Tampilkan di aplikasi

Riset kepuasan konsumen jaringan 4G jauh fakta dari asa

Majalah CHIP - Edisi 6/2016
1 Juni 2016

Majalah CHIP - Edisi 6/2016

Konsumen sempat rela mengantre demi ganti kartu 4G. Tapi belakangan kian mereda. Apa sih yang dicari dari jaringan 4G?

CHIP
Sejak 2015, ketika pemerintah (melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika) menetapkan seluruh operator untuk membenahi frekuensi jaringan dan mengoptimalkan jaringan 4G LTE, seketika itu pula operator melakukan aksi jemput bola. Caranya, membuka layanan tukar kartu SIM dengan menjemput “bola” langsung ke pelanggan agar ganti kartu SIM. Namun, tampaknya masih banyak pelanggan yang setia dengan kartu lama alias 3G.

Buktinya, menurut Adita Irawati, VP Corporate Communication Telkomsel, hingga April jumlah pelanggan 4G baru mencapai 4,5 juta orang. Jika dibandingkan dengan jumlah pelanggan total baru mencapai sekitar tiga persen. Sementara XL sedikit lebih banyak. Tercatat sebanyak lima jutaan pelanggan telah beralih ke kartu 4G, aku Tri Wahyuningsih Harlianti, GM Corporate Communication XL. Artinya jumlah pelanggan 4G operator XL baru mencapai sekitar 10 persen.

Pertanyaannya sekarang, apakah pelanggan telah benar-benar merasakan layanan jaringan 4G seperti yang diserukan oleh operator? Lantas, benarkah pola penggunaan mobile internet pun ikut berubah, sebagaimana iming-iming operator seperti menonton streaming movie? Majalah CHIP sejak April silam menggelar riset bertajuk “Kepuasan Konsumen terhadap Layanan Mobile Data 4G”. Riset ini melibatkan tiga operator besar penggelar 4G (Indosat Ooredoo, Telkomsel dan XL). Riset ini mengambil responden sebanyak 100 orang dari seluruh Indonesia yang telah menggunakan 4G. Hasilnya memotret pola penggunaan 4G sesungguhnya. Simak! (*)

Responden didominasi oleh kaum pria (82 persen) dengan usia terbanyak di rentang 31-40 tahun atau rata-rata terbanyak sebagai pengguna 4G ada pada usia 35 tahun. Mereka sebagian besar tinggal di Jakarta (38 persen) menyusul Jawa Barat (20 persen) dan Banten (18 persen). Mayoritas baru berlangganan jaringan 4G kurang dari setahun, yaitu sebanyak 66 persen. Tetapi sebanyak 14 persen sudah jadi pengguna selama dua tahun. Lantas apa saja aktivitas para pengguna 4G ini dengan mobileinternetnya?
Majalah CHIP di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI