Tampilkan di aplikasi

Majalah Scuba Diver AustralAsia Indonesia - Edisi 1/2018

Tidak seperti isu yang beredar, sebagian besar hiu sebenarnya tidak suka menghampiri manusia. / Foto : SDAAI/Daniel Norwood

Scuba Diver AustralAsia Indonesia
Hiu merupakan salah satu predator paling mengagumkan dalam kerajaan binatang. Dan mengingat praktik perburuan hiu yang telah merajalela, saat ini kita beruntung masih bisa menyelam bersama hiu di sejumlah lokasi berbeda di dunia.

Operator selam berpengalaman di negaranegara seperti Fiji, Bahama, dan Meksiko telah mempertemukan manusia dengan hiu bertahun-tahun tanpa ada insiden apa pun.

UTAMAKAN KESELAMATAN Sebelum menyelam bersama hiu, Anda perlu memahami betul sejauh mana kemampuan serta pengalaman menyelam Anda. Di saat yang sama, Anda juga harus memilih lokasi penyelaman dan operator dengan saksama. Jangan sampai Anda menyelam bersama pemandu yang tidak memiliki pengalaman dalam wisata selam hiu.

Karena faktanya, ada saja oknum-oknum di industri wisata selam yang suka nekat mengambil risiko yang tidak perlu, seperti dengan sengaja mengganggu hiu untuk mencari perhatian. Yang baru-baru ini terjadi, ada operator yang menunggangi hiu dan menggosok hidung hiu dengan agresif dan mendorong penyelam lain untuk melakukan hal yang sama. Ia tidak menunjukkan rasa hormat kepada para hiu.
Majalah Scuba Diver AustralAsia Indonesia di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI