Tampilkan di aplikasi

Perusahaan hebat pentingkan pengalaman karyawan

Majalah Infokomputer - Edisi 01/2019
29 Desember 2018

Majalah Infokomputer - Edisi 01/2019

Memberi perhatian pada pengalaman karyawan (employee experience) diyakini para ahli akan meningkatkan kinerja perusahaan. / Foto : reflexnaja/iStock-x

Infokomputer
Tokopedia, satu dari empat Unicorn di Indonesia, sejak awal menyadari pentingnya peran karyawan bagi kesuksesan perusahaan. Tokopedia menyebut karyawannya Nakama. Sebutan dari bahasa Jepang ini bermakna teman sejawat (colleague), teman sebangsa (compatriot), teman (friend), atau sobat (comrade).

Nakama mempunyai makna yang lebih dalam daripada teman yang sekadar companion, serta keterikatannya lebih erat daripada friend. Dalam sebuah seminar, Libertha Hutapea, Head of People Strategy Tokopedia, mengatakan bahwa Nakama adalah pelanggan (customer) yang paling penting.

Kantor Tokopedia yang bernuansa serba hijau dirancang sedemikian rupa agar para karyawan merasa nyaman seperti di rumah. Tokopedia juga menyediakan beberapa alat permainan untuk merangsang kreativitas karyawan dan membantu karyawan melepaskan stres. Di balik nuansa yang terlihat tersebut, terdapat filosofi pengelolaan karyawan yang saat ini sedang mengemuka, yakni filosofi yang mengutamakan Employee Experience.

Employee Experience Tingkatkan Keuntungan Konsep Employee Experience ini lebih baru daripada Employee Engagement yang sebelumnya selalu menjadi buzzword di kalangan praktisi manajemen Sumber Daya Manusia (SDM). Walaupun engagement karyawan tetap menjadi “cawan suci” incaran pemberi kerja, tapi selama bertahun-tahun, hasil survei engagement karyawan selalu memperlihatkan skor rendah.

Survei Gallup tahun 2017 di 155 negara misalnya, menemukan bahwa hanya 15% karyawan yang engaged pada pekerjaannya. Employee engagement dapat dikatakan menjadi sebuah hasil yang ingin dicapai melalui serangkaian employee experience yang baik dalam jangka waktu tertentu.
Majalah Infokomputer di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI