Tampilkan di aplikasi

Reuni 212, Dompet Dhuafa turunkan tim kebersihan

Majalah Swara Cinta - Edisi 94
24 Januari 2019

Majalah Swara Cinta - Edisi 94

Bermodal trash bag, Agung bersama temantemannya tidak ragu memungut segala jenis sampah di sana.

Swara Cinta
JAKARTA -- Agung (20), dengan sigap memungut sampah di sekitaran Patung Kuda, di Jalan M.H. Thamrin, Jakarta. Bermodal trash bag, Agung bersama temantemannya tidak ragu memungut segala jenis sampah di sana. Jutaan muslim dari berbagai daerah berkumpul di sekitaran Monumen Nasional (Monas) dalam aksi Reuni 212, Ahad (2 Desember 2018)..

Walau massa yang datang berjumlah jutaan, namun lingkungan di sekitar wilayah Monas masih terlihat bersih setelah acara usai. Tidak seperti kebanyakan acara yang diadakan di Monas, kali ini sama sekali tidak terlihat tumpukan sampah yang bercecer di sana.

Umumnya, peserta yang datang sudah sadar dengan kebersihan dengan membawa kantong sampah pribadi. Namun selain itu, banyak di antara peserta aksi memungut sampah sebagai relawan kebersihan. Status sebagai seorang muslim menjadi motivasi bagi mereka untuk menunjukan sisi terbaik Islam, termasuk menjaga kebersihan.

“Kita sadar diri saja sih kak, kalau kita buang sampah sembarangan, apalagi kita ada di kegiatan ini, tentu citra Islam yang akan buruk di mata masyarakat. Terlebih, menjaga kebersihan sudah jadi tugas setiap insan. Sama sekali tidak capek, sampahnya juga sedikit. Apalagi kita bersihkannya bareng-bareng dengan yang lain,” jelas Agung.
Majalah Swara Cinta di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Edisi lainnya    Baca Gratis
DARI EDISI INI