Tampilkan di aplikasi

Buku Salemba Empat hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Tes Davido-CHaD dalam Praktik Klinis

Tes Gambar Klinis Proyektif

1 Pembaca
Rp 94.900 26%
Rp 70.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 210.000 13%
Rp 60.667 /orang
Rp 182.000

5 Pembaca
Rp 350.000 20%
Rp 56.000 /orang
Rp 280.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Sejumlah pengalaman yang tersembunyi di alam bawah sadar merupakan salah satu faktor pembentuk kepribadian individu. Keragaman pengalaman ini menjadikan masing-masing individu memiliki nilai autentik yang berbeda dari satu individu dengan individu lainnya dan menghasilkan respons yang tentu berbeda-beda dalam memersepsikan permasalahan yang dihadapi. Tidak sedikit pula individu yang mengalami trauma, baik fisik maupun psikologis pada masa kecilnya yang sering kali membuat mereka kesulitan untuk menjalani kehidupan setelahnya, sehingga diperlukan keterampilan atau metode yang tepat untuk dapat menyingkap pengalaman tersembunyi seseorang untuk membantu mereka dalam mengatasi trauma yang dialami. Mengetahui pengalaman yang tersembunyi di dalam alam bawah sadar seseorang saat masa kecilnya dapat membantu kita memahami seseorang dengan lebih baik.

Buku Tes Davido-CHaD dalam Praktik Klinis: Tes Gambar Klinis Proyektif ini menawarkan suatu metode baru dalam mengasesmen pengalaman yang tersembunyi di dalam alam bawah sadar seseorang. Tes Davido-CHaD ini menjadi tambahan baru pada khazanah tes proyektif di bidang psikologi. Banyak mencantumkan hal-hal penting yang terpisah dalam sebuah tes psikologi, buku ini dapat dijadikan rujukan peneliti saat melakukan tes Davido-CHaD. Pada bagian-bagian tertentu juga terdapat sejumlah contoh yang dapat menjadi pertimbangan serta acuan dalam memberikan interpretasi hasil tes seorang klien.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Roseline Davido

Penerbit: Salemba Empat
ISBN: 9786021232927
Terbit: Oktober 2015 , 74 Halaman










Ikhtisar

Sejumlah pengalaman yang tersembunyi di alam bawah sadar merupakan salah satu faktor pembentuk kepribadian individu. Keragaman pengalaman ini menjadikan masing-masing individu memiliki nilai autentik yang berbeda dari satu individu dengan individu lainnya dan menghasilkan respons yang tentu berbeda-beda dalam memersepsikan permasalahan yang dihadapi. Tidak sedikit pula individu yang mengalami trauma, baik fisik maupun psikologis pada masa kecilnya yang sering kali membuat mereka kesulitan untuk menjalani kehidupan setelahnya, sehingga diperlukan keterampilan atau metode yang tepat untuk dapat menyingkap pengalaman tersembunyi seseorang untuk membantu mereka dalam mengatasi trauma yang dialami. Mengetahui pengalaman yang tersembunyi di dalam alam bawah sadar seseorang saat masa kecilnya dapat membantu kita memahami seseorang dengan lebih baik.

Buku Tes Davido-CHaD dalam Praktik Klinis: Tes Gambar Klinis Proyektif ini menawarkan suatu metode baru dalam mengasesmen pengalaman yang tersembunyi di dalam alam bawah sadar seseorang. Tes Davido-CHaD ini menjadi tambahan baru pada khazanah tes proyektif di bidang psikologi. Banyak mencantumkan hal-hal penting yang terpisah dalam sebuah tes psikologi, buku ini dapat dijadikan rujukan peneliti saat melakukan tes Davido-CHaD. Pada bagian-bagian tertentu juga terdapat sejumlah contoh yang dapat menjadi pertimbangan serta acuan dalam memberikan interpretasi hasil tes seorang klien.

Pendahuluan / Prolog

Tes Davido-CHaD dalam Praktik Klinis: Tes Gambar Klinis Proyektif, Mengungkap Hal dari Alam Bawah Sadar melalui Gambar
Kemampuan menggambar seseorang ternyata mampu menguak banyak makna dan simbol. Bahkan, gambar ini dapat menunjukkan trauma yang bisa dibawa anak hingga dewasa dan menua. Gambar mampu mengungkap kompleksitas dan kekayaan batin seseorang. Gambar juga telah digunakan sebagai alat praktik dalam psikologi. CHaD adalah sebuah teknik proyektif. Sebagai suatu teknik yang bersifat proyektif, tujuan tes ini adalah untuk memunculkan segala sesuatu yang tersembunyi di alam bawah sadar, khususnya hal-hal yang dialami di masa kanak-kanak.

Rahasia dari keefektifan CHaD adalah karena teknik tersebut membutuhkan gambar tangan, bukan dengan menggunakan objek lain. Tangan adalah bagian dari diri (subjek) atau orang lain, tetapi bukan merupakan keseluruhan dari diri atau orang lain, sehingga subjek akan merasa lebih mudah ketika diharuskan bercerita tentang tangan itu sendiri. Buku ini hadir untuk memaparkan bahwa CHaD bukan sekadar tes proyektif biasa, melainkan tes proyektif dengan suatu kelebihan, karena kemampuannya untuk mengungkap lebih banyak hal-hal dari alam bawah sadar ketika digabungkan dengan teknik wawancara yang baik.

Penulis

Roseline Davido - Roseline D. Davido mendapatkan gelar doktornya dalam bidang Psikopatologi dan Psikoanalisis dari University of Paris. Buku sebelumnya adalah La Decouverte De Votre Enfant Par Le Dessin (1971) dan le Langage Du Dessin D’Enfant (1976).

Daftar Isi

Sampul Depan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Pendahuluan
Bab 1 • Alat-alat yang Dibutuhkan
Bab 2 • Instruksi Pelaksanaan Tes
Bab 3 • Rekomendasi untuk Wawancara dan Penggalian Informasi setelah Gambar Selesai
Bab 4 • Panduan untuk Interpretasi
Bab 5 • Rekomendasi Umum untuk Melakukan Interpretasi
Bab 6 • Tanda-Tanda Diagnostik
Kesimpulan
Lampiran: Kelengkapan Berkas untuk Melakukan Tes Kolektif
Daftar Pustaka
Indeks
Sampul Belakang