Tampilkan di aplikasi

Inspirasi tempat tidur mezanin

Tabloid Rumah - Edisi 371
14 Juni 2017

Tabloid Rumah - Edisi 371

Kesan unfinished khas industrial bertemu dengan furnitur shabby chic yang manis membuat ruang tidur ini semakin unik. / Foto : Yannis Rudolf Pratasik

Rumah
Seringkali ukuran yang sempit ikut membatasi kreativitas untuk mendekorasi ruangan agar tampil menarik. Hambatan ini biasanya terjadi saat pemilik rumah hendak mendekorasi ruangan dengan lahan yang terbatas misalnya ruang tidur. Tapi sebenarnya ada banyak cara untuk membuat ruang tidur mungil tampil menarik. Salah satunya dengan memainkan desain tempat tidur.

Tempat tidur bisa dibilang sebagai elemen utama dari ruang tidur. Karena itu, dengan desain tempat tidur yang unik tentu tampilan ruang tidur akan ikut tampil menarik. Di ruang tidur ini, misalnya, yang menggunakan desain tempat tidur bertingkat dengan tampilan yang mirip ruang mezanin.

Tempat tidur ini menggunakan kayu jati belanda sebagai material utama di bagian tangga dan besi sebagai rangkanya. Kayu dan besi sengaja tampil polos tanpa finishing untuk menonjolkan kesan industrial dari ruangan ini. Agar lebih menarik lagi, lantai dan dindingnya dilapisi keramik ukuran 20 cm x 40 cm yang disusun ala subway tile.

Jarak Plafon Hal utama yang perlu diperhatikan ketika membuat tempat tidur bertingkat adalah jarak antara tempat tidur dan plafon. Bila Anda hendak menggunakan tempat tidur tingkat maka perhatikan berapa tinggi plafon ruang tidur Anda. Idealnya, tinggi plafon pada ruang tidur adalah sekitar 3 meter.
Tabloid Rumah di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI