Tampilkan di aplikasi

Kasus tewasnya pembalap muda Muhammad Fadhil

Tabloid Motor Plus - Edisi 971
12 Oktober 2017

Tabloid Motor Plus - Edisi 971

Meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di event road race Kejurkab MotorPrix Bupati Cup Nabire, Papua pada 8 Oktober kemarin. / Foto : istimewa

Motor Plus
Dunia balap tanah air kembali berduka. Pembalap muda tanah air asal Pangkep, Sulawesi Selatan, Muhammad Fadhil meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di event road race Kejurkab MotorPrix Bupati Cup Nabire, Papua pada 8 Oktober kemarin. Fadhil yang baru berusia 19 tahun sendiri tengah naik daun di Region V (Sulawesi) saat ini.

Ia baru saja menyandang status juara Region 5 kelas MP3 (Bebek 4-tak 155 cc Tune Up Pemula). Medya Saputra yang menjabat sebagai Kabid Olahraga Roda Dua PP IMI pun akhirnya angkat bicara. Ia sendiri menyayangkan kejadian tersebut dan akan segera melakukan tindakan tegas dalam mengantisipasi kejadian serupa di masa depan. “Sebagai tindakan awal tentu kita bakal mengevaluasi dan menghukum para perangkat perlombaan.

Race director, juri dan lain-lain. Kalau perlu bakal kita cabut lisensinya,” buka Medya. “Kalau soal Pengprov bakal terkena hukuman atau tidak, itu masih kita kaji lebih dalam lagi. Tapi saya juga kecewa, karena eventnya yang berstatus klub event kenapa pakai nama MotorPrix. Ini bakal kita tertibkan juga,” tambah pria asal Bengkulu ini.

Pada awal tahun ini juga tercatat ada dua event yang memakan korban tewas di Palopo, Sulawesi Selatan dan Merauke, Papua. Karena kejadian yang terus berulang, maka Medya kembali mengingatkan per 2018 nanti balapan hanya boleh dilaksanakan di sirkuit permanen atau area tertutup.
Tabloid Motor Plus di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI