Tampilkan di aplikasi

Velg & ban baru 2016, lima tren kekinian

Majalah motor - Edisi 75
26 Mei 2016

Majalah motor - Edisi 75

Fitment Sampai Detail Velg / Foto : Kipli

motor
Fitment Sampai Detail Velg, Menurut Ryan Melano bos Antelope Ban, Jalan Pahlawan, Bogor, tren velg ke depan bakal berkutat di fi tment. “Setelah gue pelajari dari tahun ke tahun, tren velg adalah fi tment. Fitment-nya dulu yang kita pikir mau dibikin kayak apa, baru pilih model, fi nishing, dan detail-detail lain,” ucap Ryan. “Tuner bakal megang peranan penting dalam nentuin gaya velg yang mau dipake. Apakah mau berfungsi untuk sport performance, atau stance,” tambahnya lagi. Artinya skill tuner jadi poin penting dalam urusan fi tment. Apakah doi bisa bikin fi tment stance, fi tment balap, atau normal-normal saja.

Selain itu, Ryan juga nambahin,“Idealisme tuner juga nentuin, trennya mau dibawa kemana.” Idealisme dan keahlian tuner velg bakal bawa velg itu bisa dipakai untuk kebutuhan apa saja. Misal, “Velg concave bisa buat dipakai fashion, enggak di motorsport aja. Begitu juga velg celong, bisa dipakai juga buat motorsport,” tuturnya. Yang nengahin kedua faktor tersebut adalah fi tment. Untuk motorsport, maka fi tment-nya mesti untuk balap, enggak bisa pakai fi tment kayak ban narik atau camber berlebihan.

Sedangkan kata Wibowo Santosa, bos Permaisuri Ban, jalan Mahakam, Jakarta Selatan, tren velg 2016 bakal ngarah ke warna cerah dan polish. Kenapa? “Warna cerah dengan fi nishing polished bakal ramai. Karena juga sejalan dengan tren mobil sekarang yang banyak pakai chrome,” bilang pria yang biasa disapa dengan Bowo ini. Dari sisi desain, velg step lip bakal disukai lagi. “Bibir step lip akan jadi tren balikan karena orang selalu cari alternatif. Ini bukan sesuatu yang baru,” bilang Bowo. Salah satu desain velg step lip adalah Vossen VWS3 yang desainnya 5 spoke dipaduin step lip dan ukurannya 20 inci. Vossen X Work atau yang disingat VWS ini adalah kolaborasi pabrikan velg Amerika dan Jepang, Work Wheels.
Majalah motor di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI