Tampilkan di aplikasi

Efrinal Sinaga, Bangun Superteam Raih Prestasi

Majalah Womens Obsession - Edisi 87
30 April 2022

Majalah Womens Obsession - Edisi 87

Efrinal Sinaga Presiden Direktur PT Akulaku Finance Indonesia

Womens Obsession
Berkecimpung di industri keuangan bukan hal yang baru bagi Efrinal Sinaga. Pria yang juga akuntan dan kini menjabat sebagai Presiden Direktur PT Akulaku Finance Indonesia sudah memulai perjalanannya lebih dari 32 tahun yang lalu. Terutama di bidang keuangan nonbank, otomotif, dan home appliances.

Menilik perjalanannya selama membangun karier, dia sempat mendedikasikan diri selama 22 tahun di PT Astra International, Tbk hingga tahun 2010. Bertahuntahun bergelut di dunia keuangan, pada tahun 2007 bersama-sama dengan tim, dia berkesempatan menjadi orang pertama yang membuat perusahaan pembiayaan berbasis syariah. Selanjutnya pada April tahun 2010, Efrinal melangkahkan kakinya ke Grup Bank Muamalat dan masuk jajaran direksi di PT Al Ijarah Indonesia Finance untuk mengembangkan produk ritel otomotif dan komersial syariah di sana.

Tidak sampai di situ, dia juga dipercaya menjadi salah satu advisor Bapak Mochtar Riady (Chairman Grup Lippo) untuk mengembangkan konsep pembiayaan dan digitalisasi UMKM, perusahaan fintech P2P Lending, hingga development skim syariah. “Pada tahun 2007 bersama tim di Grup FIF, kami menjadi orang pertama di Indonesia yang membuat perusahaan pembiayaan syariah. Jadi, multifinance syariah itu dimulai tahun 2007.

Alhamdulillah, dimampukan oleh Allah SWT untuk menghadirkan layanan keuangan perusahaan non-ribawi. Saya juga sangat aktif di Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) dalam banyak bidang dan sejak 2013 sampai 2016, dipercaya sebagai Sekjen Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI). Amanah lainnya juga pernah diberi penugasan oleh OJK sebagai Ketua Pokja Pembiayaan Maritim di sektor IKNB atau Lembaga Keuangan Non-Bank, dan sebagai Ketua Dewan Pengarah Pokja UMKM dan Koperasi di OJK,” tuturnya dengan semangat.
Majalah Womens Obsession di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI