Tampilkan di aplikasi

Pendidikan seks, cegah anak dari pelecehan

Tabloid NOVA - Edisi 1766
27 Desember 2021

Tabloid NOVA - Edisi 1766

Ajarkan si kecil untuk tahu bagian mana saja dari tubuhnya yang tak boleh disentuh orang lain. Caranya?

NOVA
Belakangan kita semua dibuat geram sekaligus miris dengan adanya kejadian pelecehan seksual yang dilakukan oleh guru kepada muridnya. Ya, sederet kasus pelecehan seksual pada anak belakangan ini banyak yang mulai terungkap. Tentu saja hal ini membuat para orangtua semakin waswas, bagaimana bisa lembaga pendidikan yang harusnya jadi tempat yang aman bagi anak malah jadi tempat terjadinya kasus pelecehan seksual.

Melihat kondisi yang ada, psikolog anak Dr. Ihsana Sabriani Borualogo, M.Si., Psikolog, mengingatkan betapa pentingnya pendididikan seksual diberikan kepada anak, sejak dini, sebagai upaya pencegahan agar anak bisa terhindar dari kejahatan seksual.

Meskipun sekarang ini banyak orangtua yang mulai terbuka soal pendidikan seksual kepada anak, namun tidak jarang masih ada yang merasa bingung bagaimana konsep ataupun cara menyampaikan edukasi seksual kepada si kecil. Kata Ihsana, “Pertama yang harus dipahami orangtua adalah bahwa yang dimaksud pendidikan seksual kepada anak itu konteksnya bukan berkaitan dengan relasi seksual sebagaimana pemahaman orang dewasa.”

Namun lebih kepada mengajarkan anak untuk memahami, belajar tentang anggota tubuhnya. Sehingga output-nya anak tahu bahwa badannya tidak boleh dipegang oleh orang lain. Bagaimana kita menjalankan pendidikan seks kepada anak di rumah?
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI