Tampilkan di aplikasi

Buku Salemba Empat hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Biostatistika Dasar untuk Peneliti dan Mahasiswa Kesehatan

1 Pembaca
Rp 124.900 20%
Rp 100.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 300.000 13%
Rp 86.667 /orang
Rp 260.000

5 Pembaca
Rp 500.000 20%
Rp 80.000 /orang
Rp 400.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Tantangan permasalahan kesehatan di era modern ini sungguh sangat kompleks. Hampir dapat dipastikan tidak ada satupun masalah kesehatan yang terjadi karena faktor tunggal. Pekerja bidang kesehatan harus menyadari bahwa periode eradikasi dalam upaya menanggulangi masalah kesehatan sudah lama lewat. Dahulu begitu nyamuk Anopheles dibasmi, malaria langsung punah. Akan tetapi tidaklah demikian dengan yang terjadi sekarang, berkaca pada kejadian DHF dengan nyamuk Aedes aegepty-nya. Sudah berbagai upaya pemberantasan dilakukan, mulai dari penyemprotan, abatisasi, hingga pemberantasan sarang nyamuk dengan pola 3M dilakukan, DHF tetap menjadi momok menakutkan bagi masyarakat.

Berpijak pada permasalahan di atas, sebagai tenaga profesional, pekerja bidang kesehatan, dan juga mahasiswa yang menimba ilmu di sekolah-sekolah kesehatan, dituntut wajib menguasai ketrampilan statistik agar mampu mengkaji secara lebih komprehensif berbagai permasalahan kesehatan yang terjadi di bidangnya masing-masing. Selain itu, kita juga harus memahami benar teknik analisis statistik yang tersedia dan tahu kapan harus menerapkannya.

Berangkat dari tujuan menumbuhkan semangat belajar tersebut, secara sederhana, buku ini berusaha menguraikan secara lebih terperinci sekelumit sejarah perkembangan, asumsi yang mendasari, dan contoh aplikasi berbagai teknik analisis statistik elementer yang sering digunakan dalam kegiatan penelitian bidang kesehatan. Aplikasi yang tepat dari teknik analisis statistik memiliki peran sangat penting bagi interpretasi yang efektif dan akurat, serta penyajian deskripsi masalah dalam penelitian kesehatan.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Hertog Nursanyoto

Penerbit: Salemba Empat
ISBN: 9786027670211
Terbit: Januari 2014 , 392 Halaman










Ikhtisar

Tantangan permasalahan kesehatan di era modern ini sungguh sangat kompleks. Hampir dapat dipastikan tidak ada satupun masalah kesehatan yang terjadi karena faktor tunggal. Pekerja bidang kesehatan harus menyadari bahwa periode eradikasi dalam upaya menanggulangi masalah kesehatan sudah lama lewat. Dahulu begitu nyamuk Anopheles dibasmi, malaria langsung punah. Akan tetapi tidaklah demikian dengan yang terjadi sekarang, berkaca pada kejadian DHF dengan nyamuk Aedes aegepty-nya. Sudah berbagai upaya pemberantasan dilakukan, mulai dari penyemprotan, abatisasi, hingga pemberantasan sarang nyamuk dengan pola 3M dilakukan, DHF tetap menjadi momok menakutkan bagi masyarakat.

Berpijak pada permasalahan di atas, sebagai tenaga profesional, pekerja bidang kesehatan, dan juga mahasiswa yang menimba ilmu di sekolah-sekolah kesehatan, dituntut wajib menguasai ketrampilan statistik agar mampu mengkaji secara lebih komprehensif berbagai permasalahan kesehatan yang terjadi di bidangnya masing-masing. Selain itu, kita juga harus memahami benar teknik analisis statistik yang tersedia dan tahu kapan harus menerapkannya.

Berangkat dari tujuan menumbuhkan semangat belajar tersebut, secara sederhana, buku ini berusaha menguraikan secara lebih terperinci sekelumit sejarah perkembangan, asumsi yang mendasari, dan contoh aplikasi berbagai teknik analisis statistik elementer yang sering digunakan dalam kegiatan penelitian bidang kesehatan. Aplikasi yang tepat dari teknik analisis statistik memiliki peran sangat penting bagi interpretasi yang efektif dan akurat, serta penyajian deskripsi masalah dalam penelitian kesehatan.

Pendahuluan / Prolog

Biostatistika Dasar untuk Peneliti dan Mahasiswa Kesehatan
Selama ini statistik sering kali diartikan secara sempit. Menurut sejarah, kosakata statistik berasal dari bahasa Latin Statisticum Collegium yang berarti dewan negara (Amiyella, 2008). Pada awal perkembangannya, statistik memang semata-mata dikaitkan dengan penyajian fakta dan angka tentang situasi perekonomian dan kependudukan negara. Kata statistik pertama kali tercantum pada kamus Oxford berdasarkan terjemahan oleh W. Hooper (1770). Ia menyatakan bahwa statistik merupakan cabang ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan penggambaran keadaan masyarakat suatu negara. Secara lebih eksplisit kamus Webster (1828) menyatakan statistik sebagai kegiatan pengumpulan data yang menggambarkan keadaan penduduk suatu negara meliputi: status kesehatan, umur harapan hidup, status ekonomi, kondisi sosial politik, dan sebagainya (Harper, 2001).


Penulis

Hertog Nursanyoto - Hertog Nursanyoto

Lahir di Jakarta 19 Agustus 1963. Penulis adalah alumni Akademi Gizi Jakarta tahun 1985 dan telah menyelesaikan pendidikan program S−1 di Fakultas Pertanian Jurusan Gizi Masyarakat dan Sumberdaya Keluarga Institut Pertanian Bogor tahun 1993 serta pendidikan S−2 di Fakultas Pascasarjana Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat Peminatan Biostatistika di UI Jakarta.

Penulis adalah dosen tetap di Jurusan Gizi Poltekkes Denpasar dan sudah semenjak tahun 1994 dipercaya mengasuh mata kuliah Biostatistika di sekolah-sekolah kesehatan di wilayah Denpasar. Pengalaman mengajar selama hampir dua puluh tahun inilah yang ingin dituangkan dalam sebuah buku dengan harapan buku ini dapat dijadikan sebagai buku pegangan bagi para dosen di sekolah-sekolah kesehatan agar situasi pembelajaran khususnya untuk mata kuliah Biostatistika menjadi lebih berwarna. Dan yang tak kalah pentingnya, buku ini juga diharapkan dapat menjadi bahan referensi dan bekal penguasaan keterampilan statistika elementer bagi para peneliti bidang kesehatan agar mampu mengkaji secara lebih komprehensif permasalahan kesehatan yang berkembang semakin kompleks pada dewasa ini.

Daftar Isi

Sampul depan
Biografi Penulis
Prakata
Daftar Isi
Bab 1: Konsep Dasar Statistika
     1.1. Pengertian Statistik
     1.2. Data
     1.3. Variabel
     1.4. Skala Pengukuran
     1.5. Keterkaitan Antara Data, Variabel dan Skala Pengukuran
     1.6. Ringkasan
Bab 2: Teknik Penyajian Data
     2.1. Pengertian Penyajian Data
     2.2. Teknik Penyajian Data
     2.3. Penyajian Dalam Format Tabel
     2.4. Penyajian dalam Format Grafik
     2.5. Ringkasan
Bab 3: Tendensi Sentral dan Variabilitas Data
     3.1. Konsep Dasar
     3.2. Tendensi Sentral pada Data Tunggal
     3.3. Variabilitas Data Tunggal
     3.4. Kecenderungan Hasil Pengamatan pada Data Tunggal
     3.5. Statistik Data Berkelompok
     3.6. Komparasi Hasil Perhitungan
     3.7. Karekteristik Sebaran Hasil Pengamatan
     3.8 Ringkasan
Bab 4: Konsep Dasar Penarikan Sampel
     4.1. Pengertian Penarikan Sampel
     4.2. Statistik Ruang Sampel
     4.3. Sebaran Sampling Teoretis
     4.4. Aplikasi Standard Error
     4.5. Ringkasan
Bab 5: Konsep Dasar Pengujian Hipotesis
     5.1. Pengertian Hipotesis
     5.2. Langkah Pengujian Hipotesis
     5.3. Pemilihan Jenis Uji Statistik
     5.4. Ringkasan
Bab 6: Statistik Studi Korelasi
     6.1. Pengertian Studi Korelasi
     6.2. Korelasi Sebaran Normal (Pearson Correlation)
     6.3. Korelasi Sebaran Separuh Normal (Point Biserial Correlation)
     6.4. Korelasi Sebaran Tidak Normal (Spearman Rank Correlation)
     6.5. Korelasi Sampel Terbatas (Kendall τ Correlation)
     6.6. Inferensi pada Studi Korelasi
     6.7. Ringkasan
Bab 7: Statistik Studi Komparasi
     7.1. Pengertian Studi Komparasi
     7.2. Asumsi yang Mendasari Studi Komparasi
     7.3. Komparasi Sebaran Normal dengan Varians Setara
     7.4. Komparasi Sebaran Normal Varians Tidak Setara
     7.5. Komparasi Sebaran Tidak Normal dengan Kategori Referens
     7.6. Komparasi Sebaran Tidak Normal dengan Kategori Statistik
     7.7. Komparasi Sampel Terbatas
     7.8. Ringkasan
Bab 8: Statistik Studi Intervensi
     8.1. Pengertian Studi Intervensi
     8.2. Aplikasi Studi Intervensi dalam Kegiatan Penelitian
     8.3. Intervensi Sebaran Normal
     8.4. Intervensi Sebaran Tidak Normal dengan Kategori Referens
     8.5. Intervensi Sebaran Tidak Normal dengan Kategori Statistik
     8.6. Intervensi Sampel Terbatas
     8.7. Ringkasan
Indeks
Sampul belakang