Tampilkan di aplikasi

Rumah belajar bantu siswa atasi trauma pascagempa

Majalah Jendela - Edisi 47/November 2020
27 November 2020

Majalah Jendela - Edisi 47/November 2020

Manfaat penggunaan aplikasi pembelajaran daring (online) Rumah Belajar dalam meningkatkan kualitas pembelajaran telah diteliti dalam sejumlah studi.

Jendela
Manfaat penggunaan aplikasi pembelajaran daring (online) Rumah Belajar dalam meningkatkan kualitas pembelajaran telah diteliti dalam sejumlah studi. Manfaat tersebut dirasakan terutama dalam pembelajaran di kondisi normal yang didukung ketersediaan layanan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang memadai. Pemanfaatan Rumah Belajar di daerah yang terdampak bencana merupakan studi yang masih jarang dilakukan. Salah satu penelitian tentang pemanfaatan Rumah Belajar di daerah terdampak bencana yaitu studi yang dilakukan oleh Eni Susilawati dan Samsul Fahrozi tahun 2019.

Penelitian tersebut diterbitkan dalam Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, Vol. 5, Nomor 1, bulan Juni 2020, dengan judul “Pemanfaatan Rumah Belajar pada Sekolah Terdampak Bencana Gempa”.

Tujuan penelitian tersebut untuk mengetahui penerapan dan kendala pemanfaatan Rumah Belajar di sekolah terdampak bencana, dengan studi kasus di provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Penelitian ini juga ingin mengetahui fitur-fitur Rumah Belajar yang banyak dimanfaatkan oleh para guru di daerah terdampak bencana. Penelitian tersebut menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif.

Sampel penelitian tersebut adalah guruguru di NTB yang merupakan peserta Program Pembelajaran Berbasis TIK (Pembatik) level 2 dan Level 3 yang telah dilaksanakan oleh Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan dan Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Pustekkom Kemendikbud) pada tahun 2019.

Pengumpulan data menggunakan kuesioner, observasi, dan wawancara terbatas, dari bulan September sampai dengan Desember 2019. Tahun 2019 sebagian wilayah di provinsi NTB masih dalam tahap pemulihan akibat bencana gempa bumi yang terjadi tanggal 29 Juli 2018, pukul 06.47 WITA dan disusul sejumlah gempa setelahnya. Bencana tersebut membawa dampak yang besar terhadap fisik, sosial, psikologis bagi masyarakat NTB. Sektor pendidikan juga terkena dampak bencana gempa bumi tersebut.
Majalah Jendela di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Edisi lainnya    Baca Gratis
DARI EDISI INI