Tampilkan di aplikasi

Batu Gajah Adventure off-road 2017, wisata jalur jelajah

Majalah JIP - Edisi 185
8 September 2017

Majalah JIP - Edisi 185

Menyambangi potensi wisata dengan melewati jalur menantang.

JIP
Gelaran off-road jelajah pesona alam di daerah Pasir Pangaraian, Rokan Hulu, Riau, merupakan event perdana. Event dengan tajuk Batu Gajah Adventure Off-road 2017 ini berlangsung pada 18-20 Agustus, sekaligus dalam memperingati HUT Republik Indonesia dan HUT Bhayangkara di daerah Rokan Hulu, Riau.

“Event ini bertujuan untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 72 dan HUT Bhayangkara ke 71. Ingin lebih mengenalkan pesona wisata tersembunyi yaitu Batu Gajah dan Pemandian Air Panas, yang merupakan satu paket wisata religi Masjid Agung Madani Islamic Center, Pasir Pangaraian,” ucap Budiman Lubis sebagai Ketua Panitia. Untuk menuju kedua lokasi tersebut, penyelenggara membuat dua trek CR (Country Road) berbeda.

“Tujuannya agar tidak terjadi penumpukan 67 kendaraan peserta di dalam trek. Peserta pun dibagi jadi dua kelas yaitu Medium Off-road dan Light Off-road,” ucap Lukman yang tergabung dalam panitia Event. Berbagai komunitas dari daerah Sumatera pun hadir, mulai dari Pekanbaru, Kampar, Dumai, Duri, Rengat, Kisaran dan Madina

Sebenarnya kedua trek tersebut sama-sama punya tantangan sendiri. Dibutuhkan kesabaran dan mengasah kemampuan para offroader, karena medan jalannya licin dan berbukit. “Jadi tidak hanya sebatas injak pedal gas saja, pokoknya mantaplah,” tutur salah satu peserta.

Menuju lokasi Batu Gajah, peserta disuguhkan jalur hutan di daerah Bukit Barisan. Permukaan jalan licin dengan tanjakan dan turunan pun menyambut peserta ke lokasi wisata tersebut. “Butuh kecermatan dan ketelitian saat melewati trek ini, kalau salah-salah bisa kelontang,” ucap Antan peserta dari Rokan Hulu.
Majalah JIP di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI