Tampilkan di aplikasi

Catatan test MotoGP Catalunya, sasis baru untuk sisa musim

Tabloid Motor Plus - Edisi 903
22 Juni 2016

Tabloid Motor Plus - Edisi 903

Jalannya balap MotoGP Catalunya, Spanyol beberapa waktu lalu sudah memperlihatkan kemajuan yang dibuat insinyur Honda. Sebab, Honda RC213V sudah mulai bisa maju ke barisan depan untuk bersaing dengan pacuan lainnya. Terlihat dari Dani Pedrosa yang bisa kembali naik podium. He,he,he. / Foto : repsol ypf, yamaha moto gp. suzuki racing

Motor Plus
Jalannya balap MotoGP Catalunya, Spanyol beberapa waktu lalu sudah memperlihatkan kemajuan yang dibuat insinyur Honda. Sebab, Honda RC213V sudah mulai bisa maju ke barisan depan untuk bersaing dengan pacuan lainnya. Terlihat dari Dani Pedrosa yang bisa kembali naik podium. He,he,he.

Ditambah, sehari setelah balap berlangsung, Honda kembali memimpin jalannya test resmi MotoGP di sirkuit yang sama (6/6). Hebatnya lagi, bukan tim factory yang berada di posisi teratas, melainkan Cal Crutchlow yang merupakan tim satelit LCR Honda namun dapat support full dari HRC. Selama test, Crutchlow hanya bermain dengan seting suspensi depan dan juga ban anyar dari Michelin. Satu tipe ban untuk depan dan dua tipe buat di belakang.

Semua, usung tipe Hard. Dengan aplikasi ban ini, dirinya mampu berada 0,239 detik di depan Jorge Lorenzo yang berada di urutan kedua sesi test. Berbeda dengan Marc Marquez yang mencoba beberapa part terbaru di RC213V pacuannya. Mulai dari knalpot baru, sasis dan juga elektronik. Semuanya, ditest untuk menjawab kekurangan RC213V selama 2016 ini. Yaitu, kelemahan saat keluar tikungan. Makanya, akselerasi pun kalah ketimbang Yamaha.

“Ketika test kamu selalu bisa mengumpulkan informasi yang bisa dipakai untuk membantu lebih baik kedepannya. Apa yang kami pelajari hari ini, semoga Honda bisa menganalisa dan menerapkan ke sasis baru,” ungkap Marquez. Sebenarnya, Marquez sendiri mengakui kalau sasis baru ini memiliki kelebihan di beberapa tikungan Catalunya. Tetapi, sasis ini masih kurang cocok dengan gaya balapnya. Jadi, masih harus ada perbaikan lagi dengan waktu tersisa sebelum dipakai di Assen, belanda (26/6) nanti.

Tak hanya tim factory Honda saja yang puas dengan adanya sasis baru. Yamaha pun membawa sasis baru dalam sesi pengetesan. “Hasil yang positif. Saya mencoba banyak hal, termasuk juga ban belakang baru Michelin, beberapa darinya memberikan dampak positif pada akselerasi dan sasis baru,” ujar Lorenzo yang menempati posisi kedua di sesi test.
Tabloid Motor Plus di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI