Tampilkan di aplikasi

Galang dana wakaf pada acara silaturahim jamaah haji dan umroh

Majalah Wakaf Daarut Tauhid - Edisi 27
7 Mei 2019

Majalah Wakaf Daarut Tauhid - Edisi 27

Wakaf Daarut Tauhiid (DT) Jakarta bekerja sama dengan penyelenggara pelayanan Haji Khusus dan Umroh MQ Travel menggelar acara silaturahim jamaah haji dan umroh MQ Travel, pada awal April lalu.

Wakaf Daarut Tauhid
Wakaf Daarut Tauhiid (DT) Jakarta bekerja sama dengan penyelenggara pelayanan Haji Khusus dan Umroh MQ Travel menggelar acara silaturahim jamaah haji dan umroh MQ Travel, pada awal April lalu. Faisal, Kepala Marketing Komunikasi Wakaf DT Jakarta mengatakan, acara ini menjadi ajang pertemuan kembali para jamaah haji dan umrah MQ Travel dari berbagai kelompok keberangkatan. Acara yang diselenggarakan di Masjid DT tersebut bertujuan menyegarkan dan mengingat kembali kenangan, haru biru, dan semangat yang tinggi saat beribadah di tanah suci.

Diharapkan dapat menjadi semangat baru untuk meningkatkan ibadah ritual dan sosial dalam kehidupan sehari-hari. “Antusiasme jamaah begitu terasa sejak sebelum acara. Jadwal acara yang dimulai dari pukul 08.00 WIB, jamaah telah hadir sebelum jam tersebut dan melakukan salat duha kemudian saling menyapa di antara mereka. Tidak sedikit jamaah yang membawa serta keluarga untuk mengisi hari libur dengan kegiatan yang bermanfaat dan meningkatkan ruhiyah,” kata Faisal.

Acara ini terdiri dari dua sesi. Sesi pertama di ruang utama Masjid DT berupa tausiah oleh KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) dan tim asatidz DT, serta pemahaman tentang manfaat dan pentingnya wakaf yang disampaikan oleh Ustaz Mulyadi Alfadil. Ada pun sesi kedua bertempat di aula masjid, berupa ramah tamah dan kebersamaan antara jamaah haji dan umroh MQ Travel bersama para pembimbingnya. Hadir pula dari manajemen Wakaf DT yang diwakili oleh Agus Kurniawan.

Acara ini juga membuka kesempatan kepada jamaah untuk berwakaf langsung dan mengisi form komitmen wakaf pembangunan Asrama Pesantren DT Serua. Alhamdulillah dari 260 jamaah yang hadir, terkumpul dari sorban wakaf dana wakaf sebesar Rp. 11.445.500; dan nilai komitmen wakaf sebesar Rp. 6.060.000.
Majalah Wakaf Daarut Tauhid di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Edisi lainnya    Baca Gratis
DARI EDISI INI