Tampilkan di aplikasi

BSD City Meladeni investor properti komersial saat new normal

Majalah Housing Estate - Edisi 190
16 Juni 2020

Majalah Housing Estate - Edisi 190

Ruko Pasar Modern Timur BSD / Foto : Susilo

Housing Estate
Sinar Mas Land (SML) memasarkan produk baru saat pandemi. Berbeda dengan sebelum berlakunya work from home (WFH) yang fokus memasarkan hunian kompak di BSD City, Serpong, Tangerang (banten), kali ini yang dipasarkan area komersial. Yaitu ruko di Pasar Modern Timur di Jalan Letnan Sutopo BSD City. Lokasinya hanya beberapa ratus meter dari jalan tol Jakarta-Serpong.

Ruko tahap 2 di Pasar Modern Timur itu sebanyak 24 unit yang dibanderol mulai dari Rp3,36 miliar/unit. “Sesuai protokol kesehatan, mekanisme penjualannya dibuat sederhana dengan sistem online. Calon konsumen yang berminat cukup melakukan pengisian formulir nomor urut pemesanan (NUP),” kata Honky J Nantung, CEO Commercial Sinar Mas Land, melalui rilis yang diterima housingestate.id awal pekan ini.

Ada empat tipe ruko yang ditawarkan. Bangunannya tiga lantai. Paling kecil tipe 4x13,5 m dengan luas bangunan 143 m2 dan luas tanah 54 m2. Harga tipe ini Rp3,5 miliar, setelah didiskon menjadi Rp3,36 miliar sudah termasuk PPN. Selebihnya tipe hoek. Yaitu, tipe 148 m2 (4,5x13,5), 154 m2 (5x13,5), dan 198 m2 (5,5x13,5). Harga tipe hoek antara Rp3,72 – 4,62 miliar/unit. Pemesanan dibuka mulai 28 Mei 2020 dengan membayar uang tanda jadi (UTJ) Rp15 juta.

Honky mengatakan, di saat pandemi pihaknya banyak memberikan kemudahan kepada konsumen. Selain diskon harga, ada jeda pembayaran cicilan uang muka (DP) selama enam bulan. Setelah pembayaran UTJ dan cicilan DP 1&2 pada Juni – Juli 2020, konsumen baru membayar lagi pada Februari-Juli 2021. “Agustus 2021 pelunasan dengan KPR,” ujarnya. Selain itu ada opsi pembayaran cicilan bertahap 36 bulan dan DP dicicil 24 bulan tanpa diskon.
Majalah Housing Estate di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI