Tampilkan di aplikasi

Satria Turbo, power bisa naik 100%

Tabloid OTO PLUS - Edisi 05/XIV
25 Juli 2016

Tabloid OTO PLUS - Edisi 05/XIV

Turbocharger menjadi cara instant untuk mendapat power besar. Trik tersebut sudah pernah dilakukan oleh banyak mekanik di Indonesia yang beberapa kali diulas oleh OP. / Foto : Wawa

OTO PLUS
Turbocharger menjadi cara instant untuk mendapat power besar. Trik tersebut sudah pernah dilakukan oleh banyak mekanik di Indonesia yang beberapa kali diulas oleh OP. Paling baru Suzuki All New Satria F150 milik Kelly Nugroho yang disuntik perangkat forced induction (FI). “Saya lakukan ini untuk promosi agar nama Suzuki All New Satria F150 turut terdongkrak,” tutur Kelly yang juga pemilik dealer Suzuki Arya Putra.

Selain untuk promosi, kembali ke tujuan awal mencangkok turbo di motor. Apalagi jika bukan untuk mengincar power besar. “Untuk sementara ini memang belum ada data resmi,” paparnya. Namun dengan boost 0,7 bar, target powernya seharusnya berada pada angka 34 dk atau lebih. Seperti diketahui bahwa dengan boost 0,8 bar menurut hitungan, power akan melonjak 100%. Artinya 2 kali dari tenaga asli. Jika saja power Suzuki All New Satria F150 berada pada angka 17 dk, bukan tidak mungkin angka 34 dk hingga 36 dk bisa mudah dicapai.

“Targetnya power bisa naik 120% atau bisa ada di angka 48 dk. Harus banyak melakukan penyesuaian,” sebut lelaki yang fasih bahasa Jawa ini. Dengan target tinggi tersebut otomatis harus banyak melakukan perubahan pada internal mesin. “Juga penggantian ECU yang dapat mengakomodir kebutuhan turbo,” urai Kelly yang mengincar ECU Haltech untuk menggusur sistem elektronik bawaan Suzuki All New Satria F150. Untuk sementara ini, Satria turbo milik Kelly masih mengandalkan ECU standar dengan tambahan piggy back Juice Box Pro dari Two Brothers Racing.

Selain komponen turbo dan piping, perlengkapan pendukung pun wajib terpasang. Suzuki All New Satria F150 milik Kelly memiliki banyak komponen tambahan untuk mengakomodir turbocharger, seperti turbo timer hingga boost meter. Ke depan, bukan tidak mungkin turbo akan menjadi cara paling disukai untuk mendongkrak power mesin. Bukan hanya 100% bahkan jika semua part mendukung, angka 150% bisa dicapai.
Tabloid OTO PLUS di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI