Tampilkan di aplikasi

Buku Media Sains Indonesia hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Inovasi Digitalisasi di Bidang Kesehatan

1 Pembaca
Rp 90.000 28%
Rp 65.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 195.000 13%
Rp 56.333 /orang
Rp 169.000

5 Pembaca
Rp 325.000 20%
Rp 52.000 /orang
Rp 260.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Sistematika buku ini dengan judul “Inovasi Digitalisasi di Bidang Kesehatan,” mengacu pada konsep dan pembahasan hal yang terkait. Buku ini terdiri atas 10 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan antara lain mengenai : Paradigma Pemanfaatan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital di Era Disrupsi Secara Global (Era 4.0 dan 5.0); Pendaftaran Online Untuk Mengurangi Antrian Pendaftaran Pasien; Artificial Intelligence (AI) pada Bidang Kesehatan; Machine Learning dalam Bidang Kesehatan; Literasi Kesehatan Digital (Ehealth Literacy); Rekam Medis Berbasis Teknologi Digital; Digitalisasi Farmasi (Pharmacy Digitalization); Pemanfaatan Teknologi dalam Kondisi Gawat Darurat dan Bencana; Konsep, Aplikasi dan Evaluasi Konseling/ Edukasi Digital dalam Layanan Kesehatan; Aplikasi-Aplikasi Sistem Teknologi Kesehatan.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Juwita Desri Ayu / Nani Krisnawaty Tachjar / Kraugusteeliana / Izmy Alwiah Musdar / Muhammad Ikhsan Akbar / Nur Syamsiyah / Vania Amanda Samor / Yeni Rimadeni / Debby Sinthania / Yahya
Editor: Made Martini

Penerbit: Media Sains Indonesia
ISBN: 9786231952622
Terbit: Mei 2023 , 198 Halaman










Ikhtisar

Sistematika buku ini dengan judul “Inovasi Digitalisasi di Bidang Kesehatan,” mengacu pada konsep dan pembahasan hal yang terkait. Buku ini terdiri atas 10 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan antara lain mengenai : Paradigma Pemanfaatan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital di Era Disrupsi Secara Global (Era 4.0 dan 5.0); Pendaftaran Online Untuk Mengurangi Antrian Pendaftaran Pasien; Artificial Intelligence (AI) pada Bidang Kesehatan; Machine Learning dalam Bidang Kesehatan; Literasi Kesehatan Digital (Ehealth Literacy); Rekam Medis Berbasis Teknologi Digital; Digitalisasi Farmasi (Pharmacy Digitalization); Pemanfaatan Teknologi dalam Kondisi Gawat Darurat dan Bencana; Konsep, Aplikasi dan Evaluasi Konseling/ Edukasi Digital dalam Layanan Kesehatan; Aplikasi-Aplikasi Sistem Teknologi Kesehatan.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat rahmat dan karunia-Nya sehingga buku kolaborasi dalam bentuk buku dapat dipublikasikan dan dapat sampai di hadapan pembaca. Buku ini disusun oleh sejumlah dosen dan praktisi sesuai dengan kepakarannya masing-masing.

Buku ini diharapkan dapat hadir dan memberi kontribusi positif dalam ilmu pengetahuan khususnya terkait dengan “Inovasi Digitalisasi di Bidang Kesehatan,” buku ini memberikan nuansa berbeda yang saling menyempurnakan dari setiap pembahasannya, bukan hanya dari segi konsep yang tertuang dengan detail, melainkan contoh yang sesuai dan mudah dipahami terkait konsep dan aplikasi.

Sistematika buku ini dengan judul “Inovasi Digitalisasi di Bidang Kesehatan,” mengacu pada konsep dan pembahasan hal yang terkait. Buku ini terdiri atas 10 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan antara lain mengenai: Paradigma Pemanfaatan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital di Era Disrupsi Secara Global (Era 4.0 dan 5.0); Pendaftaran Online Untuk Mengurangi Antrian Pendaftaran Pasien; Artificial Intelligence (AI) pada Bidang Kesehatan; Machine learning dalam Bidang Kesehatan; Literasi Kesehatan Digital (Ehealth literacy); Rekam Medis Berbasis Teknologi Digital; Digitalisasi Farmasi (Pharmacy Digitalization); Pemanfaatan Teknologi dalam Kondisi Gawat Darurat dan Bencana; Konsep, Aplikasi dan Evaluasi Konseling/Edukasi Digital dalam Layanan Kesehatan; Aplikasi-Aplikasi Sistem Teknologi Kesehatan.ii Buku ini memberikan nuansa yang berbeda dengan buku lainnya, karena membahas berbagai hal terkait konsep dan aplikasi berbagai digitalisasi di bidang kesehatan sesuai dengan update keilmuan.

Akhirnya kami mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang telah mendukung dalam proses penyusunan dan penerbitan buku ini, secara khusus kepada Penerbit Media Sains Indonesia sebagai inisiator buku ini. Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian.

Penulis

Juwita Desri Ayu - Penulis dilahirkan di Jakarta, pada 20 Desember 1996. Setelah menyelesaikan pendidikan dasar dan menengah di Kota Lampung, penulis memperoleh gelar Ahli Madya Kebidanan (Amd.Keb.), serta Sarjana Terapan Kebidanan (S.Tr.Keb.) dari Program Studi D III dan D IV Kebidanan, Fakultas Kesehatan - Universitas Aisyah Pringsewu (UAP), Lampung pada tahun 2017 dan tahun 2018. Selanjutnya, penulis memperoleh gelar Magister Kebidanan (M.Keb.) dari Program Studi Magister Kebidanan, Fakultas Kedokteran - Universitas Padjadjaran (UNPAD), Bandung pada tahun 2021. Saat ini penulis bekerja sebagai dosen dengan tugas tambahan sebagai Gugus Penjaminan Mutu (GPM) di Program Studi DIII Kebidanan, Fakultas Kesehatan - Universitas Aisyah Pringsewu (UAP), Lampung. Selain sebagai pengajar, penulis juga aktif melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, mengikuti pelatihan dan workshop, konferensi pemuda (tingkat nasional dan internasional), serta menulis beberapa buku. Semoga kajian ilmu pengetahuan serta pengalaman yang disampaikan oleh penulis melalui buku ini dapat bermanfaat dan digunakan sebagaimana mestinya, serta dapat mewadahi minat para pembaca dan menghadirkan kemaslahatan yang berdampak positif bagi masyarakat secara umum, serta dapat dijadikan sebagai salah satu sumber informasi bagi tenaga kesehatan, para cendekiawan yang sedang menempuh pendidikan dibidang kesehatan secara khusus.
Nani Krisnawaty Tachjar - Penulis memiliki ketertarikan dengan bidang ilmu komputer dimulai dari pengenalan almarhum kakek yang membuka mata dan pandangan penulis jika di masa yang akan datang komputer akan menyentuh seluruh lini kehidupan manusia. Setelah lulus pendidikan Sekolah Menengah Atas, penulis melanjutkan pendidikan formal di program studi Teknik Informatika STIMIK PERBANAS di tahun 1993. Lulus Strata Satu penulis melanjutkan kembali pendidikan formal Strata Dua di INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG program studi Teknik Elektro program khusus Teknologi Informasi dan lulus di tahun 2003.

Beberapa karya penulis juga sudah dibukukan dalam bentuk book chapter di tahun 2021-2022, juga beberapa jurnal baik nasional dan internasional. Kepakaran penulis menitikberatkan di bidang pemrograman, database, aplikasi dan perancangan sistem informasi. Karya terakhir penulis berjudul “Pemrograman dan Implementasi Struktur Proses Berurut (Sequence)” di tahun 2022 bekerjasama dengan penulis lainnya dalam bentuk book chapter dengan tema Konsep Algoritma dan Pemrograman. Berkembangnya Information of Things (IoT) pun menjadi ketertarikan selanjutnya penulis untuk mengeksplorasi.
Kraugusteeliana - Kraugusteeliana,M.Kom, MM Lahir di Jakarta dan menghabiskan masa sekolah TK sampai SMA di Cilegon Banten. Pendidikan S1 , S2 di Bidang Komputer. Kuliah S1 di Universitas Budi Luhur lanjut S2 Ilmu Komputer juga Manajemen SDM. Mengajar di beberapa Perguruan Tinggi sejak 1999, Dosen Tetap di Program Studi Sistem Informasi UPN Veteran Jakarta. Adapun pengalaman organisasi Kabag Perencanaan akademik dan statistik, Kabag bidang Manajemen ISO, Manager HR, Manager Humas dan Marketing, manager Quality Assurance, Sekretaris LP3M, Kajur, Wakil Dekan bidang Akademik, Plt. Dekan Fakultas Komputer, Ketua Komisi Senat Universitas, Kepala Pusat Akreditasi Internasional & Sertifikasi, saat ini Wakil Dekan.

Pengalaman sejak 1999 mengajar Pengantar Teknologi Informasi, Knowledge Management, Interaksi Manusia & Komputer, Metode Perancangan Program, Management Sains, pengantar Elearning, Komputer Audit Sistem, Arsitektur Sistem Informasi, Knowledge Management, Dasar-dasar pemrograman, SIM, SPK, Matematika Diskrit, Analisa Proses Bisnis, Analisa Sistem Informasi, Perancangan sistem informasi, perancangan basis data, Sistem basis data, struktur data, Tata Kelola TI, Manajemen Risiko TI MLTI, CRM dan Sistem Enterprise.
Izmy Alwiah Musdar - Penulis mulai tertarik dengan bidang teknologi informasi saat menempuh pendidikan S1 pada jurusan Teknik Informatika UIN Alauddin pada Tahun 2006. Setelah menyelesaikan studi sarjana, penulis kemudian melanjutkan pendidikan S2 di jurusan Ilmu Komputer UGM Yogyakarta dengan konsentrasi Sistem Cerdas. Sejak tahun 2015, penulis bekerja sebagai pengajar di Prodi Teknik Informatika STMIK KHARISMA Makassar.

Penulis memiliki minat khusus pada bidang sistem cerdas, termasuk di dalamnya machine learning dan kecerdasan buatan. Penulis aktif meneliti dan membimbing penelitian mahasiswa khususnya di bidang tersebut dan telah menghasilkan beberapa publikasi ilmiah. Saat ini, penulis sedang tertarik untuk memperdalam penelitian di bidang text mining. Selain melakukan penelitian dan pengajaran, penulis juga aktif menulis dengan topik seputar pemrograman, machine learning dan data science di blog pribadi algorizmy.wordpress.com. Penulis juga mengunggah beberapa contoh program yang pernah penulis buat di halaman github https://github.com/iizmyy/. Dengan pengalaman dan pengetahuannya dalam bidang sistem cerdas, penulis berharap dapat terus mengembangkan pengetahuan dan memberikan kontribusi yang positif pada masyarakat.
Muhammad Ikhsan Akbar - Lahir di Raha, 13 Agustus tahun 1993. Pendidikan formal S1 (Sarjana) pada Universitas Halu Oleo Jurusan Administrasi Kebijakan Kesehatan tamat tahun 2014. Selanjutnya masuk pada Program Pascasarjana Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin Konsentrasi Administrasi Kebijakan Kesehatan, Makassar tamat tahun 2017. Sejak tahun 2019 sampai sekarang mengajar pada program studi kesehatan masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Mandala Waluya Kendari, Sulawesi Tenggara. Penulis tertarik menulis buku ini karena ketertarikan penulis terhadap Teori Organisasi yang dapat diterapkan disemua aspek termasuk aspek kesehatan. Penulis aktif di berbagai bidang Penelitian. Beberapa hasil riset yang dibiayai oleh Kemenristekdikti dan Pemda yaitu Kajian Kebutuhan Tenaga Dokter Umum Dengan Menggunakan Metode Workload Indicator Staff Need (WISN) Di Poli Umum Dan Unit Gawat Darurat (Ugd) Rsud Kabupaten Buton UtaraTahun 2019, Survey Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Jalan Terhadap Pelayanan RSUD Kabupaten Buton Utara tahun 2018, Peta Kebutuhan Dokter Umum Berdasarkan Beban Kerja Untuk Mencapai Derajat Pelayanan Kesehatan yang Optimal di Puskesmas Se-Kabupaten Muna Tahun 2016.
Nur Syamsiyah - Ketertarikan penulis terhadap ilmu komputer dimulai pada tahun 1993 silam. Hal tersebut membuat penulis memilih untuk masuk ke Sekolah Tinggi Manahemen dan Informatika Gunadarma, yang sekarang berganti menjadi Universitas Gunadarma, dengan memilih Jurusan Teknik Informatika Strata satu dan berhasil lulus pada tahun 1997. Dua tahun kemudian penulis pernah mengenyam pendidkan Strata dua di Universitas Gunadarma jurusan Sistem Informasi Bisnis. Penulis kemudian melanjutkan pendidikan ke jenjang Magister, dan berhasil menyelesaikan studinya pada tahun 2011 di Magister Teknologi Informasi Universitas Indonesia.

Penulis memiliki kepakaran dibidang Rekayasa Perangkat Lunak dan Pengembangan SIstem Informasi. Penulis berkaris sebagai dosen sejak tahun 1999 di berbagai perguruan tinggi ilmu computer, dan menjadi Dosen Tetap di Universitas Darma Persada sejak 2003 sampai dengan sekarang. Dan untuk mewujudkan karir sebagai dosen profesional, penulis pun aktif sebagai peneliti dibidang kepakarannya tersebut. Selain peneliti, penulis juga aktif menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara yang sangat tercinta ini.
Vania Amanda Samor - Penulis lahir di Kotabumi tanggal 16 September 1997. Ketertarikan penulis pada dunia sains membawa penulis memulai pendidikan tinggi di Program Studi Sarjana Farmasi Universitas Gadjah Mada pada tahun 2015. Penulis kemudian melanjutkan studi Profesi Apoteker (2019-2020) dan Magister Ilmu Farmasi (2020-2022) di almamater yang sama Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Saat ini penulis mengajar sebagai dosen muda di Universitas Malahayati Bandar Lampung pada mata kuliah Farmakologi dan Imunologi, serta aktif sebagai anggota IAI Lampung Selatan. Selain mengajar, penulis juga aktif sebagai peneliti sesuai kepakaran dan turut memberi sumbangsih dalam dunia pendidikan khususnya di bidang farmasi melalui partisipasi dalam seminar, konferensi ilmiah, dan sebagai narasumber pada forum internasional. Penulis harap melalui karya dalam buku ini, penulis dapat memberikan insight bagi para pembaca terkait dunia kesehatan dan kefarmasian.
Yeni Rimadeni - Ketertarikan penulis terhadap ilmu kebencanaan dimulai pada tahun 2004 silam pasca Tsunami dan Gempa Aceh-Nias. Hal tersebut membuat penulis memilih untuk melanjutkan ke Magister Ilmu Kebencanaan (MIK) Universitas Syiah Kuala USK (Tahun 2013). Penulis sebelumnya menempuh pendidikan menengah di Sekolah Perawat Kesehatan (SPK) Pemda Aceh Tengah (Tahun 1999), Pendidikan Diploma Tiga Politeknik Kesehatan Kemenkes Aceh (Tahun 2022) dan Sarjana Kesehatan Masyarakat Serambi Mekkah Banda Aceh (2008). Saat ini penulis tengah menyelesaikan Pendidikan Doktoral pada Prodi DMAS USK Banda Aceh.

Penulis memiliki kepakaran di ilmu kebencanaan bidang kesehatan. Dan untuk mewujudkan karir sebagai dosen profesional, penulis pun aktif sebagai peneliti dibidang kepakarannya tersebut. Beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh Poltekkes Kemenkes Aceh semenjak tahun 2007 sampai dengan tahun 2023. Selain peneliti, penulis juga aktif menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara yang sangat tercinta ini. Atas dedikasi dan kerja keras dalam menulis buku.

Motto : Jalani apapun itu dengan ikhlas
Debby Sinthania - Lahir di Padang, Sumatera Barat pada tanggal 25 Agustus 1990. Ketertarikan penulis terhadap Ilmu Keperawatan dimulai pada tahun 2007 silam. Hal tersebut membuat penulis memilih untuk masuk ke Poltekkes Kemenkes Padang dan lulus tahun 2010. Penulis kemudian melanjutkan pendidikan di Universitas Andalas dan berhasil menyelesaikan studi Sarjana Keperawatan (S1) dan Profesi Keperawatan (Ners) pada tahun 2013. Dua tahun kemudian, penulis juga menyelesaikan studi Magister Keperawatan (S2) Peminatan Keperawatan Jiwa di kampus yang sama. Penulis merupakan Staf Pengajar di Jurusan Keperawatan Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Negeri Padang. Penulis memiliki kompetensi di bidang Keperawatan khususnya Keperawatan Jiwa, Keperawatan Keluarga & Komunitas dan Keperawatan Gerontik. Untuk mewujudkan karir sebagai Dosen Profesional, penulis aktif sebagai peneliti dibidang kepakarannya tersebut. Beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh internal perguruan tinggi dan juga Kemdikbudristek DIKTI. Selain peneliti, penulis juga aktif menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara yang sanga tercinta ini.
Yahya - Ketertarikan penulis terhadap ilmu komputer dimulai pada tahun 1997 silam. Hal tersebut membuat penulis memilih untuk masuk ke Universitas Gunadarma dengan memilih Jurusan Teknik Informatika Strata satu dan berhasil lulus pada tahun 2001. Setelah lulus, penulis mengembangkan ilmu yang didapat ke dunia pekerjaan dibidang professional dan pendidikan. Penulis kemudian melanjutkan pendidikan ke jenjang Magister, di tahun 2016 dan berhasil menyelesaikan studinya pada tahun 2018 di Magister Teknologi Ilmu Komputer Universitas Budi Luhur. Penulis memiliki ketertarikan dibidang pengembangan aplikasi, web dan database. Penulis memulai berkarir sebagai dosen mulai tahun 2018 dan menjadi Dosen Tetap di Universitas Darma Persada mulai September 2019 sampai dengan sekarang. Dan untuk mewujudkan karir sebagai dosen profesional, penulis pun aktif sebagai pekerja professional dibidang ketertatikannya tersebut. Selain itu, penulis juga ikut aktif bergabung dalam pengabdian masyarakat dibidang pendampingan UMKM dan juga ikut bergabung menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara yang sangat tercinta ini.

Editor

Made Martini - Ketertarikan editor terhadap ilmu keperawatan dimulai pada tahun 2001 silam. Hal tersebut membuat editor memilih untuk masuk ke Akademi Keperawatan Bali Denpasar berhasil lulus pada tahun 2004, kemudian editor bekerja di IGD RS Bhakti Rahayu Denpasar, melanjutkan Pendidikan S1 Keperawatan Ners di Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang lulus pada tahun 2008, setelah menyelesaikan Pendidikan S1 keperawatan Ners, Editor bekerja sebagai pengajar di STIKES Bali dari tahun 2008 – 2014, kemudian editor melanjutkan pendidikan di FKUB Program Magister Keperawatan Universitas Brawijaya Malang dengan mengambil peminatan/kepakaran keperawatan gawat darurat dan manajemen bencana lulus pada tahun 2016, sejak tahun 2016 sampai sekarang Editor bekerja sebagai Dosen di STIKes Buleleng.

Editor juga aktif melaksanakan Tri Dharma PT (melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat terutama terkait keperawatan gawat darurat dan bencana), beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh internal perguruan tinggi dan juga Kemenristek DIKTI, editor aktif sebagai pengurus Himpunan Keperawatan Gawat Darurat dan Bencana Provinsi Bali. Editor telah mengikuti pelatihan penulisan dan penyuntingan naskah serta telah Lulus sertifikasi Editor Penyunting Naskah yang dilaksanakan BNSP.

Daftar Isi

Cover Depan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab 1. Paradigma Pemanfaatan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital di Era Disrupsi Secara Global (Era 4.0 dan 5.0)
     Pendahuluan
     Era Disrupsi 4.0 dan 5.0 serta Dampak pada Inovasi di Bidang Kesehatan
     IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital
     Manfaat IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital dalam Inovasi di Bidang Kesehatan
     Aplikasi IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital dalam Inovasi di Bidang Kesehatan
     Implikasi Etika Terkait Penggunaan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital dalam Inovasi di Bidang Kesehatan
     Tantangan Tenaga Medis dalam Perkembangan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital
     Sikap Bijaksana Tenaga Medis dalam Menghadapi Perkembangan IT (Informasi Teknologi) dan Teknologi Digital
Bab 2. Pendaftaran Online untuk Mengurangi Antrian Pendaftaran Pasien
     Pendahuluan
     Analisis dan Masalah
     Pembahasan
Bab 3. Artifical Intelligence (AI) pada Bidang Kesehatan
     Pendahuluan
     Penerapan AI dalam Mendiagnosa dan Pengobatan
     Penerapan AI untuk Pengembangan Obat
     Penerapan AI untuk Pemantauan Kesehatan di Rumah Sakit
     Keterjangkauan Perawatan Kesehatan melalui AI
     Peranan AI dalam Manajemen Sumber Daya Kesehatan di Rumah Sakit
     Teknologi AI, Apakah Bisa Mengganti Dokter
     Penerapan AI Bidang Kesehatan di Masa Mendatang
     Riset Terkait AI dalam Bidang Kesehatan
Bab 4. Machine Learning dalam Bidang Kesehatan
     Machine learning
     Peran Machine learning di Bidang Kesehatan
     Machine learning untuk Diagnosis Medis
     Tantangan Penerapan Machine learning di Bidang Kesehatan
     Masa Depan Machine learning di Bidang Kesehatan
Bab 5. Literasi Kesehatan Digital (Ehealth Lliteracy)
     Pendahuluan
     Literasi
     Health Literacy
     Literasi Digital
     Konsep Health Literacy
     Dimensi Health Literacy Digital
     Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Health Literacy Digital
     Dampak Health Literacy Digital yang Rendah
Bab 6. Rekam Medis Berbasis Teknologi Digital
     Teknologi Digital
     Transformasi Digital
     Rekam Medis
     Rekam Medis Elektronik
     Transformasi Rekam Medis Manual Ke Digital
     Aspek Hukum
     Implementasi
Bab 7. Digitalisasi Farmasi (Pharmacy Digitalization)
     Pendahuluan
     Digitalisasi Farmasi di Sektor Penemuan dan Pengembangan Obat
     Digitalisasi Farmasi pada Sektor Distribusi Farmasi
     Penerapan Digitalisasi Farmasi pada Sektor Pelayanan Farmasi
Bab 8. Pemanfaatan Teknologi dalam Kondisi Gawat Darurat dan Bencana
     Latar Belakang
     Langkah-Langkah yang dapat Digunakan untuk Pengembangan Sistem Pelaporan Bencana Berbasis Online di Lingkungan Kesehatan
     Pengembangan Sistem
Bab 9. Konsep, Aplikasi dan Evaluasi Konseling/Edukasi Digital dalam Layanan Kesehatan
     Latar Belakang
     Konsep Konseling/Edukasi Digital dalam Layanan Kesehatan
Bab 10. Aplikasi-aplikasi Sistem Teknologi Kesehatan
     Pendahuluan
     Jenis Layanan e-Health
     Kesehatan Berbasis Teknologi Informasi (KIE)
     Aplikasi Kesehatan Telemedicine
     Aplikasi Indonesia Health Services (HIS)
     Sekapur Sirih
Cover Belakang