Tampilkan di aplikasi

Toyota HC-R, coupe-high rider

Majalah Car & Tuning Guide - Edisi 535
16 Maret 2016

Majalah Car & Tuning Guide - Edisi 535

Dan inilah mobil yang cukup ditunggu saat ini dari Toyota untuk menandingi para rivalnya, mulai dari Honda HR-V, Nissan Juke, Chevrolet Trax, hingga Mazda CX-3.

Car & Tuning Guide
Paris Motor Show 2014 menjadi penampilan perdana Toyota C-HR dalam versi konsep. Namun untuk versi produksi, C-HR menjalani debutnya di ajang Geneva Motor Show 2016. Dan inilah mobil yang cukup ditunggu saat ini dari Toyota untuk menandingi para rivalnya, mulai dari Honda HR-V, Nissan Juke, Chevrolet Trax, hingga Mazda CX-3.

Sama seperti Toyota Prius terbaru, C-HR juga akan menggunakan Toyota New Generation Architecture (TNGA) sebagai paltform. Selain itu, teknologi sumber tenaga terkini juga coba dibenamkan ke C-HR lewat mesin 1.800 cc yang dipadu motor listrik. Selain itu, kabarnya Toyota juga akan menyematkan mesin 1.200 cc turbocharger berdaya 114 dk yang dipadu transmisi manual 6-percepatan atau CVT. Untuk versi naturally aspirated juga akan tersedia mesin empat silinder berkapasitas 2.000 cc.

Kalau bicara desain, tampilannya tak berbeda jauh dari versi konsep. Sudut-sudut tajam di setiap sisi tetap dipertahankan pada C-HR versi produksi yang membuatnya tampil futuristis. Desain lampu depan tipis yang sudah mengandalkan LED memberikan kesan modern. Ketika melihat bagian samping, sama seperti Juke dan juga HR-V, terkesan mobil ini hanya memiliki dua pintu. Hal ini berkat desain hendel pintu belakang yang diletakkan di pilar C sehingga penampilannya bak mobil coupé. Sementara tampilan belakang, mengingatkan pada lampu Honda Civic terbaru.

Dari sisi dimensi, dibanding SUV Toyota RAV4, CH-R hanya terpaut lebih pendek 254 mm. Artinya, C-HR akan punya panjang sekitar 4.341 mm. Jika dibandingkan dengan Nissan Juke, C-HR lebih panjang 226 mm dengan whelbase lebih panjang 109 mm. Hal ini tentu berpengaruh pada interior yang lebih lapang.

Beberapa fitur terkini juga sudah dibenamkan, sebut saja Lane- Departure Warning dan Adaptive Cruise Control. Tapi sepertinya fitur-fitur ini belum tentu disematkan jika nanti akan dijual di Indonesia. Buat yang penasaran, tunggu saja kehadirannya di Tanah Air meski belum dalam waktu dekat.
Majalah Car & Tuning Guide di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI