Tampilkan di aplikasi

Mengenal Malaikat Mikail berdasarkan Al-Qur'an & Sunnah

Majalah As-sunnah - Edisi 06/XXIV
21 Oktober 2020

Majalah As-sunnah - Edisi 06/XXIV

Allâh Dia Pencipta segala sesuatu.

As-sunnah
Allâh Dia Pencipta segala sesuatu. Dia Pencipta makhluk yang bergerak dan yang tidak bergerak. Dia Pencipta malaikat, manusia, jin, langit, bumi, dan semua yang ada. Allâh berfirman:

Apakah mereka (orang-orang musyrik) menjadikan beberapa sekutu bagi Allâh yang dapat menciptakan seperti ciptaan-Nya sehingga kedua ciptaan itu serupa menurut pandangan mereka?" Katakanlah, "Allâh adalah Pencipta segala sesuatu dan Dia-lah Allah Yang Maha Esa lagi Maha Perkasa”. (QS. Ar-Ra’du/13:16)

Di antara makhluk ciptaan Allâh yang wajib diimani oleh orang yang telah mendengarnya adalah Malaikat Mikail. Pada tulisan ini, insya Allâh, kita akan mengenal lebih jauh tentang malaikat Allâh ini. Nama Malaikat Mikail dan Artinya. Malaikat Mikail atau Mikâl adalah nama malaikat yang paling utama setelah Malaikat Jibril. Kedua nama malaikat ini sering disebut bersamaan. Nama Mikâl disebutkan sekali di dalam al-Qur’an. Allâh berfirman:

Barangsiapa menjadi musuh Allâh, malaikatmalaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail, maka sesungguhnya Allâh adalah musuh orang-orang kafir. (QS. Al-Baqarah/2:98)

Adapun tentang makna nama “Mikâ-îl” artinya adalah 'Ubaidullah (Hamba kecil Allâh), sebagaimana penjelasan ‘Ali bin Husain. Dari 'Aisyah, ia berkata; "Rasûlullâh pingsan dan kepala Beliau dalam pangkuanku. Lalu aku mulai mengusapnya dan mendoakan kesembuhan untuknya. Ketika Beliau siuman, Beliau bersabda, "Tidak! Akan tetapi, aku memohon kepada Allâh kawan yang paling tinggi bersama Malaikat Jibril, Mîkâ-îl, dan Isrâfîl." (HR. Ibnu Hibban, no. 6591. Hadits ini dihukumi shahih oleh Syaikh al-Albani dalam ashShahîhah, no. 3104)
Majalah As-sunnah di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI