Tampilkan di aplikasi

Melirik cuan kemitraan apotek yang prospek bisnisnya sepanjang zaman

Majalah Franchise Indonesia - Edisi 05/XIII/Des 2019-Feb 2020
11 Maret 2020

Majalah Franchise Indonesia - Edisi 05/XIII/Des 2019-Feb 2020

Apotek sehat sentosa

Franchise Indonesia
Berdiri sejak 8 tahun lalu, Apotek yang bermarkas di Jakarta-Barat ini menawarkan sistim kemitraan bagi hasil. Dengan pelayanan ramah serta jaminan produk obat yang lengkap membuat bisnis ini tetap sustain.

Kebutuhan obat kian meningkat dan deman pasar semakin tinggi. Inilah penyebab usaha apotek tetap berkibar sepanjang masa. Ketika sakit, kita semua pasti butuh obat. Saat sudah sembuh pun, kita butuh suplemen berupa vitamin agar tidak sakit lagi.

Karena itu, bisa dibilang, obat-obatan atau vitamin merupakan kebutuhan penting dalam kehidupan kita. Karena alasan obat sudah menjadi kebutuhan sehari-hari itulah, membuka usaha jasa Apotek menjadi pilihan berbisnis.

Namun, membuka apotek melalui sistem waralaba atau kemitraan, dibutuhkan pengalaman dan dukungan penuh kepada mitra bisnisnya agar usaha berjalan baik.

Salah satu pelaku usaha yang menawarkan peluang usaha kemitraan adalah Apotek Sehat Sentosa yang berdiri pada 11 November 2011 dan membuka gerai pertama kali di bilangan Jalan Kedele Raya No 24 Bojong Indah, Rawa Buaya, Cengkareng Jakarta-Barat.

Santoso Kusuma, Owner Apotek Sehat Sentosa mengatakan saat ini bisnis miliknya berjalan baik, karena persediaan obat yang relative komplit, harga yang kompetitif, supply chain yang baik dan persediaan obat yang mencukupi, serta pelayanan ke pembeli yang baik
Majalah Franchise Indonesia di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI