Tampilkan di aplikasi

Pesepeda dan pelari, waspada DVT

Majalah Intisari - Edisi 690
5 Maret 2020

Majalah Intisari - Edisi 690

Deep vein thrombosis (DVT) menandai gumpalan darah di pembuluh balik dalam. Gumpalan darah ini bisa menjadi ancaman serius jika terbawa aliran darah menuju paru-paru. / Foto : PRESSFOTO_FREEPIK

Intisari
Orang yang teratur olahraga belum tentu bebas dari masalah kesehatan yang serius lo,” kata dr. Novita Sitorus, SpJP dari RS OMNI Pekayon. Pernyataan dr. Novita itu mengena banget dengan curhat seorang teman di grup WhatsApp. Teman ini bisa dibilang gila olahraga. Yoga, lari, dan menyelam dilakoninya. Namun tidak berlebihan. Makanya, ketika ia jatuh sakit, selain simpati juga muncul ucapan bernada mempertanyakan.

“Rajin olahraga kok bisa sakit sih?” Tiba-tiba kaki kiri teman ini bengkak dan beku seperti daging yang keluar dari freezer. Ia pun konsultasi dengan dokter medis olahraga dan menjalani terapi. Namun tiga minggu terapi tidak membawa hasil. Tes MRI hasilnya semua bagus. Tes kekuatan otot juga bagus. Setelah berpindah periksa ke dokter internis yang tak menemukan akar masalahnnya, teman ini kemudian disarankan ke hematolog. Ketemulah diagnosisnya, DVT! Deep vein thrombosis. Ada bekuan darah di pembuluh vena dalam.

Tiga faktor bersamaan Meski menurut dr. Novita DVT tidaklah seseram penyakit kardiovaskuler lainnya, namun tak bisa disepelekan. Terutama pada kasus teman tadi. Dari hasil USG terlihat ada gumpalan darah dari pertengahan paha sampai tungkai kaki. Karena ia rajin olahraga, yang berarti peredaran darahnya bagus, dikhawatirkan gumpalan tadi terbawa ke paru-paru dan mengakibatkan emboli yang mematikan!

Mengapa darah bisa membeku? Darah membeku merupakan salah satu cara tubuh mencegah kehilangan darah yang berlebihan. Dalam banyak hal, gumpalan darah itu larut dengan sendirinya. Akan tetapi, tak jarang gumpalan tidak melarut atau terbentuk di tempat yang tidak semestinya – seperti di pembuluh darah vena dalam atau besar di kaki bagian bawah, paha, atau panggul. Gumpalan inilah yang disebut dengan DVT.
Majalah Intisari di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI