Tampilkan di aplikasi

Buku Amerta Media hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

I Find You Hungary #2

Kisah - Kisah Inspiratif Para Pelajar Indonesia di Hongaria

1 Pembaca
Rp 71.000 28%
Rp 51.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 153.000 13%
Rp 44.200 /orang
Rp 132.600

5 Pembaca
Rp 255.000 20%
Rp 40.800 /orang
Rp 204.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Buku ini berawal dari keinginan saya dan teman-teman pengurus Perhimpunan Pelajar Indonesia di Hongaria (PPI Hongaria) untuk memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi teman-teman yang ingin melanjutkan studi di luar negeri terutama ke Hongaria. Maka dari itu muncul ide untuk membuat sebuah buku yang berisikan berbagai cerita mengenai kehidupan pelajar-pelajar Indonesia yang sedang studi di sebuah negara yang terletak di jantung benua Eropa ini. Buku ini mengulas berbagai cerita kehidupan, mulai dari perjalanan mendapatkan beasiswa, beradaptasi dengan lingkungan, cara membawa keluarga, dan berbagai cerita menarik lainnya yang tentunya bisa menjadi sumber preferensi dan inspirasi bagi temanteman scholarship hunters yang ingin lanjut studi ke negara yang sangat indah ini.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Afriza Umami / A. Danang Satria Nugraha / Ikhwan Yuda Kusuma / Budi Mulyana / Budi Setiawan / Dewi Christa Kobis / Donie Kadewandana / Hanna Zakiyya / Herlina Rahmawati / Hyunisa Rahmanadia / Muhammad Imam Ma'ruf / Muhammad Masyhuri / Mohammad Thoriq Bahri / Putu Ayu Indrayathi / Rehulina / Rini Arianti / Sindu Daniarta / Tjia Alphani Anugrah Putri

Penerbit: Amerta Media
ISBN: 9786234190489
Terbit: Januari 2022 , 223 Halaman










Ikhtisar

Buku ini berawal dari keinginan saya dan teman-teman pengurus Perhimpunan Pelajar Indonesia di Hongaria (PPI Hongaria) untuk memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi teman-teman yang ingin melanjutkan studi di luar negeri terutama ke Hongaria. Maka dari itu muncul ide untuk membuat sebuah buku yang berisikan berbagai cerita mengenai kehidupan pelajar-pelajar Indonesia yang sedang studi di sebuah negara yang terletak di jantung benua Eropa ini. Buku ini mengulas berbagai cerita kehidupan, mulai dari perjalanan mendapatkan beasiswa, beradaptasi dengan lingkungan, cara membawa keluarga, dan berbagai cerita menarik lainnya yang tentunya bisa menjadi sumber preferensi dan inspirasi bagi temanteman scholarship hunters yang ingin lanjut studi ke negara yang sangat indah ini.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Buku ini berawal dari keinginan saya dan teman-teman pengurus Perhimpunan Pelajar Indonesia di Hongaria (PPI Hongaria) untuk memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi teman-teman yang ingin melanjutkan studi di luar negeri terutama ke Hongaria. Maka dari itu muncul ide untuk membuat sebuah buku yang berisikan berbagai cerita mengenai kehidupan pelajar-pelajar Indonesia yang sedang studi di sebuah negara yang terletak di jantung benua Eropa ini. Buku ini mengulas berbagai cerita kehidupan, mulai dari perjalanan mendapatkan beasiswa, beradaptasi dengan lingkungan, cara membawa keluarga, dan berbagai cerita menarik lainnya yang tentunya bisa menjadi sumber preferensi dan inspirasi bagi temanteman scholarship hunters yang ingin lanjut studi ke negara yang sangat indah ini.

Sebagai informasi, Hongaria saat ini menjadi salah satu negara tujuan studi yang cukup populer bagi teman-teman pemburu beasiswa maupun yang ingin melanjutkan studi dengan skema selffunded. Kualitas pendidikan yang sangat baik ditambah dengan biaya hidup yang cukup terjangkau untuk level benua Eropa menjadikan Hongaria menjadi salah satu tempat yang cukup diperhitungkan untuk melanjutkan studi baik pada jenjang S1, S2, S3 maupun non gelar. Total hingga 2021, ada sekitar 300 orang mahasiswa Indonesia yang sedang studi di Hongaria dari berbagai jenjang pendidikan. Ini menjadikan PPI Hongaria menjadi salah satu PPI dengan jumlah mahasiswa terbanyak di kawasan Eropa tengah-timur.

Dengan terbitnya buku ini, diharapkan teman-teman semakin semangat untuk melanjutkan studi keluar negeri khususnya studi ke Hongaria. Kami dari PPI Hongaria siap menyambut kedatangan Anda di Hongaria dengan penuh suka cita.

Selamat berjuang!
Budapest, 27 Desember 2021

Agung Wicaksono, S.IP., MPA
Ketua PPI Hongaria 2021-2022

Penulis

Afriza Umami - Afriza Umami, menempuh pendidikan Doctoral school of interdisciplinary medicine di University of Szeged penerima beasiswa Stipendium Hungaricum 2020. Menjadi anggota devisi Strategic Research pada kepengurusan PPI Hongaria 2021-2022. Wanita kelahiran Lamongan ini juga berprofesi sebagai seorang dosen.
A. Danang Satria Nugraha - A. Danang Satria Nugraha adalah pengajar Linguistik di Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta, yang tengah menempuh studi doktoral di Doctoral School in Theoretical Linguistics, University of Szeged. Dosen yang pernah bertugas di Thailand dan Timor Leste ini gemar meneliti fenomena bahasa Indonesia dan menerbitkan hasil kajiannya baik dalam jurnal maupun prosiding. Beberapa karyanya dapat diakses pada profil https://www.usd.ac.id/detail_dosen.php?id=02139 atau https://scholar.google.co.id/citations?user=0Vhpbe4AAAAJ&hl=en.
Ikhwan Yuda Kusuma - Ikhwan Yuda Kusuma, Seorang dosen di departemen Farmakologi dan Farmasi Klinik Universitas Harapan Bangsa Purwokerto. Dosen muda kelahiran 1990 ini menempuh pendidikan di Jurusan PhD of Pharmaceutical Sciences di University of Szeged setelah sebelumnya menamatkan S1 di Farmasi Unsoed, Pendidikan Profesi Apoteker di Fakultas Farmasi Universitas Airlangga Surabaya dan S2 di Sekolah Farmasi ITB dan telah menyelesaikan seluruh pendidikannya dengan beasiswa. Dosen muda ini juga sempat menjabat sebagai Ketua Program Studi Farmasi UHB selama periode 2018-2021.
Budi Mulyana - Budi Mulyana, dosen di Departemen Manajemen Hutan, Fakultas Kehutanan, Universitas Gadjah Mada. Tahun 2021, menempuh pendidikan S3 di Roth Gyula Doctoral School of Forestry and Wildlife Management Science, University of Sopron, Hungary, dengan beasiswa dari The Stipendium Hungaricum. Saat ini sedang menekuni penelitian tentang dinamika karbon hutan, pengelolaan agroforestry di daerah temperate, dan hutan tanaman untuk bioenergi.
Budi Setiawan - Budi Setiawan adalah dosen di Universitas Indo Global Mandiri Palembang, dan salah satu Co-founder Victory Sriwijaya Education. Budi memiliki 9 tahun pengalaman di bidang keuangan, investasi, dan pemasaran dari perusahaan nasional dan multinasional. Budi tertarik tentang manajemen keuangan, literasi keuangan, teknologi keuangan, dan bisnis sosial. Pada tahun 2019, Budi terpilih sebagai peserta research training program in Banking and Finance di University of Limoges Prancis, disponsori oleh Erasmus Plus. Saat ini, Budi tercatat sebagai mahasiswa PhD in Economic and Regional Sciences di Hongarian University of Agriculture and Life Sciences, Hongaria melalui Program Stipendium Hungaricum. Tahun 2021, Budi menjadi presenter international conference di 8thVUA YOUTH scientific session, Hungary dan 2nd International Scientific Conference – Economics, Politics and Management in Times of Change, Slovakia. Selain itu, Budi juga aktif melakukan publikasi di jurnal internasional bereputasi terindeks Scopus dan Web of Science.
Dewi Christa Kobis - Dewi Christa Kobis, Saat ini Berkuliah di University of Pannonia di Multilingualism Doctoral School. Memiliki Passion dalam pengajaran Bahasa Inggris, terutama dalam tema Communicative Competence dan Multilingualism.
Donie Kadewandana - Donie Kadewandana, saat ini ia tengah menempuh pendidikan doktor (Ph.D) di bidang Hubungan Internasional dan Ilmu Politik di Corvinus University of Budapest, Hongaria, dengan beasiswa dari pemerintah Hongaria, melalui program Stipendium Hungaricum. Ia menyelesaikan pendidikan sarjananya di Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta. Kemudian melanjutkan Magister Ilmu Politik di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia dengan beasiswa penuh dari Tanoto Foundation International. Sejak menjadi mahasiswa, ia aktif di berbagai organisasi intra dan ekstra kampus. Antara lain: Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Badan Eksekutif Mahasiswa, Lembaga Pers Mahasiswa UIN Jakarta, dan lain-lain. Saat ini, ia menjadi dosen di Universitas Pancasila, Jakarta, dan beberapa universitas lainnya. Sebelumnya, ia memiliki pengalaman bekerja di beberapa media, antara lain sebagai penulis untuk kolom Deteksi di Harian Indo Pos (Grup Jawa Pos), asisten peneliti lepas di Pusat Penelitian dan Pengembangan Harian Kompas, Jurnalis di TPI (MNCTV), dan Konsultan Media di Kementerian PPN/Bappenas.
Hanna Zakiyya - Hanna Zakiyya, Ibu satu anak kelahiran 1989 ini adalah salah seorang penerima Stipendium Hungaricum angkatan 2018. Berprofesi sebagai dosen Jurusan Teknik Mesin, Universitas Negeri Surabaya sejak 2014. Memiliki latar belakang pendidikan dibidang Metalurgi dan saat ini sedang menempuh studi pada Doctoral school of material science and engineering, University of Miskolc.
Herlina Rahmawati - Herlina Rahmawati Dewi merupakan dosen di Prodi Akuntansi, Universitas Islam Indonesia yang saat ini sedang menempuh International PhD Business and Administration Program pada Faculty of Business and Economics, University of Pecs. Selain sebagai istri, ibu, dan dosen, Herlina merupakan Certified Management Accountant dari ICMA Australia yang menyelesaikan pendidikan S2 dan S1 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada.
Hyunisa Rahmanadia - Hyunisa Rahmanadia adalah seorang ibu kelahiran Semarang 1988. Setelah menyelesaikan S1 dari jurusan Sastra Rusia Universitas Indonesia pada tahun 2010 dengan peringkat terbaik, dia melanjutkan studinya di bidang linguistik di universitas yang sama. Kini Hyunisa tengah menempuh pendidikan doktoral di departement Intercultural Linguistics Eötvös Loránd University di Budapest. Kesibukan sehari-hari dia lewati dengan membersamai putra-putrinya sambil belajar untuk menyelesaikan studi dan penelitiannya dalam bidang ilmu linguistik.
Muhammad Imam Ma'ruf - Muhammad Imam Ma'ruf Lahir di Bandung, 30 Mei 1986. Menyelesaikan S-1 di Program Studi Agribisnis, Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta pada tahun 2007. Setelah itu melanjutkan studi S-2 pada tahun 2009 masih di Fakultas Pertanian, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta dengan mengambil bidang Ekonomi Pertanian dan menyelesaikan studi pada tahun 2011. Saat ini, mendedikasikan diri melaksanakan tri dharma perguruan tinggi di Program Studi Ekonomi Pembangunan, Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Makassar (UNM). Tahun 2021 menjadi penerima beasiswa Stipendium Hungaricum dan melanjutkan studi S-3 di Doctoral School of Economics and Life Sciences, Hongarian University of Agriculture and Life Sciences (HUALS)/Magyar Agrár- és Élettudományi Egyetem (MATE), sebelumnya bernama Szent István university (SZIU).
Muhammad Masyhuri - Kandidat Doktor di International Business Administration, University of Pecs, Hongaria. Lulus sarjana dari IPB Bogor, jurusan Sosial Ekonomi Pertanian. Memperoleh gelar MBA dari University of Queensland, Brisbane, Australia. Berpengalaman lebih dari 15 tahun sebagai Corporate Secretary, Investor Relations dan Corporate Communications pada beberapa perusahaan terkemuka di Indonesia, termasuk PT. Paramitra Epsindo, Grup Bakrie (PT. Tipperary Indonesia), PT PP London Sumatra Indonesia Tbk, PT Transamudra Usaha Sejahtera, PT Kreasi Mas Marine dan PT Berau Coal. Mempunyai pengalaman kerja juga pada beberapa perusahaan di Australia seperti, Darwala Group Queensland, Hermes Precise Pty Ltd and Foreign Language Center, Brisbane. Pada tahun 2011-2013 terlibat aktif sebagai peneliti independen pada the Food and Agricultural Organization of United Nations (FAO-UN). Saat sekarang sebagai dosen tetap dan menjabat kepala hubungan kerjasama internasional di STIE GICI Business School, serta dosen kelas internasional pada Universitas Budi Luhur dan GS Fame Business Institute, Jakarta, Indonesia. Dapat dihubungi di alamat email masyhuri.muhammad@gmail.com
Mohammad Thoriq Bahri - Mohammad Thoriq Bahri, adalah Analis Keimigrasian pada Direktorat Jenderal Imigrasi, Kemenkumham RI yang berdinas pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Jawa Barat. ASN muda yang ingin berkontribusi untuk memajukan Dunia Keimigrasian Indonesia ini sedang menempuh Pendidikan pada Program Ph.D pada Faculty of Law and Political Sciences, University of Szeged, Hongaria. Sebelumnya, Ia menamatkan M.A pada Graduate School of International Studies, Korea University, Korea Selatan, dan FISIPOL UGM. ASN Muda ini adalah Peraih Penghargaan ASN Paling Inovatif pada bidang Keimigrasian pada Tahun 2019.
Putu Ayu Indrayathi - Putu Ayu Indrayathi adalah seorang Ibu dari Putu Mathania Dhanindra Putri dan Made Baruna Dhanindra Putra yang kebetulan juga seorang pengajar di Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat, FK, Universitas Udayana. Berkat dukungan suaminya I Nyoman Guruh Dhanas Putra bisa melanjutkan kuliah S2 ke The University of Melbourne dan S3 ke Debrecen University di Hungary, dan tentunya karena doa dan support dari kedua orangtua tercinta yakni I Komang Suantika dan Made Ayu Nugrahini Pendit (almh).
Rehulina - Rehulina merupakan alumnus dari Sekolah Tinggi Hukum Bandung (S1) dan Universitas Padjadjaran Bandung (S2). Saat ini sedang menempuh studi doktoral pada University of Debrecen, Marton Géza Doctoral School of Legal Studies. Rehulina juga merupakan salah satu dosen pada program studi ilmu hukum Fakultas Hukum Universitas Lampung.
Rini Arianti - Rini Arianti, mahasiswa S3 di Doctoral School of Molecular Cell and Immune Biology, Faculty of Medicine, University of Debrecen. Saya menempuh pendidikan S1 di jurusan biokimia IPB University dan S2 di Ilmu Kedokteran Dasar dan Biomedis UGM.
Sindu Daniarta - Sindu Daniarta, Seorang peneliti dan mahasiswa doktoral dual degree di Department of Thermodynamics and Renewable Energy Sources, Wroclaw University of Science and Technology (Polandia) dan Department Energy Engineering, Budapest University of Technology and Economics (Hongaria). Ia mendapatkan Master of Science (M.Sc) in Mechanical Engineering Modelling dari Budapest University of Technology and Economics (Hongaria). Ia juga mendapatkan Sarjana Teknik Fisika dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Saat menempuh studi di Budapest, ia diamanahi menjadi Ketua di Komisi Energi, Direktorat Penelitian dan Kajian, Perhimpunan Pelajar Indonesia Dunia (PPI Dunia) untuk periode 2020–2021.
Tjia Alphani Anugrah Putri - Tjia Alphani Anugrah Putri, seorang mahasiswa Institut Teknologi Bandung. Duta Bahasa Nasional 2020 yang sebelumnya merupakan Lulusan Terbaik SMA Negeri 3 Bandung ini juga adalah mahasiswa pertukaran pelajar University of Szeged 2021.

Daftar Isi

Sampul
Kata pengantar
Daftar Isi
My Dreams, Hope, And Wish
Heart of Europe, Mengejar Mimpi di Tengah Aktivitas
Mahasiswa Indonesia, Pasti Bisa!!
Menembus Batas, Menaklukkan Kegalauan
Menemukan Islam di Eropa: 40 Hal berkesan selama tinggal di hongaria dan singgah di negara-negara Eropa
Modal Mimpi, Sampai Hungary, untuk ASN Non Dosen
Non Scholae Sed Vitae Discimus
Pécs, Hungary A Place I (Should) Fall in Love
Dreaming and Processing into Realization
Pejuang Beasiswa Super Dewasa - Menolak Tua
Jika Itu Milikmu, Pasti Jadi Milikmu
Telekom, Telenor & Vodafone
Delicate Things About My PHD
Sekilas Islam di Kota Ujung Tenggara Hongaria, Szeged
Dari Budapest Hingga ke Marseille Kota Pelabuhan di Selatan Prancis
Sebuah Surat Terbuka untuk Diriku Sendiri
Hungary dan Pertemuan yang Direncanakan Tuhan
How to Invite Your Spouse to Hungary? Pengurusan visa family reunifikasi dan work permit
Profil penulis