Tampilkan di aplikasi

Buku KMO Indonesia hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Awas Kaya Mendadak

Rahasia Kaya Raya Para Miliarder Dunia Kini di Tangan Anda

1 Pembaca
Rp 95.000 30%
Rp 66.500

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 199.500 13%
Rp 57.633 /orang
Rp 172.900

5 Pembaca
Rp 332.500 20%
Rp 53.200 /orang
Rp 266.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Kaya mendadak itu berbahaya apalagi jika belum siap mental. Justru bisa lebih mengakibatkan penderitaan ketika kembali jatuh miskin. Kecuali Anda sudah siapkan mental, infrastruktur kesuksesan dan membangun kapasitas diri untuk meraih kekayaan. Maka Kaya mendadak adalah sebuah akibat dari perjuangan dan strategi yang tepat. Buku ini membantu Anda untuk menyiapkan fondasi kesuksesan. Berangkat dari bagaimana memiliki niat dan alasan yang tepat untuk sukses, mendalami mindset yang benar, membangun fondasi yang kokoh serta strategi sederhana yang bisa Anda lakukan untuk meraih kekayaan. Anda akan diajak untuk menemukan benang merah dari kemakmuran yang dimiliki oleh seluruh orang sukses di muka bumi ini. Anda bisa praktikkan dan juga menikmati kemakmuran serta kekayaan yang berkah dan berlimpah karena sebuah alasan sederhana. Anda memang berhak untuk Kaya Raya!

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Ari Chandra Kurniawan

Penerbit: KMO Indonesia
ISBN: 9786239161675
Terbit: Januari 2023 , 159 Halaman










Ikhtisar

Kaya mendadak itu berbahaya apalagi jika belum siap mental. Justru bisa lebih mengakibatkan penderitaan ketika kembali jatuh miskin. Kecuali Anda sudah siapkan mental, infrastruktur kesuksesan dan membangun kapasitas diri untuk meraih kekayaan. Maka Kaya mendadak adalah sebuah akibat dari perjuangan dan strategi yang tepat. Buku ini membantu Anda untuk menyiapkan fondasi kesuksesan. Berangkat dari bagaimana memiliki niat dan alasan yang tepat untuk sukses, mendalami mindset yang benar, membangun fondasi yang kokoh serta strategi sederhana yang bisa Anda lakukan untuk meraih kekayaan. Anda akan diajak untuk menemukan benang merah dari kemakmuran yang dimiliki oleh seluruh orang sukses di muka bumi ini. Anda bisa praktikkan dan juga menikmati kemakmuran serta kekayaan yang berkah dan berlimpah karena sebuah alasan sederhana. Anda memang berhak untuk Kaya Raya!

Pendahuluan / Prolog

Pengantar
“Tidaklah aku sebut orang kaya karena hartanya, orang aku sebut kaya karena jiwanya.” - Muhammad Saw.

Sabda Rasulullah Saw. di atas memberikan pesan yang jelas kepada kita bahwa ‘kaya’ itu didefinisikan bukan atas dasar apa yang dimiliki seseorang, tetapi ‘kaya’ itu melekat pada jiwa seseorang. Kenyataannya, definisi ini bukanlah sekadar definisi filosofis atau kiasan saja, sabda di atas adalah definisi sesungguhnya dari ‘kaya’.

Maka tidak heran kalau bangsa Indonesia saat ini masih hidup miskin. Ini bukan karena tidak memiliki kekayaan, tapi bangsa Indonesia miskin karena belum memiliki jiwa kaya, belum memiliki mentalitas atau karakter kaya.

Karena kaya adalah sebuah karakter, maka siapa pun bisa menjadi kaya jika mau membangun karakter dirinya. Sebaliknya, siapa pun akan jatuh miskin tidak peduli berapa pun banyaknya harta yang dia miliki jika dia tidak dengan sadar membangun karakter kaya. Pendek kata, menjadi kaya adalah sebuah keputusan.

Buku ini, sebagai bagian dari gerakan sadar kaya yang telah diretas oleh Mas Archan. Saya berharap semoga tulisan Mas Archan ini turut mendorong banyak orang di Indonesia untuk segera memutuskan menjadi orang kaya, tidak peduli seperti apa pun keadaannya saat ini.

Indonesia hanya akan bangkit jika karakter anak bangsanya bangkit!

Salam,
Heppy Trenggono

Penulis

Ari Chandra Kurniawan - Terlahir dengan nama Ari Chandra Kurniawan, S.E., M.Pd., C.H., C.Ht., C.I., C.M.L.P., pria yang akrab disapa Archan ini adalah inisiator Gerakan Sadar Kaya, yang secara konsisten membangun narasi Perang Terbuka Melawan Kemiskinan melalui seminar, training, workshop, berbagai tulisan melibatkan para entrepreneur, pejabat pemerintahan, dan pemangku kepentingan lainnya.

Beliau juga seorang motivator, inspirator, serta seorang sosiopreneur yang memiliki beberapa bisnis dari kuliner, barbershop, properti, pendidikan, peternakan, dan perkebunan. Berpengalaman lebih dari dua belas tahun di dunia public speaking, motivasi dan pengembangan diri, juga konsultan bisnis dan corporate culture di beberapa perusahaan nasional dan BUMN.

Di bidang pelatihan dan motivasi, berbekal lebih dari sepuluh ribu jam terbang beliau menjadi pembicara publik. Sejak 2010, beliau mendirikan BINTANG REVOLUSI, yakni akademi public speaking dan motivator yang telah mencetak banyak MC, presenter, trainer, dan motivator. Lulusannya kini diserap oleh banyak lembaga pelatihan dan perusahaan, serta cukup mewarnai dunia training dan pendidikan. Beliau juga membangun sekolah bisnis yang bernama PROSPERATOR untuk menyebarkan spirit kemakmuran seluasluasnya dan mencetak banyak pengusaha sukses.

Daftar Isi

Sampul
Daftar Isi
Prakata
Pengantar
Testimoni
Kaya cepat bukan guru yang baik
Buku ini cocok untuk siapa?
Rahasia menguasai ilmu seara cepat
Mengapa kita harus kaya
     Sebentar lagi kiamat
     Pemerintah Tak Memberikan Anda Kepastian
     Perusahaan tidak menjamin masa depan anda
     Orang tua dan keluarga membutuhkan anda
     Anda adalah penentu nasib anda sendiri
Sudahkah anda pikirkan ini?
     Sebrapa Besar Impian anda
     Seberapa banyak warisan anda
     Seberapa ampuh strategi percepatan kesuksesan anda
     Seberapa luas jangkauan pengabdian anda
Mengapa seseorang sulit untuk kaya
     Belum ada niat
     Pesimis
     Kurang inforrmasi
     Lingkungan pergaulan
     Sombong
     Dosa dan maksiat
     Malas
Apa yang dibutuhkan untuk kaya
     Kesadaran kemakmuran
     Pendoorong kemakmuran
     Akses kemakmuran
     Ekosistem kemakmuran
Bagaimana cara meraih kekayaan
     Kebelet kaya
     Hunting style
     Multiple stream income
     Circe of influence
     Mastering your money
     Hidup semurah mungkin
     Yang keluar harus kembai lebih besar
     Do the numbes game
     Gunakan leverage
     Masuk ke close market
Tentang penulis