Tampilkan di aplikasi

Mediterania klasik simpel untuk keluarga muda

Majalah Housing Estate - Edisi 167
6 Juli 2018

Majalah Housing Estate - Edisi 167

Gaya mediterania klasik juga bisa diterapkan pada rumah dengan lebar kaveling terbatas. / Foto : Susilo

Housing Estate
Perumahan Sentul Alaya (110 ha) dikembangkan di tengah kawasan Sentul City (3.100 ha) di Sentul Selatan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, memanfaatkan lansekapnya di perbukitan dengan pemandangan eksotis ke Gunung Salak, Gunung Pancar, dan lapangan golf Sentul Highland, selain dekat dengan pusat fasilitas Sentul City seperti Taman Budaya, Jungleland, area kuliner Ah Poong, dan lain sebagainya.

Unit contoh rumah tipe 102/126 di klaster Grandioso ini didesain bergaya mediterania klasik untuk memaksimalkan lingkungan perumahan di ketinggian itu dan menyelaraskannya, antara lain dengan menggunakan beberapa material alam sebagai aksen fasad bangunan.

“Ciri kuat gaya desain rumah ini menggunakan tiang-tiang dan bermain sedikit profil untuk aksen. Digunakan juga material batu alam sehingga tampilannya mewah tapi tetap terlihat simpel dengan layout ruang kompak yang cocok untuk keluarga muda,” kata Agung Pratama, Marketing Communication PT Karya Bintang Gemilang (Mayapada Group), pengembangnya.

Tahap pertama Sentul Alaya mengembangkan lahan seluas 34 ha yang akan terdiri dari enam klaster dengan seratusan rumah per klaster. Hingga saat ini telah dikembangkan klaster Alegro (4,2 ha/173 unit), Grandioso (3,5 ha/107 unit), dan Cadenza (5 ha/157 unit). Unit rumah contoh ini ada di Grandioso yang menawarkan tipe 120/144 dan 164/240 dua lantai selain tipe 102/126 dengan lebar bangunan 7, 8, dan 12 m. Harganya mulai dari Rp1,7 miliar/unit dibanding harga saat mulai dipasarkan pertengahan 2016 yang masih Rp1,4 miliar.
Majalah Housing Estate di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI