Tampilkan di aplikasi

ASUS Zenbook 13 UX331UAL, tipis dan stylish

Majalah TPLUS - Edisi 94
1 Agustus 2018

Majalah TPLUS - Edisi 94

Zenbook 13 UX331UAL juga menjadi seri Zenbook pertama yang material pembuatnya terdiri dari kombinasi magnesium alloy yang lebih kuat dan juga lebih ringan. Digunakannya material magnesium alloy juga membuatnya lolos standar military-grade MIL-STD 810G.

TPLUS
Dunia yang semakin canggih membuat perilaku dan aktivitas manusia ikut berubah, termasuk dalam urusan pekerjaan. Dulu pekerja kantoran ya harus ke kantor, namun kini semakin banyak orang yang menyelesaikan pekerjaannya sambil nongkrong di kafe atau numpang ke kosan temen.

Hal itu mengharuskan kita untuk memiliki perangkat yang bisa ditenteng kemana-mana, dalam hal ini laptop yang paling sering digunakan. Asus memahami keinginan masyarakat untuk bisa memiliki laptop dengan kinerja cepat dan bisa dibawa kemanapun.

Asus pun menghadirkan Zenbook 13 UX331UAL sebagai jawaban. Saat melihat Zenbook 13 UX331UAL, Gadgetarian akan menyadari betapa tipis dan rampingnya laptop ini sehingga pastinya menentengnya kemanapun tidak akan merepotkan, bahkan dimasukkan ke dalam tas yang tidak terlalu besar pun masih muat. Ketipisan laptop ini terlihat dari dimensinya yang hanya berukuran 31 x 21.6 x 1.39cm.

Tangan Gadgetarian juga tidak akan pegal membawanya karena bobotnya kurang dari satu kilogram, tepatnya 985 gram. Zenbook 13 UX331UAL juga menjadi seri Zenbook pertama yang material pembuatnya terdiri dari kombinasi magnesium alloy yang lebih kuat dan juga lebih ringan. Digunakannya material magnesium alloy juga membuatnya lolos standar military-grade MIL-STD 810G.

Asyiknya lagi, selain bodi laptop yang tipis, charger yang dibawanya juga tidak terlalu besar sehingga tidak akan memakan banyak tempat saat dimasukkan ke dalam tas. Bahkan meskipun bodinya tipis, Asus tetap membekali Zenbook 13 UX331UAL dengan konektivitas yang cukup lengkap mulai dari dua port USB 3.0 Type-A, satu port USB Type-C, port microSD, port HDMI, hingga port audio.
Majalah TPLUS di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI