Tampilkan di aplikasi

Fitur-fitur baru Android Oreo

Majalah Infokomputer - Edisi 9/2017
5 September 2017

Majalah Infokomputer - Edisi 9/2017

Android Oreo kini dilengkapi dengan fi tur notifi cation dots seperti iOS yang akan muncul saat ada pemberitahuan yang belum Anda buka dari aplikasi.

Infokomputer
Pada tanggal 21 Agustus 2017, bertepatan dengan Gerhana Matahari Total (GMT) yang terjadi di wilayah Amerika Serikat, Google secara resmi mengumumkan nama baru sistem operasi Android generasi berikutnya, yaitu Android 8.0 Oreo. Android Oreo menjadi penerus OS sebelumnya yaitu Android Nougat. Android Oreo adalah kedua kalinya Google menggunakan nama yang terinspirasi dari sebuah merek produk makanan. Sebelumnya, Google pernah melakukannya untuk Android 4.4 KitKat.

Sagar Kamdar (Director Product Management Android, Google) mengungkapkan alasan Google memilih nama Oreo untuk Android 8.0 karena banyak insinyur Google yang lembur sambil mengudap Oreo. “Di microkitchen Google, kami punya Oreo di mana pun. Teknisi kami terus ngemil Oreo dengan susu,” kata Kamdar.

Sebenarnya, nama “Oreo” sendiri sudah terendus sejak Android O pertama kali diperkenalkan di ajang Google I/O 2017 pada Mei 2017 lalu. Hal itu dikarenakan “Oreo” memenuhi kriteria penamaan berbasis camilan manis yang menjadi ciri khas Google dalam menamai Android selama ini.

Memiliki tagline Open Wonder, Android Oreo masih dalam tahap developer preview dan masih diuji coba sebelum masuk ke tahap final. Meskipun demikian, Google telah mengumumkan fitur-fitur apa saja yang disematkan pada sistem operasi tersebut. Berikut beberapa di antaranya: Android akan membatasi aktivitas aplikasi yang bekerja di latar belakang (background) agar penggunaan daya menjadi lebih irit. Proses booting di Android 8.0 akan memiliki kecepatan yang dua kali lebih cepat.
Majalah Infokomputer di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI