Tampilkan di aplikasi

Gunakan robot, perusahaan lebih ramping dan gesit

Majalah Warta Ekonomi - Edisi 01/XXXI/2020
27 Januari 2020

Majalah Warta Ekonomi - Edisi 01/XXXI/2020

Perusahaan siap menggunakan Robotic Process Automation untuk menjadi lebih gesit dan ramping.

Warta Ekonomi
Teknologi baru diprediksi akan semakin banyak digunakan. Sebuah laporan dari perusahaan konsultan global Protiviti Robotic Process Automation (RPA) menunjukkan banyak perusahaan berencana untuk berinvestasi jutaan dolar dalam teknologi tersebut, dan akan meng-hire tenaga khusus untuk mengembangkan kemampuan RPA untuk beberapa tahun ke depan.

Berdasarkan survei global terhadap 450 eksekutif yang dilakukan oleh Protiviti dan ESI ThoughtLab, menemukan bahwa rata-rata perusahaan akan menghabiskan US$5 juta untuk perangkat lunak RPA setiap tahunnya. Bahkan organisasi besar berencana untuk menginvestasikan US$10 juta hingga US$20 juta per tahun dalam sistem RPA, karena mereka berupaya mengotomatisasi sejumlah proses bisnis.

Hasil penelitian yang dilakukan, organisasi yang ketinggalan dalam mengembangkan kemampuan RPA akan segera menemukan diri mereka pada kerugian kompetitif. Karena ketika para pemimpin RPA memperluas pangsa pasar mereka, menghasilkan pendapatan yang lebih tinggi, dan meningkatkan kepuasan pelanggan, organisasi yang belum menggunakan akan jauh tertinggal.

Studi itu juga mengidentifikasi sejumlah manfaat potensial yang terkait dengan motivasi berinvestasi dalam RPA. Ini termasuk peningkatan produktivitas (dikutip oleh 22%), kualitas produk yang lebih baik (16%), posisi pasar kompetitif yang kuat (15%), kepuasan pelanggan (12%), dan kecepatan lebih besar ke pasar (11%).

Hanya dalam dua tahun, organisasi-organisasi yang diidentifikasi oleh Protiviti sebagai pemimpin dalam penyebaran RPA akan menggunakan bot perangkat lunak di hampir setiap fungsi dalam organisasi mereka. RPA adalah kunci dari operasi yang ramping dan gesit yang akan memperkuat posisi pasar perusahaan dengan mendorong efisiensi, meningkatkan kecepatan ke pasar dan memperkuat kinerja keuangan.
Majalah Warta Ekonomi di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI