Tampilkan di aplikasi

Rukun dakwah

Majalah Hidayatullah - Edisi 03/XXXV
27 Juni 2023

Majalah Hidayatullah - Edisi 03/XXXV

Rubrik Khittah edisi Juli 2023 / Foto : FOTO : Redaksi Suara Hidayatullah

Hidayatullah
Rukun artinya sesuatu yang dijadikan sebagai sandaran dan asas untuk berdiri. Secara umum rukun dakwah ada empat yaitu: dai (pendakwah), mad’u (sasaran dakwah), materi dakwah, dan metode dakwah. Edisi kali ini akan membahas tentang dai sebagai rukun pertama.

Dai artinya orang yang menyampaikan, mengajarkan, dan berusaha mempraktikkan ajaran Islam dalam kehidupan nyata. Tugasnya sebagai penggerak dan penyampai materi dakwah berdasarkan sebuah metode (manhaj) untuk mencapai tujuan. Mereka adalah pewaris Nabi dalam menyampaikan risalah Islam yang agung, sehingga memiliki keutamaan dan kedudukan tinggi di sisi Allah.

Menjalankan tugas mulia, mendapatkan ganjaran besar. Dakwah sebagai profesi para nabi dan rasul disebutkan dalam firman Allah : “(Mereka Kami utus) selaku rasul-rasul pembawa berita gembira dan pemberi peringatan agar supaya tidak ada alasan bagi manusia membantah Allah sesudah diutusnya rasul rasul itu. Dan adalah Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.” (Surat An-Nisa [4]: 165).

Ayat ini menunjukkan bahwa para dai menjadi penerus para nabi dalam mengemban amanah dakwah dengan cara tabligh (menyampaikan), ta’lim (mengajarkan), dan tathbiq (mempraktikkan).
Majalah Hidayatullah di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

INTERAKTIF
Selengkapnya
DARI EDISI INI