Tampilkan di aplikasi

Kecil-kecil berani berdagang

Tabloid Nakita - Edisi 908
24 Agustus 2016

Tabloid Nakita - Edisi 908

Siapa sangka, main jual-jualan ternyata ikut membangun karakter tangguh, bertanggung jawab, kreatif, dan peduli pada diri si Kecil. / Foto : iStock

Nakita
Sering melihat si kecil sibuk bermain jualjualan? Kali ini Sasha, 4 tahun, mengajak mamanya bermain jual-jualan. Ceritanya, Sasha menjadi penjual di toko mainan. Ia mempersilakan ibunya untuk mencari mainan apa yang ingin dibeli. “Selamat datang di toko mainan. Mau beli mainan apa?” “Boleh saya ambil boneka ini?” “Silakan. Ini harganya tiga ribu rupiah.” “Saya beli ini, ya. Ini uangnya.” “Kembalinya ini, Bu. Terima kasih!” Dialog singkat seperti itu mungkin terdengar biasa saja. Namun di balik keseruan anak bermain jualjualan, anak bisa mengenal asyiknya berwirausaha. Role play semacam itu merupakan salah satu cara untuk memperkenalkan konsep wirausaha pada anak sejak dini.

LEBIH MUDAH BILA ADA ROLE MODEL Febie Samatha Sakapurnama, seorang mompreneur yang terkenal dengan produk baby bag atau diapers bag unik, mengatakan, kita bisa memperkenalkan dunia wirausaha pada si prasekolah melalui pembiasaan dan permainan. “Akan lebih mudah jika ada role model di lingkungan sekitar anak, sehingga anak dapat dilibatkan secara aktif atau diajak mengamati pekerjaan sehari-hari seorang wirausahawan,” tutur Febie. Permainan yang dimainkan Sasha dan ibunya tadi bisa menjadi salah satu contoh permainan yang dimaksud Febie. Lalu anak bisa bertukar peran, siapa yang menjadi pembeli dan penjual. Contoh lainnya, anak dapat diajak bermain pura-pura membuka warung atau mini market, dengan menggunakan kotak-kotak kemasan bekas makanan/minuman.

Selain itu, dapat juga menggunakan board game dengan tema jual beli untuk anak yang lebih besar. Contohnya seperti monopoli untuk anak dengan usia yang lebih besar. Anak juga bisa diajak membuat project kecil seperti berjualan mainan lama yang sudah tidak terpakai, membuat garage sale, atau membuka tempat penyewaan buku. Selain itu, penting pula untuk mengenali minat wirausaha anak sejak dini. Hal ini dapat terlihat dari antusiasme anak terhadap usaha yang mungkin ada di sekitarnya.
Tabloid Nakita di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI