Tampilkan di aplikasi

Buku UGM Press hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Kasus-Kasus Manajemen Perusahaan Indonesia

Seri 5

1 Pembaca
Rp 76.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 228.000 13%
Rp 65.867 /orang
Rp 197.600

5 Pembaca
Rp 380.000 20%
Rp 60.800 /orang
Rp 304.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Sustainability atau keberlanjutan adalah sebuah konsep penciptaan nilai secara jangka panjang yang tidak hanya fokus pada lingkungan (ekologi), tetapi juga sosial dan ekonomi. Para penganut konsep ini menganggap jika sebuah organisasi bisa memberikan dampak baik bagi masyarakat, organisasi itu akan dapat hidup dan bertahan lebih lama. Untuk mencapai tujuan itu, keberadaan seorang pemimpin tak ayal sangat menentukan kesuksesan pencapaian tujuan dan pertumbuhan organisasi.

Tidak terkecuali dalam bisnis, sosok pemimpin menjadi nahkoda yang memiliki kendali atas kapal “organisasi” yang dipimpinnya. Karakteristik pemimpin dan gaya memimpin menjadi salah satu penentu nilai dan budaya yang dimiliki organisasi. Jika tujuan sebuah organisasi ialah keberlanjutan, sosok pemimpin memiliki peran yang sangat krusial untuk memastikan tercapainya keberlanjutan tersebut. Seorang pemimpin yang berorientasi pada keberlanjutan akan menyiapkan lingkungan internal dan eksternal yang memungkinkan terciptanya perbaikan secara terus-menerus.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Adelia Maris / Adinindyah A. Wisnutama / Ahmad Alvin Muttaqin / Arief Harsono / Asyraf Mursalina / Bagaskara / Basu Swastha Dharmmesta / Bayu Aji Aritejo / Dina Pricillia Yudas / Eddy Junarsin / Fransiscus Xaverius Christi Adi Nugroho / Gusti Ngurah Putu Sugiarta Yasa / Hargo Utomo / Harsono / Iin Mayasari / Muhammad Rizki Fadjar / Nerfita Primasari / Nuraksa Makodian / Nurul Indarti / Bayu Purwa Nugraha / Rina Herani / Rocky Adiguna / Rr. Tur Nastiti / Sari Sitalaksmi / Wahyu Saripudin / Wakhid Slamet Ciptono / Yurivani Amanda Bonita / Zulfikar Muhammad Hasan

Penerbit: UGM Press
ISBN: 9786023867721
Terbit: Februari 2023 , 269 Halaman










Ikhtisar

Sustainability atau keberlanjutan adalah sebuah konsep penciptaan nilai secara jangka panjang yang tidak hanya fokus pada lingkungan (ekologi), tetapi juga sosial dan ekonomi. Para penganut konsep ini menganggap jika sebuah organisasi bisa memberikan dampak baik bagi masyarakat, organisasi itu akan dapat hidup dan bertahan lebih lama. Untuk mencapai tujuan itu, keberadaan seorang pemimpin tak ayal sangat menentukan kesuksesan pencapaian tujuan dan pertumbuhan organisasi.

Tidak terkecuali dalam bisnis, sosok pemimpin menjadi nahkoda yang memiliki kendali atas kapal “organisasi” yang dipimpinnya. Karakteristik pemimpin dan gaya memimpin menjadi salah satu penentu nilai dan budaya yang dimiliki organisasi. Jika tujuan sebuah organisasi ialah keberlanjutan, sosok pemimpin memiliki peran yang sangat krusial untuk memastikan tercapainya keberlanjutan tersebut. Seorang pemimpin yang berorientasi pada keberlanjutan akan menyiapkan lingkungan internal dan eksternal yang memungkinkan terciptanya perbaikan secara terus-menerus.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Sustainability atau keberlanjutan adalah sebuah konsep penciptaan nilai secara jangka panjang yang tidak hanya fokus pada lingkungan (ekologi), tetapi juga sosial dan ekonomi. Para penganut konsep ini menganggap jika sebuah organisasi bisa memberikan dampak baik bagi masyarakat, organisasi itu akan dapat hidup dan bertahan lebih lama. Untuk mencapai tujuan itu, keberadaan seorang pemimpin tak ayal sangat menentukan kesuksesan pencapaian tujuan dan pertumbuhan organisasi. Tidak terkecuali dalam bisnis, sosok pemimpin menjadi nahkoda yang memiliki kendali atas kapal “organisasi” yang dipimpinnya. Karakteristik pemimpin dan gaya memimpin menjadi salah satu penentu nilai dan budaya yang dimiliki organisasi. Jika tujuan sebuah organisasi ialah keberlanjutan, sosok pemimpin memiliki peran yang sangat krusial untuk memastikan tercapainya keberlanjutan tersebut. Seorang pemimpin yang berorientasi pada keberlanjutan akan menyiapkan lingkungan internal dan eksternal yang memungkinkan terciptanya perbaikan secara terus-menerus.

Buku Kasus Manajemen Seri 5 ini dibuka dengan ilustrasi PT Danone Aqua Indonesia (DAI) sebagai sebuah perusahaan besar di Indonesia yang sudah mengantongi sertifikasi B-Corp. Sertifikasi ini merupakan sebuah milestone penting bagi DAI untuk menunjukkan kepedulian mereka terhadap lingkungan sekaligus bukti atas transformasi proses bisnis yang sudah memenuhi kaidah kebaikan. DAI menunjukkan bahwa peran pemimpin dari masa ke masa menunjukkan kontribusi atas keberhasilan DAI menjadi perusahaan yang tidak hanya peduli terhadap lingkungan, tetapi juga aspek ekonomi dan sosial para stakeholders-nya. Lini masa kepemimpinan dalam kasus ini menunjukkan bahwa keberhasilan DAI memang ditopang oleh sosok pemimpinnya yang peduli akan keberlanjutan organisasi.

Kasus kedua ialah cerita menarik dari Kerjabilitas, sebuah organisasi dengan model platform untuk membantu para difabel menemukan pekerjaan yang tepat. Kerjabilitas menunjukkan bahwa organisasi nonprofit mampu berkembang menjadi sebuah bisnis (yang artinya memiliki orientasi profit) dan sekaligus mengakomodasi sisi sosial untuk membantu memecahkan permasalahan yang dihadapi oleh komunitas disabilitas. Ruby sebagai penggagas memiliki rasa empati yang sangat tinggi untuk membantu teman-teman difabel menemukan pekerjaan yang tepat dan sesuai dengan kemampuan yang dimiliki. Dengan semangat tersebut, komunitas difabel mampu berkembang menjadi sebuah bisnis sosial yang memberikan dampak baik bagi masyarakat.

Kasus selanjutnya membahas PT Sarinah Persero. Bahasan PT Sarinah menjadi sangat menarik karena menggambarkan bagaimana perusahaan yang sudah dianggap “veteran” ternyata masih mampu bersaing di tengah dinamisnya lingkungan bisnis saat ini. Perubahan paradigma dan pemikiran menjadi sebuah titik krusial yang harus dipastikan eksekusinya oleh pemimpin yang memang berorientasi pada perubahan. Pemimpin juga akan memastikan bahwa ada integrasi yang baik antarbagian di perusahaan yang mendukung tercapainya keberlanjutan.

Lawe Indonesia sebagai kasus keempat memberikan gambaran tentang sebuah bisnis yang ingin memberikan dampak kepada masyarakat. Anin sebagai pemimpin Lawe memimpikan agar wanita di sekitarnya dapat mandiri dengan program pemberdayaan yang dilakukan Lawe sebagai roh utama bisnisnya. Anin sangat konsisten menjaga Lawe untuk melestarikan kain tenun Indonesia sekaligus memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia kepada dunia.

Kasus kelima yang dibahas dalam buku ini juga ingin kembali mengetengahkan tantangan yang dihadapi oleh organisasi pemerintah berbentuk BUMN, yaitu PT Adhi Karya yang juga harus mampu mengakomodasi dinamisnya lingkungan bisnis dengan melakukan transformasi proses bisnisnya. Diakui oleh Budi Harto bahwa perkembangan teknologi telah mengubah lanskap bisnis sektor konstruksi dan infrastuktur. Sebagai entitas yang sudah berdiri sejak 1960, ADHI paham bahwa mereka harus tidak hanya menyiapkan backbone teknologi, tetapi juga sisi soft skills SDM yang telah lama menjadi bagian dari keluarga ADHI. Budi menjadi ujung tombak untuk melakukan perubahan terkait budaya organisasi dan mengintegrasikannya dalam rantai nilai perusahaan sehingga tercipta efisiensi produksi.

BPJS Kesehatan menjadi kasus keenam yang dibahas dan memberikan tilikan yang menarik mengenai pentingnya SDM bagi keberlanjutan perusahaan. Sebagai organisasi baru yang diberi amanah untuk mengelola dana kesehatan masyarakat, BPJS Kesehatan memandang pegawai mereka sebagai aset yang perlu selalu ditingkatkan kemampuan dan kapasitasnya melalui pendidikan dan pelatihan. Namun, dengan adanya perubahan internal, saat ini pegawai BPJS Kesehatan memiliki beban kerja yang sangat besar sehingga dalam jangka panjang diprediksi akan mengganggu kinerja perusahaan. Ilustrasi tantangan BPJS Kesehatan ini menunjukkan pentingnya seorang pemimpin untuk memulai sebuah terobosan guna menyelamatkan talenta perusahaan agar memiliki keseimbangan antara kehidupan pekerjaan dan keluarga.

Pentingnya mengembangkan SDM juga tecermin dalam kasus ketujuh mengenai sepak terjang Elisa Lumbantoruan sebagai CEO PT ISS Indonesia sejak tahun 2015. Elisa bertugas untuk menerjemahkan dan mengimplementasikan nilai dari ISS Global ke anak perusahaan di Indonesia yang kemudian mengganggu zona nyaman beberapa manajer sehingga memaksa mereka untuk mundur dari ISS Indonesia. Ditambah dengan stigma negatif tentang outsourcing, permasalahan mundurnya manajer ini ternyata tidak menyurutkan semangat Elisa untuk tetap membuat pekerja mereka bangga dengan profesi yang mungkin tidak pernah mereka bayangkan.

Seiring dengan keteguhan seorang Elisa Lumbantoruan untuk menerapkan program manusia unggul, Majapahitech sebagai kasus kedelapan yang dibahas menunjukkan bagaimana seorang pemimpin yang berhasil memiliki karakteristik pantang menyerah. Majapahitech adalah sebuah perusahaan start-up yang berdiri tahun 2015 dan fokus pada pengembangan produk teknologi untuk mempermudah kehidupan manusia. Perjalanan inovasi yang dilakukan Majaphitech yang dipimpin oleh Alwy tidak lepas dari jatuh bangun menemukan model perkembangan yang tepat. Menjadi pemain baru di industri menempa Alwy menjadi seseorang yang semakin yakin pada visi dan nilai yang dianutnya. Hasilnya tidak mengecewakan karena Majapahitech mulai berhasil memiliki pasar tersendiri.

Sosok pemimpin yang mengutamakan keberlanjutan juga ditunjukkan oleh Arief Harsono dari PT Aneka Gas Industri, Tbk. (PT AGI). Kasus kesembilan ini membawa kita menelusuri sepak terjang Arief untuk menciptakan suasana kerja dengan pola ikatan keluarga yang harmonis. Arief mulai memberikan perhatian lebih pada pergantian kepemimpinan agar pemimpin PT AGI selanjutnya tetap memahami nilai dan budaya perusahan sekaligus mampu menghadapi ketidakpastian lingkungan industri. Bagi Arief, keseimbangan antara ikatan keluarga dan profesionalitas kerja menjadi sebuah hal yang sangat penting. Dengan keseimbangan tersebut, Arief yakin bahwa perusahaan mana pun akan mampu tumbuh dan bertahan menghadapi kompetisi yang semakin ketat.

Wikikopi menjadi kasus terakhir yang memberikan ilustrasi bisnis sosial dalam bentuk koperasi modern. Wikikopi didirikan oleh Tauhid Aminullah, seseorang yang memiliki kepedulian tinggi pada rantai nilai kopi yang sangat minim dalam hal nilai tambah bagi petani. Tauhid ingin agar para peminum kopi mengerti rantai nilai kopi dari hulu ke hilir sekaligus membantu petani memahami bahwa kopi bukanlah komoditas biasa yang bernilai rendah. Berbagai usaha yang sudah Tauhid usahakan merujuk pada sebuah koperasi modern berbasis pengetahuan dan menjadikan komunitas sebagai senjata utama untuk mengedukasi masyarakat.

Sepuluh ilustrasi bisnis yang disampaikan dalam buku kumpulan kasus manajemen ini diharapkan dapat membantu mahasiswa memahami kompleksitas peran pemimpin dalam memastikan keberlanjutan bisnis. Pemimpin harus memiliki keteguhan hati dan konsistensi perilaku untuk memberikan contoh penerapan nilai dan budaya perusahaan. Menjadikan keberlanjutan sebagai tujuan utama bisnis akan membuka celah inovasi yang pada akhirnya membawa perusahaan untuk selalu memberikan dampak bagi lingkungannya.

Akhir kata, kami berharap agar pembaca dapat mengambil makna dari kasus-kasus yang dipaparkan dalam buku ini.

Yogyakarta, Juli 2019
Editor

Penulis

Adelia Maris - Adelia Maris adalah alumni Magister Manajemen UGM angkatan ke-69 dan saat ini sedang terjun dalam bisnis fesyen serta kuliner. Penulis telah menyelesaikan pendidikan S-1 dari Universitas Jember dengan gelar sarjana ekonomi pada tahun 2015 dan mendapatkan gelar master of business administration dari Magister Manajemen UGM pada tahun 2018.
Adinindyah A. Wisnutama - Adinindyah A. Wisnutama lahir di Yogyakarta pada 3 Agustus 1973. Ia menjadi chairperson pada LAWE Indonesia sejak tahun 2007 hingga saat ini. Gelar sarjana arsitektur ia raih dari Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada pada tahun 1997.

Sebagai Sekretaris ASEPHI BPD DIY sejak 2009 hingga sekarang. Meraih juara 3 pada kompetisi “Wanita Wirausaha Femina, National Competition for Women Enterpreneur of Indonesia”. Moto hidupnya ialah No man is an island. And no society can remain isolated from the world. Together, let us think of the unborn, remember the forgotten, give hope to the forlorn, and reach out to the unreached. With bold and thoughtful actions today, we can lay the foundation for better tomorrow
Ahmad Alvin Muttaqin - Ahmad Alvin Muttaqin adalah asisten akademik di Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada (FEB UGM). Selain itu, penulis juga menjadi asisten penelitian di Pusat Studi Ekonomi dan Kebijakan Publik, Universitas Gadjah Mada. Penulis telah mendapatkan gelar sarjana ekonomi (S.E.) dari FEB UGM pada tahun 2017 dengan konsentrasi manajemen keuangan.
Arief Harsono - Arief Harsono lahir di Toli-Toli pada 18 Juli 1954. Menyelesaikan pendidikan pascasarjana (S-2) di Program Magister Manajemen, Sekolah Pascasarjana, Universitas Gajah Mada, Yogyakarta pada tahun 2005 dan di Program Magister Pendidikan Agama Buddha Sekolah Tinggi Agama Buddha (STAB) Maha Prajna, Jakarta pada tahun 2012.

Penulis adalah pendiri Samator Group. Jabatan yang pernah dan sedang dijabat ialah Direktur Utama PT Samator, Komisaris Utama PT Samator Gas Industri, dan Direktur Utama Perusahaan (2003–2006). Aktif mengikuti pelatihan dan konferensi yang berkaitan dengan bisnis gas industri, baik secara nasional maupun internasional.

Menjabat sebagai komisaris utama perusahaan untuk pertama kalinya berdasarkan hasil Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham PT Aneka Gas Industri pada 27 Desember 2006 yang dituangkan dalam Akta No. 46 tanggal 27 Desember 2006 - BNRI No. 1 Tgl 02 Januari 2008, tambahan No. 70/2008 tentang Berita Acara Rapat Umum Pemegang Saham PT Aneka Gas Industri dengan Persetujuan Perubahan MENHUM dan HAM RI No. w 10-00649 T. 01.04 -Th. 2007 Tanggal 07 Juni 2007.

Jabatan di organisasi-organisasi yang saat ini sedang diemban ialah Ketua Umum Asosiasi Gas Industri Indonesia, Ketua Umum DPP Wali Umat Buddha Indonesia (Walubi), Ketua DPP Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia, dan Wakil Ketua Umum IV PBVSI. Penulis memiliki hubungan afiliasi dengan anggota direksi dan anggota dewan komisaris lainnya serta pemegang saham utama dan/atau pengenda.
Asyraf Mursalina - Asyraf Mursalina adalah lulusan terbaik pada periode wisuda Oktober 2018 dari Program Magister Manajemen, Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Universitas Gadjah Mada (UGM). Penulis menyelesaikan program S-1 dari Sekolah Tinggi Teknologi Telkom Bandung pada tahun 2003. Saat ini aktif bekerja sebagai Kepala BPJS Kesehatan Cabang Padang. Asyraf Mursalina memiliki ketertarikan khusus di bidang pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia di organisasi.
Bagaskara - Bagaskara meraih gelar sarjana dengan predikat cum laude dari Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada dengan menulis skripsi berjudul ”Product Design Improvement on Automated Teller Machine (ATM) by Using Quality Function Deployment”. Penulis memiliki ketertarikan riset di bidang manajemen operasi dan strategi dan telah melakukan penelitian dengan tema inovasi di industri kopi, big data analytics pada UMKM, pengembangan strategi BLUD, penerapan sistem paperless office, dan financial techonology pada industri keuangan. Saat ini bekerja sebagai peneliti dan staf di bagian kerja sama di Magister Ekonomika Pembangunan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada.
Basu Swastha Dharmmesta - Basu Swastha Dharmmesta adalah profesor pemasaran di Departemen Manajemen FEB UGM. Penulis telah menyelesaikan berbagai jenjang pendidikan, yaitu gelar B.Sc. dari FEB UGM pada tahun 1974; gelar doktorandus dari FEB UGM pada tahun 1976; gelar master of business administration dari Northwestern State University of Louisiana pada tahun 1984; dan terakhir Ph.D. dalam bidang pemasaran dari University of Strathclyde, Glasgow pada tahun 1992. Minat penelitiannya ialah bidang pemasaran dan perilaku konsumen. Banyak artikel telah diterbitkannya di berbagai jurnal, baik nasional maupun internasional di samping enam belas buku.
Bayu Aji Aritejo - Bayu Aji Aritejo adalah staf pengajar di Departemen Manajemen FEB UGM. Penulis mendapatkan gelar sarjana ekonomi dari FEB UGM pada tahun 2000, lalu melanjutkan studi pada dua program master sehingga mendapatkan gelar master manajemen dari Magister Manajemen pada tahun 2002 dan gelar master sains pada tahun 2003. Penulis juga telah menyelesaikan pendidikan S-3 dan mendapatkan gelar doctor of philosophy dari National Cheng-Kung University, Taiwan, pada tahun 2015. Dengan ketertarikan penelitian di bidang brand management, green marketing, dan pricing strategy, penulis telah mempresentasikan penelitian-penelitiannya di forum nasional dan internasional dan telah menerbitkan tulisannya di berbagai jumal terkemuka, di antaranya di International ]ournal of Mobile Communication, Transportation Research, dan International Journal of Nursing Studies.
Dina Pricillia Yudas - Dina Pricillia Yudas lulus tahun 2017 dari Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura (FEB UNTAN), Pontianak, Kalimantan Barat.

Sejak tahun 2018, dia menempuh pendidikan di Magister Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (MAKSI FEB UGM). Dina memiliki minat penelitian di bidang audit dan telah melakukan penelitian yang berjudul “The Influence of Framing and Obedience Pressure on the Perception of Audit Judgment.” Dina memiliki pengalaman kerja sebagai pengajar di beberapa lembaga pendidikan nonformal dan aktif di berbagai organisasi sosial yang bergerak di bidang kesehatan, pendidikan anak, dan penghijauan. Cita-cita Dina ialah menjadi seorang auditor yang memiliki kantor akuntan publik.
Eddy Junarsin - Eddy Junarsin, Ph.D., CFP®, PFM® adalah dosen dan peneliti di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada dan profesor tamu di Pforzheim University, Germany; Arnhem Business School, Holland; dan Saxion University of Applied Sciences, Holland.

Penulis lulus dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada pada tahun 2003 sebagai lulusan terbaik. Selain itu, dia mendapatkan pengalaman internasional selama 2002–2003 dengan berpartisipasi dalam program pertukaran di Hiroshima University of Economics, Japan. Dia kemudian melanjutkan studi ke program M.B.A. di National Graduate School of Management, Australian National University, Australia, dan lulus pada tahun 2006 dengan mendapatkan Chancellor’s Commendation for Outstanding Performance.

Pada 2013, penulis mempertahankan disertasinya di Southern Illinois University Carbondale, U.S., dan meraih gelar Ph.D. di bidang keuangan. Saat ini penulis mengemban tugas sebagai Kepala Subdirektorat Pengembangan Usaha Universitas Gadjah Mada. Selain itu, penulis menjadi editor dan reviewer di berbagai jurnal nasional dan internasional. Posisi sebelumnya termasuk Ketua Kantor Publikasi FEB UGM (2014-2016), General Manager UGM Residences (2014–2016), dan Sekretaris AACSB Accreditation Task Force (2013).
Fransiscus Xaverius Christi Adi Nugroho - Fransiscus Xaverius Christi Adi Nugroho adalah mahasiswa di Magister Manajemen FEB UGM. Penulis telah menyelesaikan jenjang pendidikan S-1 dengan gelar S.T. dari Fakultas Teknik UGM pada tahun 2016. Penulis pernah menjabat sebagai CEO Master in Management Student Association (MMSA) Batch 6 pada tahun 2018–2019. Penulis saat ini tengah tertarik meneliti strategic management dan kepemimpinan.
Gusti Ngurah Putu Sugiarta Yasa - Gusti Ngurah Putu Sugiarta Yasa adalah pribadi yang supel dan fleksibel sehingga mudah cair dalam suatu lingkungan yang baru. Keahliannya marketing management, project management, organisation development, dan human resources management. Dalam pengembangan bisnis, selalu mengedepankan strategi kolaborasi. Value pribadinya selalu bekerja keras, cerdas, ikhlas, dan tuntas. Moto/tagline-nya: no pain, no gain.

Jabatan yang pernah diemban di antaranya Direktur Utama PT Sarinah (Persero); Direktur SDM & Umum PT Pos Indonesia; Direktur Ritel & Properti PT Pos Indonesia; Kepala Satuan Pengawasan Internal PT Pos Indonesia; Kepala Divisi Regional IV, Jabodetabek PT Pos Indonesia; Kepala Wilayah Usaha Pos VIII, Bali- Nusra; Kepala Divisi Teknologi PT Pos Indonesia; dan General Manager Sarana PT Pos Indonesia.
Hargo Utomo - Hargo Utomo menyelesaikan pendidikan doktor di Australian National University, magister di University of Bridgeport US tahun 1991 United States of America, dan meraih gelar sarjana Universitas Gadjah Mada tahun 1987. Saat ini menjabat sebagai Direktur Pengembangan Usaha dan Inkubasi UGM dan dosen Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada. Karier profesionalnya di antaranya sebagai Komisaris PT Aneka Gas Industri Tbk.; Komisaris PT UGM Samator Pendidikan; Direktur PT UGM Samator Pendidikan; dan Direktur Magister Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada.

Penulis juga aktif menulis buku, di antaranya “Problem Integrasi Pengajaran tentang Sustainable Development dalam Pendidikan Bisnis” (book chapter dalam Baiquni dan Astuti, Merajut Pengalaman: Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan), “Retorika Socio-Entrepreneur dan Tantangan Etika Bisnis” (book chapter dalam Junarsin et al., Pemikiran Etika dalam Ekonomika dan Bisnis: Pengajaran dan Implikasi).
Harsono - Harsono adalah staf pengajar di Universitas Gadjah Mada. Penulis telah mendapatkan gelar bachelor bidang manajemen dari FEB UGM pada tahun 1959 dan gelar master of science di School of Commerce, University of Wisconsin, USA.

Pada tahun 1968, penulis berhasil memperoleh certificate in business education dari School of Business, Harvard University, USA dan memperoleh gelar doctor of business administration dari School of Business Administration, University of the Philippines, Filipina pada tahun 1980. Penulis memiliki ketertarikan di bidang manajemen, manajemen strategis, dan manajemen sumber daya manusia. Beberapa mata kuliah yang pernah diampu antara lain Pengantar Bisnis, Manajemen, Kepemimpinan Strategis, Manajemen Sumber Daya Manusia Strategis, dan Manajemen Strategis.

Selain itu, penulis juga tergabung dalam ISEI (Indonesian Economist Association) dan Harvard Club of lndonesia. Salah satu buku yang pernah diterbitkan ialah Pengantar Bisnis (2012, STIE YKPN Yogyakarta).
Iin Mayasari - Iin Mayasari adalah staf pengajar di Program Manajemen Universitas Paramadina, Jakarta. Penulis menyelesaikan pendidikan S-1 di FISIP UGM pada 1997 dan Bahasa Inggris Universitas Sanata Dharma pada 1999. Pada tahun 1999, penulis juga menyelesaikan pendidikan S-2 di Magister Manajemen FEB UGM. Pada tahun 2001 juga mendapatkan gelar master sains dalam bidang yang sama. Pada tahun 2007, penulis menyelesaikan pendidikan doktor di UGM dalam bidang manajemen.

Pengalaman profesional sebagai akademisi yang pernah dicapai antara lain sebagai Kepala Departemen Program Manajemen Universitas Paramadina pada periode 2007–2010 dan sebagai Wakil Dekan Universitas Paramadina pada tahun 2012.

Penulis juga telah banyak melakukan penelitian dan seminar akademis di bidang manajemen, baik di tingkat nasional maupun intemasional. Beberapa buku yang pernah ditulis ialah Perilaku Hedonis dan Manajemen Pemasaran.
Muhammad Rizki Fadjar - Muhammad Rizki Fadjar lahir di Palembang, 10 Februari 1992. Penulis adalah anak pertama dari tiga bersaudara, buah dari pasangan Erman Firdaus dan Lenawati. Rizki adalah panggilan akrabnya. Penulis terlahir dari keluarga yang sederhana. Ayahnya seorang pegawai BUMN (PT Pupuk Sriwijaya), sedangkan ibunya juga seorang pegawai BUMN di tempat yang sama dengan ayahnya, tetapi beda divisi.

Pada bulan agustus 2009, penulis memulai pendidikan strata satu di Universitas Sriwijaya. Empat tahun setelahnya, tepat pada tahun 2013 awal, penulis lulus strata satu. Setelah lulus, penulis mulai mencari pengalaman di berbagai tempat di Kota Palembang. Ia memulai pengalaman pertamanya dengan magang di PT Pupuk Sriwijaya selama 6 bulan di divisi keuangan, tepatnya bagian pajak dan penagihan. Setelah magang tersebut, penulis melanjutkan bekerja di perusahaan milik saudaranya yang bergerak dalam bidang kontraktor rumah dan bangunan.

Di sana penulis mulai mendapatkan banyak pengalaman yang tidak didapatnya pada masa kuliah di Universitas Sriwijaya, tetapi hal ini tidak membuatnya puas.

Penulis merasa yang dibutuhkannya masih jauh dari cukup untuk menghadapi kerasnya hidup. Karena itulah, pada awal 2016, tepatnya pada bulan Februari, ia mulai mendaftar kuliah di Magister Manajemen Universitas Gadjah Mada.
Nerfita Primasari - Nerfita Primasari, profesional di bidang sumber daya manusia dengan pengalaman 10 tahun di industri TI dan 10 tahun di industri perbankan. Penulis berpengalaman menangani sebagian besar spektrum SDM, antara lain performance management, compensation and benefit, industrial/employee relations, talent/leadership development.

Diangkat sebagai Dewan Direksi PT Bank MNC Internasional Indonesia melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan pada bulan April 2014 dan secara efektif melanjutkan jabatan sebagai direktur pada bulan Juli 2014 sesuai hasil OJK Fit & Proper Test yang meliputi tiga direktorat, yaitu Sumber Daya Manusia, Layanan Umum, dan Manajemen Risiko. Penulis juga mengubah organisasi dari ICB Bumiputera menjadi MNC Bank.
Nuraksa Makodian - Nuraksa Makodian adalah dosen Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Gadjah Mada (UGM). Penulis memperoleh gelar sarjana dari Departemen Teknik Mesin UGM, gelar master business administration dari Magister Manajemen UGM, dan master of science di bidang ilmu komputer dan teknik informasi dari Asia University Taiwan, ROC. Penulis telah menulis dua buku, yaitu Technopreneur (saat ini sedang dikerjakan oleh PT Elex Computindo) dan Teknologi Wireless Communication dan Wireless Broadband (saat ini sedang dikerjakan oleh CV Andi Offset).

Pada tahun 2009 penulis dianugerahi juara tiga untuk kompetisi Gipuzkoa wilayah (di Spanyol) pada Kompetisi Navigasi Satelit Eropa 2009 yang diselenggarakan oleh Global Navigation Satellite Systems Agency (GSA) (http:// www.gsa.europa.eu/). Minat penelitiannya ialah manajemen sistem informasi dan inovasi teknologi, interaksi manusia-komputer dan dampaknya terhadap kinerja individu dan organisasi, komputasi green/komputasi ramah lingkungan, manajemen dan bisnis (tradisional dan elektronik), dan teknologi untuk manajemen operasi, seperti computer aided design (CAD), computer aided manufacturing (CAM), pencetakan 3D, enterprise resource planning (ERP), data besar untuk manajemen rantai suplai, dll.
Nurul Indarti - Nurul Indarti adalah staf pengajar di Departemen Manajemen FEB UGM dan saat ini menjabat sebagai Ketua Program Studi Magister Sains dan Doktor Ilmu Manajemen FEB UGM.

Penulis telah menyelesaikan berbagai jenjang pendidikan, yaitu gelar B.Sc. dari FEB UGM pada tahun 1998; gelar master of business administration (sivilokonom) dari School of Management, University of Agder, Norwegia pada tahun 2002; gelar master of science in strategic and operation management (candidata mercatoria) dari Norwegian School of Economics and Business Administration, Bergen, Norwegia pada tahun 2003; dan terakhir, gelar Ph.D. dalam bidang Knowledge Management and Innovation dari Faculty of Economics and Business, University of Groningen, Belanda pada tahun 2010.

Penulis pernah menjabat pada beberapa posisi antara lain sebagai Wakil Deputi Operasional dan Manajemen Database di Small and Medium Enterprise and Development Center (SMEDC) UGM periode 2003–2005, Wakil Direktur Pengembangan dan Penelitian Manajemen (PPM) FEB UGM periode 2005–2007, Sekretaris Jurusan Manajemen FEB UGM periode 2010–2011, Wakil Direktur Akademik dan Penelitian MM FEB UGM periode 2011–2012, dan Deputi Direktur Bidang Pelatihan di Lembaga Penelitian dan Pelatihan Ekonomika dan Bisnis (P2EB) FEB UGM periode 2013–2015.
Bayu Purwa Nugraha - Bayu Purwa Nugraha adalah lulusan MM UGM pada tahun 2015, telah bekerja di PT SKF Indonesia (Astra Otoparts Groups) sejak April 2010, dan saat ini menjabat sebagai 4 Wheelers Account Executive 8 Communications. Penulis memiliki berbagai pengalaman organisasi pada masa kuliah ditambah dengan pengalaman mengikuti pelatihan yang mengembangkan skill yang dimilikinya, seperti skill negosiasi, digital marketing, dan effective selling technique.
Rina Herani - Rina Herani adalah staf pengajar di Departemen Manajemen FEB UGM. Penulis telah menyelesaikan berbagai jenjang pendidikan, yaitu gelar S.E. dari FEB UGM pada tahun 2004; gelar master of science dalam bidang international management and marketing dari University of Agder (UiA), Norwegia pada tahun 2009; dan terakhir, penulis sedang menyelesaikan jenjang pendidikan S-3 dalam bidang strategic management dari Departemen Strategi dan Manajemen dari Norwegian School of Economics (NHH), Norwegia.
Rocky Adiguna - Rocky Adiguna saat ini adalah dosen di Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada. Bidang penelitian utama penulis adalah bisnis keluarga dan kewirausahaan. Dengan minat khusus pada aspek budaya suatu organisasi, penulis menghubungkan penelitian manajemen dengan sosiologi, antropologi, sejarah, dan teori sastra. Penulis juga memiliki ketertarikan abadi pada filsafat ilmu.
Rr. Tur Nastiti - Rr. Tur Nastiti adalah pengajar di Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Universitas Gadjah Mada (UGM). Bidang konsentrasi yang menjadi minat amatannya ialah kepemimpinan pemberdayaan, konflik pekerjaankeluarga, manajemen perubahan, perilaku organisasional, dan manajemen sumber daya manusia. Nastiti menyelesaikan program doktor (Ph.D.) pada tahun 2017 dari Business Administration Department, National Central University, Taiwan. Selain aktif sebagai pengajar, peneliti, dan konsultan, penulis juga aktif menghasilkan karya konseptual dan teoretikal yang dipublikasikan di berbagai buku terbitan Magister Manajemen FEB UGM dan Magister Sains dan Doktor FEB UGM serta berbagai jurnal dan prosiding konferensi pada lingkup nasional dan internasional.
Sari Sitalaksmi - Sari Sitalaksmi, Ph.D. lahir di Yogyakarta pada 18 November 1972. Penulis menempuh studi S-1 di FEB UGM, S-2 di Monash University Australia dan S-3 di Melbourne University, Australia. Penulis sudah terlibat dalam penulisan beberapa “book chapter” internasional yang diterbitkan oleh Routledge dan artikel ilmiah di jurnal-jurnal internasional. Penulis memiliki ketertarikan dalam bidang sumber daya manusia, hubungan industrial, dan manajemen strategis.
Wahyu Saripudin - Wahyu Saripudin adalah staf pengajar di FEB UGM. Memperoleh gelar sarjana pendidikan di UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan gelar master of business administration dari Magister Manajemen FEB UGM. Bidang yang menjadi ketertarikan penulis ialah kepemimpinan, manajemen pengembangan dan perubahan organisasi, etika bisnis, dan bisnis syariah.

Mata kuliah yang pernah diampunya ialah Manajemen dan Bisnis, Etika Bisnis, Pengelolaan dan Perubahan Organisasi, Dasar- Dasar Manajemen, dan Agama Islam. Saat ini penulis diamanahi jabatan sebagai Koordinator Bidang Keungan dan Pemasaran di Unit Publikasi FEB UGM dan aktif dalam pengelolaan jurnal ilmiah, antara lain sebagai managing editor di Journal Leadership in Organization, Journal of Indonesian Economy and Business (JIEB), dan sebagai asisten editor di Gadjah Mada International Journal of Business (GAMAIJB).
Wakhid Slamet Ciptono - Wakhid Slamet Ciptono adalah staf pengajar di Departemen Manajemen FEB UGM. Penulis telah mendapatkan gelar diploma bidang matematika dari IKIP Negeri Yogyakarta pada tahun 1980; gelar B.Sc. dan doktorandus dari FEB UGM pada tahun 1987; gelar master of business administration (M.B.A.) dan certified project management (C.P.M.) dari Western Carolina University, NC, USA pada tahun 1993; dan gelar doctor of philosophy (Ph.D.) dari University of Malaya, Kuala Lumpur, Malaysia pada tahun 2011.

Sebagai dosen dan peneliti, penulis memiliki ketertarikan di bidang manajemen operasi dan inovasi, manajemen strategis, manajemen program dan proyek, kewirausahaan, manajemen dan penilaian aset negara/daerah, manajemen publik, manajemen metaknowledge, big data supply-chain management, the economics of happiness, benefit corporation and conscious capitalism. Saat ini penulis menjadi Wakil Direktur Bidang Keuangan, Aset dan SDM Program Studi Magister Ekonomika Pembangunan (MEP) FEB UGM.
Yurivani Amanda Bonita - Yurivani Amanda Bonita adalah mahasiswa Universitas Gadjah Mada, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (S-1), Departemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan Angkatan Tahun 2015. Yurivani telah berpartisipasi dalam The Indonesia B Corp Forum yang diselenggarakan PT Danone Aqua Indonesia 3 September 2018. Saat ini Yurivani sedang menyelesaikan skripsi dengan judul “Strategi Survival Pelaku Industri Kecil Menengah dalam Menghadapi Era Globalisasi.”
Zulfikar Muhammad Hasan - Zulfikar Muhammad Hasan adalah mahasiswa Magister Manajemen, FEB Universitas Gadjah Mada. Penulis telah menyelesaikan jenjang pendidikan S-1 dengan gelar S.M. dari Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia Prodi Manajemen pada tahun 2017. Pada tahun 2016, penulis menjadi pembicara dalam forum Make a Different yang diseleranggarakan di Hong Kong. Penulis menceritakan gerakan-gerakan sosial di Indonesia. Pada tahun 2013, penulis memenangkan penghargaan Best Social Movement dalam acara Indonesian Culture and Nationalism (ICN) yang diselenggaran oleh Universitas Prasetiya Mulya. Saat ini, penulis sedang tertarik untuk meneliti virtual organization dan human-computer behaviour.

Daftar Isi

Cover
Kata Pengantar
Biodata Penulis
Wikikopi: Koperasi Modern Berbasis Ilmu Pengetahuan dalam Mewujudkan Bisnis yang Berkelanjutan
     Wikikopi dan Perkembangan Kopi
     Koperasi ala Wikikopi di Tengah Modernitas
     Wikikopi, Edukasi dan Petani
     Kepemimpinan Kewirausahaan Sosial
     Wikikopi di Masa Depan
Danone AQUA Indonesia Mengibarkan Kepemimpinan dan Keberlanjutan
     Kepemimpinan DAI-Era Tirto Utomo (1973-1994)
     Kepemimpinan DAI-Era Setelah Tirto Utomo (1994-2018)
     Kepemimpinan DAI-Menuju Usia Emas (2019-2023)
     Misi, Visi, Nilai-Nilai DAI 2019-2023
Kerjabilitas: “Biro Jodoh” Penyandang Disabilitas dan Perusahaan Inklusi
     Ragam Disabilitas
     Data Statistik Penyandang Disabilitas di Indonesia
     Aturan Penyandang Disabilitas di Dunia Kerja
     Masalah yang Dialami Penyandang Disabilitas di Indonesia
     Penyandang Disabilitas pun Butuh Mak Comblang
     Anatomi Situs Daring Kerjabilitas
     Potensi Besar di Balik Sebuah Keunikan
     Manfaat Memperkerjakan Penyandang Disabilitas
     Tantangan Monetisasi Agar Si Mak Comblang Tetap Eksis
     Bagai Cinta yang Bertepuk Sebelah Tangan
     Tantangan yang Dihadapi Kerjabilitas
PT Sarinah (Persero): Tantangan Mendatang pada Bisnis Retail
     Visi, Misi, Budaya PT Sarinah (Persero)
     Struktur Organisasi PT Sarinah (Persero)
     Pola Strategi Pengembangan Perseroan Terbatas
     Kinerja PT Sarinah (Persero) Sebagai Perseroan Terbatas
     Gambaran Pengalaman PT Sarinah Sejak Didirikan
     Manajemen Gerai
     Strategic Business Unit PT Sarinah
     Industri Retail Indonesia Mendatang (2019-an)
     PT Sarinah Menghadapi Masa Mendatang
Keberlanjutan ala Lawe Indonesia: Perpaduan Tradisi dengan Modernitas
     Awal Berdirinya Lawe
     Perjalanan Lawe Ke Indonesia
     Program-Program Lawe Indonesia
Transformasi Adhi Karya: Dinamika dan Kesiapan dalam Setiap Perjalanan
     Perjalanan ADHI dari Tahun ke Tahun
     Bisnis ADHI
     Evolusi Transformasi ADHI
     Dinamika dalam Transformation 3.0
     Tantangan ADHI dalam Menuntaskan Transformation 3.0
Menyehatkan Talenta di Perusahaan Pengelola Jaminan Kesehatan
     Profil BPJS Kesehatan
     Proyek Blue Ocean Leadership
PT ISS Indonesia Mungkinkah Mentransformasi Laggards menjadi Modal Manusia Unggul?
     Bisnis Inti ISS
     Alur Layanan
     Work With Passion
     Leading and Winning
     Penciptaan Modal Manusia Unggul
     Akankah Sustainable?
Majapahitech: Keteguhan Seorang Leader dalam Mencari Blue Ocean
     Sejarah Singkat Majapahitech
     Rasa Simpati Berbuah Inovasi
     "Bentrok" Pendapat dengan Orangtua
     Tim Solid dan Berkompeten
     Pundi-Pundi Uang Berdatangan
     Majapahitech dan Blue Ocean Strategy
     Pemasaran Produk Majapahitech
Suksesi Kepemimpinan Organisasional: PT Aneka Gas Industri, Tbk
     Berpikir untuk Akuisisi: Perspektif Historis
     Iklim Persaingan Bisnis Gas Insustri
     Aneka Gas Industri Pasca Akusisi
     Tantangan Manajerial Agi di Era Milenial