Tampilkan di aplikasi

Honor View 10, nyaris sempurna

Majalah TPLUS - Edisi 90
4 April 2018

Majalah TPLUS - Edisi 90

Smartphone flagship terbaru besutan Huawei yang berjuluk Honor View 10 hadir untuk menggoda Gadgetarian untuk berpindah ke lain hati karena kecanggihan teknologi dan desain elegan nan premium yang diusungnya.

TPLUS
Smartphone flagship terbaru besutan Huawei yang berjuluk Honor View 10 hadir untuk menggoda Gadgetarian untuk berpindah ke lain hati karena kecanggihan teknologi dan desain elegan nan premium yang diusungnya. Dimensi Honor View 10 berukuran 157 x 75 x 7mm dengan berat 172 gram.

Bodi belakangnya dibalut material full metal yang menjadikan Honor View 10 terlihat elegan. Melihat beragam konten di Honor View 10 terasa nyaman karena layarnya berukuran 5.99 inci beresolusi 1080 x 2160 piksel dan mengadopsi panel LTPS IPS dengan kerapatan sebesar 403ppi.

Layarnya memiliki aspek rasio 18:9 dan terlihat sangat luas karena mengadopsi model layar mepet. Walau begitu, Honor View 10 masih memiliki tombol fisik home yang terintegrasi pada sensor fingerprint. Selain sensor fingerprint, smartphone ini juga didukung teknologi Face Unlock sehingga keamanan Honor View 10 semakin terjamin.

Di sektor dapur pacu, Honor View 10 dipersenjatai chipset Hisilicon Kirin 970 berteknologi AI di dalamnya yang dipadukan dengan prosesor Octa-core 64-Bit dengan konfigurasi Quad-core 2.4GHz Cortex-A73 dan Quad-Core 1.8GHz Cortex-A53. Untuk mengolah grafis agar tampil sempurna, Huawei memercayakannya pada kartu grafis bertipe Mali-G72 MP12.

Selain itu, smartphone ini menggunakan antarmuka EMUI 8.0 yang berjalan pada sistem operasi Android Oreo 8.0. Hebatnya, Honor View 10 dilengkapi fitur 3D Facial Animation yang bekerja layaknya Animoji pada iPhone X.

Honor View 10 memiliki varian RAM yang berbeda, mulai dari yang termurah dengan RAM 4GB + memori internal 64GB, RAM 6GB + memori internal 64GB untuk yang lebih terjangkau, dan untuk varian termahal mengusung RAM 6GB + memori internal 128GB.
Majalah TPLUS di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI