Tampilkan di aplikasi

10 Makanan sahabat kulit

Majalah Sedap - Edisi 09/2016
15 September 2016

Majalah Sedap - Edisi 09/2016

Untuk menjaga kesehatan kulit, kita harus melakukan usaha dari luar maupun dari dalam. Tidak bisa hanya salah satu saja. Paparan sinar matahari, stres psikis, istirahat, dan paparan oksidan harus mendapat perhatian yang sama besar dengan makanan. Makanan yang sehat semata-mata tidak bisa diandalkan kalau semua faktor luar tidak diperhatikan. / Foto : istimewa

Sedap
Pemilihan jenis makanan pun harus seimbang gizinya. Konsumsi buah dan sayur saja tidak akan bisa menjawab persoalan. Unsur gizinya harus seimbang. Berikut contoh makanan yang bisa mewakili kelompok besar makanan dengan gizi yang penting untuk kesehatan kulit: 1. Kacangkacangan Kacang mengandung lemak baik yang diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit, salah satunya omega-3. Selain diperlukan untuk metabolisme sel-sel kulit, lemak juga diperlukan untuk lapisan alami pelindung sel-sel kulit. Kalau kita kekurangan lemak baik, kelembapan kulit akan terganggu. Contoh kacang-kacangan yang penting, berikut olahannya: kedelai utuh, tempe, tahu, kacang hijau, kacang tunggak.

2. Ikan Sumber penting lemak baik selain kacang adalah ikan, juga seafood seperti udang, cumi-cumi, kerang, dan sejenisnya. Kita biasanya takut dengan makanan-makanan ini karena kandungan kolesterolnya yang tinggi. Memang betul seafood banyak mengandung kolesterol tapi makanan ini juga kaya lemak baik, mineral, dan vitamin. Ikan tidak hanya memberi kita lemak baik tapi juga vitamin kulit, terutama vitamin A. 3. Avokad Avokad memiliki keistimewaan, yaitu kandungan lemaknya yang sangat tinggi dibandingkan buahbuah lain. Selain kaya lemak, avokad juga kaya vitamin larut lemak, yaitu vitamin E. Vitamin ini merupakan salah satu vitamin penting untuk melindungi sel-sel kulit dari kerusakan akibat sinar ultraviolet dan paparan oksidan.

4. Susu Sebagian orang takut minum susu karena takut gemuk atau tinggi kolesterol. Susu memang mengandung banyak karbohidrat, lemak, protein, juga kolesterol. Tapi fakta lain yang tidak boleh dilupakan, susu juga mengandung vitamin yang hampir komplet, mulai A, B, hingga D, E, dan K. Vitamin ini diperlukan untuk metabolisme sel-sel kulit. Asal kita mengimbanginya dengan aktivitas membakar kalori yang cukup, susu tidak perlu dikhawatirkan menyebabkan kegemukan atau tinggi kolesterol.
Majalah Sedap di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI