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengupayakan untuk selalu dapat bersinergi mengembangkan sektor pariwisata dengan berbagai pemangku kepentingan.
Kebutuhan akan penguasaan bahasa asing untuk sektor pariwisata sangat diperlukan. Melalui buku ini, mahasiswa, pelajar SMK, praktisi pariwisata dan masyarakat mampu belajar menggunakan Bahasa Inggris secara fungsional.
Peranan bahasa Inggris dalam bidang pariwisata dapat sebagai alat komunikasi dan alat promosi kepada dunia luar. Bahasa Inggris juga dapat digunakan untuk meningkatkan pelayanan agar lebih maksimal. Kesuksesan dari produk jasa tergantung pada kualitas sumber daya manusia termasuk penguasaan bahasa Inggris, teknik pelayanan dan pengetahuan tentang pariwisata.
Kehadiran buku ini diharapkan mampu meningkatkan keterampilan bahasa Inggris para pelaku industri pariwisata. Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada penulis. Semoga buku ini bermanfaat.

Penulis

Indah Puspitasari - Saya menempuh studi Sastra Inggris di Universitas Jenderal Soedirman dan studi Pasca Sarjana Linguistik konsentrasi Linguistik Terapan Bahasa Inggris di Universitas Diponegoro.
Saat ini, saya bergabung menjadi salah satu dosen Bahasa Inggris di Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jenderal Soedirman dan mengajar mata kuliah English for Tourism serta beberapa matakuliah lain.
Selama lebih dari 12 tahun terjun di dunia pendidikan, saya menghasilkan beberapa artikel jurnal dan prosiding berkaitan dengan English for Specific Purposes. Selain book chapter dengan judul Gaya Bahasa Promosi Pariwisata di masa dan pasca covid-19 (2021), saya juga mengasilkan buku memoar berjudul Spiritual Traveller (2019), How to Survive a Pandemic (2021) dan buku karya bersama dengan 65 mahasiswa berjudul Mengenal 11 Curug di Banyumas (2022).
Saya percaya bahwa mengembangkan pariwisata Indonesia, khususnya berkaitan dengan pengembangan sumber daya manusia dan peningkatan kompetensi Bahasa Inggris pelaku industri pariwisata, merupakan salah satu cara meningkatkan kualitas pariwisata Indonesia.

Editor

Ely Triasih Rahayu - Seorang pengajar di Program Studi S1 Sastra Jepang, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jenderal Soedirman. Gelar doktor diraih di Universitas Sebelas Maret Surakarta pada tahun 2013 dengan bidang Ilmu Sastra dan Bahasa Jepang.
Nadia Gitya Yulianita - Seorang pengajar di Program Studi S1 Sastra Inggris, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jenderal Soedirman. Gelar master diraih di Universitas Sebelas Maret Surakarta pada tahun 2018 dengan bidang Ilmu Linguistik.

Daftar Isi

Kata Pengantar
Prakata
Daftar Isi
Daftar Gambar
Daftar Tabel
Unit 1. The Importance of English for Local Guide
Unit 2. Transfer in Service Standar
Unit 3. Meeting Service
Unit 4. Basic Guiding
Unit 5. Commentary Guiding
Unit 6. Story Telling Guiding
Unit 7. Closing and Parting
Unit 8. Transfer out
Penutup
Daftar Pustaka
Profil Penulis