Tampilkan di aplikasi

Yamaha MT-15, sangar, padat & berotot

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 39-XXVIII
7 Februari 2019

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 39-XXVIII

Kehadiran Yamaha MT-15 ini unik. Sudah duluan diluncurkan di Thailand sejak Oktober 2018.

OTOMOTIF
Kehadiran Yamaha MT-15 ini unik. Sudah duluan diluncurkan di Thailand sejak Oktober 2018. Kemudian di Indonesia mulai disebar ke dealer pertengahan Januari 2019 termasuk ada press release ke media, tapi anehnya baru ada di dealer luar Jakarta. Sedang di Jakarta baru ada di akhir Januari, yang ternyata diseting mendekati peluncuran resminya bersama Valentino Rossi dan Maverick Vinales awal Februari ini (4/2).

Uniknya lagi, MT-15 ini ternyata bukan pengganti Xabre, melainkan masih dijual bersamaan. Padahal kalau dilogika, dengan harga tak beda jauh, MT-15 Rp 34,950 juta berbanding Xabre Rp 30,7 juta, maka calon pembeli akan berpaling ke MT-15. Prediksi OTOMOTIF Xabre akan dibiarkan mati dengan sendirinya, atau menghabiskan stok saja.

Apakah Anda salah satu yang sedang menimbang-nimbang meminang MT-15 tapi masih ragu? Kalau iya ada baiknya baca terus sampai akhir agar punya gambaran naked bike 155 cc ini. Sejak kemunculan di spy shot pada Agustus 2018 silam, sosok MT-15 ini begitu menyita perhatian, karena desainnya sangar khas keluarga MT atau Master Of Torque, terutama seri terbaru seperti MT-10. Pantas punya tagline Born Of Darkness.

Point of interest MT-15 tentu saja bagian muka, lampu utama dan batoknya yang mirip muka robot. Bagian atas ada dua buah DRL yang mirip mata, di bawahnya yang posisinya sebenarnya terpisah ada lampu bulat proyektor mirip mulut, oiya ketiganya sudah LED. Kemudian jika mengamati bodi keseluruhan khas keluarga MT, yang tampak padat berisi dan berotot. Terlihat dari tangki termasuk shroud dengan aksen ram air duct, undercowl dan bodi belakangnya seakan tak memberikan ruang kosong.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI