Tampilkan di aplikasi

Toyota Alphard 2017, gaya simple mobil CBU

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 68/XXVII
8 September 2017

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 68/XXVII

“Kali ini Ferdy memodifikasi Alphardnya lebih simpel dibandingkan yang sebelumnya, dan tidak diceperkan” / Foto : kyn

OTOMOTIF
Alphard gue yang sebelum ini, pasti selalu gue ceperin, selain ganti pelek,” ujar Ferdy Santoso, salah satu pemilik Toyota Alphard generasi terbaru. Yup, ini bukanlah Alphard pertama Ferdy yang dimodifikasi, “Sudah empat kali saya memodifikasi Alphard yang berbeda,” bilang Ferdy, sapaan akrabnya.

Nah, kali ini ia tetap menggandeng Amin Sutiono dari gerai Autostyle di Sunter Griya, Jakut, untuk mendandani MPV premium miliknya ini. “Gue sudah percaya dengan pilihan Amin, dia juga sudah tahu seperti apa selera gue,” tegas pria berkacamata ini. Begini nih seleranya Ferdy! • Kyn

Di bagian interior, untuk memanjakan semua penumpang di dalamnya, Ferdy memasang head unit Android terbaru. Tentu sekalian melakukan tuning audionya, agar enak dinikmati telinga. Sentuhan terakhir, giliran bagian eksterior dimake up. Ia memasang body kit Modellista tipe terbaru untuk Alphard 2017.

“Body kit depan belakang, berikut 4 side moulding,” tutup pria 48 tahun ini. Benarbenar simpel ya? Setelah sang Alphard masuk bengkel, Amin langsung beraksi memilihkan pelek yang pas untuk Alphard ini. “Menurutku, Pegasus Milano ukuran 22 inci paling pas buat mobil ini,” tukas Amin. Pelek lebar 9 inci ini kemudian dibalut ban ukuran 265/35R22.

Begitu dipasang, langsung pas dengan lingkar sepatbor sang Alphard. Interior & Eksterior Kaki-Kaki Namun, kali ini Ferdy rupanya enggan menceperkan suspensinya. “Yang kemarin sudah ceper, sudah tahu rasanya dan repotnya nyari jalanan mulus, hahaha..,” kekeh juragan mobil CBU Blinkz-Blinkz di Bursa Otomotif Sunter, Jakut tersebut.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI