Tampilkan di aplikasi

Mitsubishi Xpander GLS Billy, antistandar

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 03-XXIX
27 Mei 2019

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 03-XXIX

Mitsubishi Xpander GLS / Foto : Foto: kyn

OTOMOTIF
Menurut penuturan Billy, “Tadinya saya pakai Honda Freed, lalu saya jual dan ganti Xpander ini. Saya pilih tipe GLS karena memang mau dimodifikasi. Jadi, tampang awalnya gak bakal kelihatan juga kan,” ulasnya panjang lebar. Awalnya Billy ganti pelek replika ukruan 18 inci sampai 20 inci. Namun sekarang Billy melabuhkan pilihannya pada pelek ori Lowenhart LD1 ukuran 20x8,5 inci rata. Pelek ini kemudian dipadu ban Accelera Phi 235/35 R20 di depan dan 245/35 R20 di belakang.

“Ternyata memang beda ya pakai pelek ori itu, kelihatan lebih mewah dan lebih berkelas!” serunya. Lalu untuk menceperkan suspensinya, ia pergi ke Amarta Per di BSD untuk mengganti pernya dengan per custom ceper. Agar terlihat makin ceper, “Saya tambahin body kit Vazoom RX, mulai dari bumper depan belakang juga sideskirt,” tuturnya. Otomatis Xpander Billy pun terlihat makin ceper. Keren! Modifikasinya pun berlanjut ke lampu di Auto Plaza di MGK. Di sana, lampu auto projector 3.0 dengan HiD langsung dipasang ke headlamp.

Lalu lampu sein diubah jadi model DRL Lexus sequential running, yang terlihat lebih mewah. Giliran kabin, setelah melapis seluruh jok dengan bahan MBtech, audio pun ditingkatkan demi kenyamanan Billy dan keluarga. Mulai dari mengganti head unit pakai Kenwood DDX7018BT, speaker 4-way Gramond, pasang 2 buah power 4 channel Gramond, hingga menambahkan subwoofer Gramond 10 inci. Settingan audionya mengarah ke SQ. Terakhir adalah mesin. Setelah menambahkan cover mesin, pria 46 tahun ini mengganti filter udaranya dengan produk Ferrox. Selebihnya ia memasang volt stabilizer, ground cable dan i-Force agar arus listrik lebih stabil
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI