Tampilkan di aplikasi

Mercedes-Benz luncurkan dua bus baru untuk transportasi jarak menengah dan jauh

Majalah Equipment Indonesia - Edisi Desember - Januari 2019
3 Januari 2019

Majalah Equipment Indonesia - Edisi Desember - Januari 2019

PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) memperkenalkan dua varian bus baru, Mercedes-Benz OF 1623 RF dan Mercedes- Benz O500RS 1836, untuk merespon pertumbuhan pesat infrastruktur transportasi darat di Tanah Air.

Equipment Indonesia
PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI), agen tunggal penjualan kendaraan niaga Mercedes- Benz di Indonesia, meluncurkan dua varian bus baru, Mercedes-Benz OF 1623 RF dan Mercedes-Benz O500RS 1836, di ICE BSD, Kamis (6/12). Kedua bus itu menjadi jawaban bagi kebutuhan para pelanggan dalam melayani transportasi jarak menengah dan jauh. Kehadiran kedua bus anyar ini sekaligus menandai komitmen DCVI untuk selalu menghadirkan produk terbaiknya demi kebutuhan pasar transportasi di tanah air.

“Dengan pertumbuhan pesat infrastruktur transportasi darat di Indonesia, DCVI memiliki semangat kuat untuk turut meningkatkan kualitas moda transportasi darat. Page 2 diambil PT Siba Surya untuk melengkapi portofolio kendaraan logistik yang telah ada, dan yang lebih utama, untuk memenuhi kebutuhan pasar transportasi logistik yang terus berkembang.

Pengembangan portofolio ini selaras dengan semboyan PT Siba Surya yakni menyediakan layanan transportasi logistik terbaik dan terlengkap. Perusahaan yang didirikan pada tahun 1951 ini berkembang sangat signifikan menjadi salah satu perusahaan logistik terbesar yang mengoperasikan lebih dari 1.600 unit kendaraan serta didukung 7 kantor cabang di Jawa dan Sumatera.

“Permintaan terhadap jasa transportasi logistik di Indonesia terus meningkat dan sangat kompetitif. Untuk menjawab itu kami melengkapi diri dengan truk yang dapat diandalkan serta sesuai dengan kebutuhan kami. Kami berharap MercedesBenz Axor 4928 T dapat menjadi produk mitra bisnis yang menguntungkan untuk operasional kami,” ungkap Daniel Budi Setiawan, Presiden Komisaris PT Siba Surya.
Majalah Equipment Indonesia di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI