Tampilkan di aplikasi

Buku Media Sains Indonesia hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Evidence-Based Practice Pada Perawatan Bayi Baru Lahir

1 Pembaca
Rp 112.000 42%
Rp 65.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 195.000 13%
Rp 56.333 /orang
Rp 169.000

5 Pembaca
Rp 325.000 20%
Rp 52.000 /orang
Rp 260.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Sistematika buku ini dengan judul “Evidence-Based Practice pada Perawatan Bayi Baru Lahir”, mengacu pada konsep dan pembahasan hal yang terkait. Buku ini terdiri atas 19 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan antara lain mengenai: Insiden dan Prevalensi Angka Kematian Neonatus (AKN), Angka Kematian Bayi (AKB) serta Angka Kematian Balita (AKBa); Konsep Fisiologi Neonatus serta Bayi; Adaptasi Bayi Baru Lahir Berbasis Evidence-Based Practice (EBP); Deteksi Dini Tanda Bahaya Neonatus serta Bayi Baru Lahir; Kebutuhan Dasar Bayi Baru Lahir; Prinsip Inisiasi Menyusui Dini (IMD) serta Perawatan Gabung (Bonding Attachment); Perawatan Payudara dan Urgensi Pemberian Asi Eksklusif; Perawatan Tali Pusat Berdasarkan Evidence-Based Practice; Personal Hygiene dan Prinsip Memandikan Bayi Baru Lahir; Terapi Komplementer pada Bayi Baru Lahir: Pijat Bayi dan Baby spa Berdasarkan Evidence-Based Practice; Peran Nutrisi dan MP-Asi di Masa Emas (Golden Period) Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi; Perawatan dan Tatalaksana Resusitasi Bayi dengan Asfiksia; Perawatan Bayi dengan Hiperbilirubinemia; Perawatan Bayi Baru Lahir dengan Perawatan Tetanus Neonatorum; Perawatan Bayi Prematur; Perawatan Bayi Kejang; Bayi Lahir Rendah (BBLR); Pentingnya Edukasi dan Pendidikan Kesehatan pada Ibu dan Keluarga Terkait Perawatan Bayi Baru Lahir; Dokumentasi pada Pencatatan dan Pelaporan Perawatan Bayi Baru Lahir

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Sari Wahyuni / Chentia Misse Issabella / Dyah Woro Kartiko Kusumo Wardani / Nursyahid Siregar / Agustina Ida Pratiwi / Rini Febrianti / Okti Satria / Eviyani Margaretha Manungkalit / Rina Julianti / Bina Melvia Girsang / Rahmawati Wahyuni / Jasmawati / Yosefina F. Novita Lagut / Sandra Dewi / Meta Rikandi / Linda Wati / Mariza Elvira / Ernani Setyawati / Nursari Abdul Syukur
Editor: Made Martini

Penerbit: Media Sains Indonesia
ISBN: 9786233629935
Terbit: Januari 2023 , 325 Halaman










Ikhtisar

Sistematika buku ini dengan judul “Evidence-Based Practice pada Perawatan Bayi Baru Lahir”, mengacu pada konsep dan pembahasan hal yang terkait. Buku ini terdiri atas 19 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan antara lain mengenai: Insiden dan Prevalensi Angka Kematian Neonatus (AKN), Angka Kematian Bayi (AKB) serta Angka Kematian Balita (AKBa); Konsep Fisiologi Neonatus serta Bayi; Adaptasi Bayi Baru Lahir Berbasis Evidence-Based Practice (EBP); Deteksi Dini Tanda Bahaya Neonatus serta Bayi Baru Lahir; Kebutuhan Dasar Bayi Baru Lahir; Prinsip Inisiasi Menyusui Dini (IMD) serta Perawatan Gabung (Bonding Attachment); Perawatan Payudara dan Urgensi Pemberian Asi Eksklusif; Perawatan Tali Pusat Berdasarkan Evidence-Based Practice; Personal Hygiene dan Prinsip Memandikan Bayi Baru Lahir; Terapi Komplementer pada Bayi Baru Lahir: Pijat Bayi dan Baby spa Berdasarkan Evidence-Based Practice; Peran Nutrisi dan MP-Asi di Masa Emas (Golden Period) Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi; Perawatan dan Tatalaksana Resusitasi Bayi dengan Asfiksia; Perawatan Bayi dengan Hiperbilirubinemia; Perawatan Bayi Baru Lahir dengan Perawatan Tetanus Neonatorum; Perawatan Bayi Prematur; Perawatan Bayi Kejang; Bayi Lahir Rendah (BBLR); Pentingnya Edukasi dan Pendidikan Kesehatan pada Ibu dan Keluarga Terkait Perawatan Bayi Baru Lahir; Dokumentasi pada Pencatatan dan Pelaporan Perawatan Bayi Baru Lahir

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat rahmat dan karunia-Nya sehingga buku kolaborasi dalam bentuk buku dapat dipublikasikan dan dapat sampai di hadapan pembaca. Buku ini disusun oleh sejumlah dosen dan praktisi sesuai dengan kepakarannya masing-masing. Buku ini diharapkan dapat hadir dan memberi kontribusi positif dalam ilmu pengetahuan khususnya terkait dengan “Evidence-Based Practice Pada Perawatan Bayi Baru Lahir”, buku ini memberikan nuansa berbeda yang saling menyempurnakan dari setiap pembahasannya, bukan hanya dari segi konsep yang tertuang dengan detail, melainkan contoh yang sesuai dan mudah dipahami terkait Perawatan Bayi Baru Lahir.

Sistematika buku ini dengan judul “Evidence-Based Practice pada Perawatan Bayi Baru Lahir”, mengacu pada konsep dan pembahasan hal yang terkait. Buku ini terdiri atas 19 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan antara lain mengenai: Insiden dan Prevalensi Angka Kematian Neonatus (AKN), Angka Kematian Bayi (AKB) serta Angka Kematian Balita (AKBa); Konsep Fisiologi Neonatus serta Bayi; Adaptasi Bayi Baru Lahir Berbasis Evidence-Based Practice (EBP); Deteksi Dini Tanda Bahaya Neonatus serta Bayi Baru Lahir; Kebutuhan Dasar Bayi Baru Lahir; Prinsip Inisiasi Menyusui Dini (IMD) serta Perawatan Gabung (Bonding Attachment); Perawatan Payudara dan Urgensi Pemberian Asi Eksklusif; Perawatan Tali Pusat Berdasarkan Evidence-Based Practice; Personal Hygiene dan Prinsip Memandikan Bayi Baru Lahir; Terapi Komplementer pada Bayi Baru Lahir: Pijat Bayi dan Baby spa Berdasarkan Evidence-Based Practice; Peran Nutrisi dan MP-Asi di Masa Emas (Golden Period) Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi; Perawatan dan Tatalaksana Resusitasi Bayi dengan Asfiksia; Perawatan Bayi dengan Hiperbilirubinemia; Perawatan Bayi Baru Lahir dengan Perawatan Tetanus Neonatorum; Perawatan Bayi Prematur; Perawatan Bayi Kejang; Bayi Lahir Rendahii (BBLR); Pentingnya Edukasi dan Pendidikan Kesehatan pada Ibu dan Keluarga Terkait Perawatan Bayi Baru Lahir; Dokumentasi pada Pencatatan dan Pelaporan Perawatan Bayi Baru Lahir Buku ini memberikan nuansa yang berbeda dengan buku lainnya, karena membahas berbagai perawatan bayi baru lahir berbasis Evidence-Based Practice sesuai dengan update keilmuan dalam perawatan bayi baru lahir.

Akhirnya kami mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang telah mendukung dalam proses penyusunan dan penerbitan buku ini, secara khusus kepada Penerbit Media Sains Indonesia sebagai inisiator buku kolaborasi ini. Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian

Penulis

Sari Wahyuni - Penulis merupakan dosen pengajar di Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang Jurusan Kebidanan. Penulis lahir di Palembang, 25 Februari 1985. Penulis menyelesaikan Pendidikan Bidan Program Diploma Tiga pada tahun 2005 di Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang lalu penulis melanjutkan pendidikan kebidanan ke jenjang Diploma Empat di Universitas Padjadjaran dan berhasil menyelesaikan studi Diploma Empat Kebidanan pada tahun 2006. Pada tahun 2016 penulis menyelesaikan pendidikan S2 Kebidanan di Universitas Brawijaya. Penulis memulai karir sebagai bidan dengan menjadi bidan pendidik di STIKes Muhammadiyah Palembang pada tahun 2006 dan menjadi bidan pelaksana sebagai bidan desa di Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan tepatnya di Desa Rambutan. Pada tahun 2008 sampai dengan sekarang penulis bekerja di Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang. Ketertarikan penulis dalam menulis buku tentang ilmu kebidanan sudah dimulai sejak tahun 2010. Buku pertama penulis diterbitkan pada tahun 2010 dengan judul Asuhan Neonatus, Bayi dan Anak Balita yang diterbitkan oleh salah satu penerbit buku kedokteran Indonesia. Selain aktif menulis, penulis juga aktif dalam melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Beberapa penelitian yang telah dilakukan telah dipublikasikan penulis pada jurnal nasional terakreditasi maupun jurnal internasional bereputasi.
Chentia Misse Issabella - Penulis Lahir di Sleman, 4 Maret 1988. Penulis menyelesaikan program Pendidikan D3 kebidanan di STIKES Guna Bangsa Yogyakarta, kemudian melanjutkan Pendidikan D4 Bidan pendidik di STIKES Aisyiyah Yogyakarta dan penulis melanjutkan Pendidikan S2 Magister Terapan Kebidanan di STIKES Guna Bangsa Yogyakarta Lulus Tahun 2018 dan telah menyelesaikan Pendidikan Profesi Bidan Lulus Tahun 2022 di Universitas Karya Husada Semarang. Saat ini penulis sebagai dosen aktif dan diamanahi menjadi Ketua Lembaga Penjaminan Mutu Internal (LPMI) di STIKES Guna Bangsa Yogyakarta mulai tahun 2018 sampai sekarang. Penulis juga sebagai pengurus organisasi profesi Ikatan Bidan Indonesia (IBI) cabang Kabupaten Sleman. Penulis juga aktif dalam penelitian dan pengabdian masyarakat, dan telah mendapatkan hibah penelitian dari Ristek BRIN dan pendanaan internal perguruan tinggi. Penulis juga terlibat dalam Tim Divisi Modul Ukom Retaker untuk mahasiswa Prodi D3 Kebidanan tingkat nasional. Adapun buku yang telah terbit yaitu Book Chapter Pengantar Manajemen Risiko, Book Chapter Ilmu Kesehatan Masyarakat, Metodologi Penelitian Pendidikan dan Buku Referensi Kehamilan Sehat di Masa Pandemi Covid-19. Selain itu saat ini penulis juga menjabat sebagai Direktur pada Lembaga Pelatihan dan Penelitian Indonesia (LAPPI) tahun 2017 sampai sekarang.
Dyah Woro Kartiko Kusumo Wardani - Penulis memulai Pendidikan Kebidanan pada program akademi di STIK Sint Carolus pada tahun 2005 yang lalu, dan berhasil lulus pada tahun 2008. Setelah lulus penulis kemudian bekerja menjadi tenaga pengajar di Program Studi Kebidanan STIK Sint carolus hingga saat ini. Pada tahun 2010 penulis melanjutkan pendidikan Sarjana dan Profesi bidan di Universitas Airlangga dan lulus pada tahun 2013. Saat menjalani profesi kebidanan penulis memiliki beberapa pengalaman terkait kasus-kasus yang berhubungan dengan penyakit kandungan. Dua tahun kemudian, penulis kembali melanjutkan pendidikan kebidanan di Universitas Brawijaya dan menyelesaikan program magiser kebidanan di tahun 2017.

Hal ini menunjukkan bahwa penulis memiliki kepakaran dan pengalaman dalam bidang kebidanan. Sebagai tenaga pengajar tentunya penulis selalu melakukan tridarma pendidikan tinggi diantaranya penelitian, pengajaran dan pengabdian masyarakat. Penulis juga menulis buku ajar serta melakukan beberapa kali publikasi baik di jurnal internasional maupun nasional. Tema yang diangkat penulis dalam tridarma tentunya sesuai kepakaran dalam bidang kebidanan dengan harapan dapat memberikan dampak positif bagi pendidikan kebidanan di Indonesia.
Nursyahid Siregar - dilahirkan di Batang Pane. Pada Tahun 2013 penulis menyelesaikan DIV Bidan Pendidik dengan mendapatkan gelar Sarjana Sains Terapan (S.ST) di salah satu Universitas Negeri yaitu Universitas Sumatera Utara (USU) di Medan, kemudian tahun 2014 penulis melanjutkan pendidikan ke Program Pascasarjana Universitas Andalas (UNAND) dan pada Bulan Mei Tahun 2017 dengan mendapatkan gelar Magister Kebidanan (M.Keb). Riwayat Pekerjaan : pada bulan Januari 2018 penulis menjadi tenaga pengajar (Dosen) di Poltekkes Kemenkes Kaltim. Untuk memenuhi tugas sebagai dosen dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, penulis lulus dalam pendanaan Hibah setiap tahunnya mulai 2018 hingga saat ini pada skema Penelitian Dosen Pemula (PDP), Buku ini disajikan secara sederhana agar mahasiswa lebih mudah memahami perkuliahan Asuhan Kebidanan Neonatus dengan baik. Penulis berharap semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca. Riwayat Mengajar : Mengampu mata kuliah Konsep Kebidanan, Asuhan Kebidanan Kehamilan, Asuhan Kebidanan Neonatus, Bayi Baru Lahir dan Anak Pra-sekolah, Evidence Based Midwifery, Continuity of Care, pada Program Studi Sarjana Terapanan Kebidanan.
Agustina Ida Pratiwi - Ketertarikan penulis terhadap dunia kesehatan dimulai sejak lulus Sekolah Menengah Atas. Hal tersebut membuat penulis tertarik untuk melanjutkan pendidikan Diploma III Kebidanan di STIK Sint Carolus dan lulus tahun 2008, kemudian melanjutkan jenjang pendidikan Diploma IV Kebidanan di Universitas Padjajajaran Bandung dan lulus di tahun 2011. Setelah lulus penulis bekerja menjadi dosen dan melatih ketrampilan klinik di Rs. Swasta di Jakarta. Dua tahun kemudian penulis melanjutkan Pendidikan Magister Kebidanan di Universitas Brawijaya Malang dan Lulus pada tahun 2016. Saat ini penulis berkarir sebagai dosen di program studi kebidanan program Sarjana dan Profesi di STIK Sint Carolus. Selain melaksanakan pengajaran penulis juga melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Penulis juga aktif dalam kegiatan organisasi Ikatan Bidan Indonesia, dan Asosiasi Pendidikan Kebidanan Indonesia. Mulai 2021, penulis juga aktif menulis book chapter. Buku yang sudah di tulis diantara nya buku Ilmu kebidanan, Asuhan persalinan dan bayi baru lahir, Pengantar promosi kesehatan, buku penuntun calon ibu, keselamatan kerja dan ASI ekslusif. dengan ini penulis berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi ilmu pengetahuan khusunya kebidanan.
Rini Febrianti - Ketertarikan penulis terhadap ilmu kesehatan dimulai dari tahun 1995 silam mulai dari Sekolah Perawat Kesehatan (SPK), melanjutkan pendidikan DIII Kebidanan, D-IV Bidan pendidik Poltekkes Kemenkes Padang, tahun 2013 melanjutkan pendidikan S2 Ilmu Kebidanan di Universitas Andalas Padang, tahun 2020 melanjutkan pendidikan pada program studi Doktoral Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia.

Penulis memiliki kepakaran dalam bidang kebidanan sepanjang siklus kehidupan perempuan dan penekanan pada asuhan kehamilan dan persalinan, nifas dan BBL. Dan untuk mewujudkan profesionalitas karir sebagai dosen profesional, penulis aktif melakukan penelitian di bidang kepakaran tersebut. Beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai internal perguruan tinggi dan juga hibah dari Kemenristek DIKTI. Selain penelitian, penulis juga aktif menulis buku, melakukan pengabdian masyarakat menerapkan Tri Dharma perguruan Tinggi dengan harapan dapat memberikan berkontribusi positif bagi bangsa dan negara dan dapat meningkatkan derajat kesehatan perempuan sepanjang siklus daur kehidupan manusia.
Okti Satria - Lahir Baso 25 Oktober 1987, menyelesaikan pendidikan S2 Kebidanan Universitas Andalas tahun 2018 dengan gelar Magister Kebidanan, DIV (Bidan Pendidik) Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Fort De Kock Bukittinggi tahun 2011 dengan gelar Sarjana Sain Terapan, DIII Kebidanan Universitas Muhammadiyah Bukittinggi tahun 2009 dengan gelar Ahli Madya Kebidanan. Sekarang, penulis yang memiliki hobi menulis, travelling dan berbisnis ini sampai hari ini masih aktif di dunia pendidikan aktif sebagai pengajar di Prodi DIII Kebidanan Universitas Perintis Indonesia.

Penulis memiliki kepakaran dibidang kebidanan dan untuk mengaplikasikan ilmu kebidanan serta mewujudkan karir sebagai dosen profesional, maka penulispun aktif dalam menjalankan pengajaran, penelitian dan melakukan pengabdian kepada masyarakat. Ibu dan adik dari penulis berprofesi sebagai seorang bidan. Penulis mengambil jalur sebagai pengajar di Prodi DIII Kebidanan Universitas Perintis Indonesia. Hidup dalam keluarga yang memiliki ketertarikan di bidang kesehatan membuat penulis juga menyukai bidang tersebut. Tak heran jika sejak kecil penulis berkeinginan untuk mengikuti jejak ibu untuk menjadi seorang tenaga kesehatan dan harapan juga sebagai penulis. Penulis memiliki harapan agar buku ini bisa diterima masyarakat dan bermanfaat untuk pembaca.
Eviyani Margaretha Manungkalit - Penulis mulai tertarik dengan kesehatan sejak menjalani jenjang pendidikan menengah yang kemudian melanjutkan pendidikan tinggi pada program studi Kebidanan. Riwayat pendidikan tinggi yang dijalani oleh penulis dimulai dari Program Diploma Tiga pada tahun 2004 - 2007 di STIK Sint Carolus Jakarta, selanjutnya Program Sarjana dan Pendidikan Profesi Bidan pada tahun 2009 – 2012 di Universitas Airlangga Surabaya, kemudian Program Magister pada tahun 2013 – 2016 di Universitas Brawijaya Malang.

Penulis mulai berkarir di STIK Sint Carolus sejak tahun 2007 sampai dengan saat ini sebagai pendidik, pembimbing /preceptor mentor lahan praktik, peneliti dan pelaksana pengabdian kepada masyarakat yang sesuai dengan bidang kepakarannya. Penulis juga melaksanakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang didanai oleh internal perguruan tinggi dan Kementerian Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi. Selain itu, aktivitas lainnya seperti menulis buku ajar serta mempublikasikan artikel dengan harapan dapat turut andil berkontribusi bagi bangsa dan negara khususnya bagi pendidikan dan pelayanan kebidanan. Hal ini menunjukkan bahwa penulis memiliki kepakaran dan pengalaman terkait asuhan bayi baru lahir.
Rina Julianti - Dilahirkan di Medan . Pada Tahun 2010 penulis menyelesaikan DIV Bidan Pendidik dengan mendapatkan gelar Sarjana Sains Terapan (S.ST) di salah satu Universitas Negeri yaitu Universitas Padjadjaran (UNPAD) di Jawa Barat . Kemudian tahun 2012 penulis mendapatkan beasiswa Dikti untuk melanjutkan pendidikan ke Program Pascasarjana Universitas Andalas (UNAND) pada Desember 2015 dengan mendapatkan gelar Magister Kebidanan (M.Keb).

Riwayat Pekerjaan : pada bulan Januari 2010 penulis menjadi tenaga pengajar (Dosen) di Sekolah Tinggi Kesehatan yaitu STIKes Ranah Minang Padang sebagai Dosen Bidan dan Dari tahun 2019-sekarang menjadi staf daosen Universitas Pasir Pengaraian-Riau. Untuk memenuhi tugas sebagai dosen dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, penulis lulus dalam pendanaan Hibah pada 2017 yaitu skema Penelitian Rispro Kementrian Keuangan (LPDP), pada Tahun Simlitabmas 2018 pada skema Penelitian Dosen Pemula (PDP), Buku ini disajikan secara sederhana agar mahasiswa lebih mudah memahami perkualiahan Kebidanan Komunitas dengan baik. Penulis berharap semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca. Riwayat Mengajar : Mengampu mata kuliah Kebidanan Komunitas, Asuhan Kebidanan Neonatus, Bayi Baru Lahir dan Anak Pra-sekolah pada Program Studi D III Kebidanan sedangkan Metode Khusus, Metode Penelitian dan Kesehatan Reproduksi pada Program Studi D IV Bidan Pendidik.
Bina Melvia Girsang - Pijat bayi dan baby SPA adalah seni perawatan kesehatan pada bayi dengan terapi sentuh dan merupakan terapi komplementer yang cukup berkembang pesat saat ini sebagai bagian dati tindakan nonfarmakologis. Hal ini merupakan salah satu tugas penulis yang menekuni bidang keperawatan dan merupakan bagian integral tindakan keperawatan yang berlandaskan dari hasil penelitian yang dilakukan (evidence based practice). Sejak tahun 2005 penulis menekuni Pendidikan Keperawatan di Universitas Indonesia, dan kemudian melanjutkan Pendidikan Magister Keperawatan di Universitas yang sama pada tahun 2009. Penulis merupakan pengajar bidang Keperawatan di Universitas Sriwijaya pada tahun 2010-2018, dan kemudian melanjutkan karir sebagai tenaga pengajar keperawatan di Universitas Sumatera Utara Pada tahun 2018-sekarang. Penulis juga sudah mempublikasi beberapa buku terkait Kesehatan perempuan diantaranya Buku Aplikasi Periode Postpartum, dan beberapa publikasi buku lain dalam 3 tahun terakhir.
Rahmawati Wahyuni - lahir di Banjarbaru, 16 Juni 1988. Penulis menyelesaikan Pendidikan sekolah dasar di SD Negeri Jawa 5 Martapura Kab. Banjar tahun 2000. Penulis melanjutkan Pendidikan MTsN LFT IAIN Sunan Kalijaga Yogyakarta tahun 2003 dan melanjutkan Pendidikan di MAN 2 Martapura Kab Banjar tahun 2006. Kemudian penulis melanjutkan Pendidikan di DIII Kebidanan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin tahun 2009, dan melanjutkan Pendidikan DIV Bidan Pendidik di STIKES Sari Mulia Pada Tahun 2011. Pada tahun 2013, penulis melanjutkan Pendidikan Magister Kebidanan di Universitas Brawijaya Malang. Sekarang penulis bekerja sebagai dosen di Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur.

Penulis memiliki kepakaran dibidang Kebidanan. Dan untuk mewujudkan karir sebagai dosen profesional, penulis pun aktif sebagai peneliti di bidang kepakarannya tersebut.
Jasmawati - Penulis lahir di Polewali , Sulawesi Selatan pada tanggal 14 Februari 1964. Penulis menyelesaikan pendidikan D-III Kebidanan di Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur tahun lulus Tahun 2009 dan S2 Kesmas di Universitas Universitas Hasanuddin dari Tahun 2012. Riwayat pekerjaan penulis merupakan Bidan yang bekerja di RSUD Wahidin Sudiro Husodo Makassar sejak 1989-1998, sekarang dosen tetap Prodi D III Kebidanan Samarinda di Poltekkes Kemenkes Kaltim Tahun 1998 hingga sekarang. Beberapa mata kuliah yang telah diampu antara lain Asuhan Kebidanan Kehamilan, Asuhan Kebidanan Persalinan, Asuhan Neonatus, Bayi, Balita dan anak prasekolah. Penulis aktif menjadi Pengurus Daerah Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Provinsi Kaltim Periode 2018-2023, anggota Perkumpulan Perinatologi Indonsia (PERINASIA).
Yosefina F. Novita Lagut - lahir di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada tanggal 13 November 1991. Menyelsaikan pendidikan S1 dari Program studi keperawatan STIKes Citra husada Mandiri Kupang pada tahun 2013. Penulis kemudian melanjutkan pendidikan Profesi Ners di STIKES Santo Borromeus Bandung pada tahun 2016. Dua tahun kemudian yaitu tepatnya pada tahun 2018, penulis memperoleh beasiswa Australia Awards untuk melanjutkan studi S2 di Jurusan Keperawatan, Melbourne University, Australia dan berhasil lulus pada tahun 2021.

Sebelumnya sejak tahun 2015 sampai dengan tahun 2019, penulis bekerja sebagai clinical teacher dan asisten dosen di Program Studi Keperawatan STIKES Citra Husada Mandiri Kupang. Namun saat ini, penulis fokus bekerja sebagai peneliti di Evidence and Analytcis Indonesia, Yogyakarta. Penulis juga berpengalaman dalam proses pengumpulan data, penulisan laporan dan diseminasi hasil penelitian yang berkaitan tentang kesehatan. Untuk memwujudkan karier sebagai dosen profesional, penulis pun aktif mengembangkan penelitian dibidang kesehatan khususnya keperawatan.
Sandra Dewi - Keterlibatan penulis terhadap ilmu keperawatan berawal pada tahun 1987 silam, setelah menamatkan Sekolah Perawat Kesehatan Yayasan Ranah Minang Padang Sumatera Barat. Hal tersebut membuat penulis tertarik melanjutkan Pendidikan ke Akademi Keperawatan Pajajaran Bandung selesai 1994, kemudian dilanjutkan ke prodi S1 Bimbingan Dan Konseling di Universitas Negeri Padang tamat tahun 1999 dan tahun 2022 tamat Program Studi Ners di STIKES Piala Sakti Pariaman Sumatera Barat, kemudian penulis melanjutkan Program Pasca pada program studi Ilmu Kesehatan Masyarakat ( Perilaku dan Promosi Kesehatan ) Universitas Gadjah Mada Yogyakarta tamat tahun 2002

Setelah menamatkan akademik pada tahun 1994 penulis bertugas sebagai tenaga pengajar di SPK Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman Sumatera Barat dan kemudian pada tahun 2000 sekolah ini menjadi jenjang Diploma III. Pada akhir tahun 2017 terjadi perpindahan manajemen dari Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman Sumatera Barat ke Universitas Negeri Padang. Sejak awal awal mengajar penulis selalu ditugaskan dalam pembelajaran keperawatan anak dan hal ini penulis lanjutkan kegiatan tridarma.
Meta Rikandi - Lahir di Padang, 10 Oktober 1985.

Penulis Menyelesaikan Pendidikan S1 Keperawatan dan Ners di STIKes Ceria Buana Lubuk Basung, kemudian melanjutkan Pendidikan S2 (Magister) Keperawatan di Universitas Andalas Tahun 2014. Penulis menjadi tenaga pendidik sejak tahun 2009-2017 di STIKes Dharma Landbouw Padang, STIKes Alifah Padang tahun 2017-2019 dan Politeknik ‘Aisyiyah Sumatera Barat dari Tahun 2019 sampai saat ini.

Sejak tahun 2009, penulis mengajar mata kuliah Keperawatan Maternitas dan Keperawatan Anak. Selain itu Mata kuliah yang lain yang diajarkan adalah Mata Kuliah Konsep Dasar Keperawatan, Falsafah Keperawatan, Manajemen Keperawatan, dan Keperawatan Dasar. Buku ini merupakan terbitan keempat setelah menerbitkan Buku Ajar Keperawatan Maternitas Tahun 2017, Buku Ajar Asuhan Persalinan Tahun 2018 dan Buku Ajar Stunting Tahun 2019. Hibah Penelitian yang pernah didapatkan adalah penelitian dosen pemula tahun 2016 dan 2017, Hibah Penelitian dan pengabdian dari Perguruan Tinggi ‘Aisyiyah Tahun 2019 dan 2020. Pengalaman untuk tugas tambahan adalah sebagai Auditor Penjaminan Mutu Internal dan menjabat sebagai wakil direktur dari 2020-2022.
Linda Wati - Lahir di Tapian Kandis, 26 April 1986. Beliau Menyelesaikan Pendidikan D3 Kebidanan di STIKes Ceria Buana Lubuk Basung, kemudian, Pendidikan D4 Kebidanan di STIKes Abdi nusantara Jakarta Tahun 2010, dan S2 Biomedik di Universitas Andalas Tahun 2014. Penulis menjadi dosen sejak tahun 2010-2015 di Akademi Kebidanan Putri Bangsa Pariaman, STIKes Alifah Padang dari tahun 2015 hingga sekarang.

Pengalaman mengajar penulis yaitu mata kuliah Pengantar Praktek Kebidanan, Keterampilan Dasar Praktek Kebidanan, Pemeriksaan Fisik Pada Ibu dan Bayi, Komunikasi Efeketif dalam Praktek Kebidanan, Asuhan Kebidanan berbasis naturopathy dalam kehamilan, persalinan, nifas dan BBL.

Selain mengajar, ia juga pernah menerbitkan buku yang berjudul Buku Asuhan Persalinan tahun 2018, Buku Ajar Stunting Pada tahun 2019, Buku Ajar Keperawatan Keluarga. Buku Chapter ini merupakan buku terbitan keempat dengan topik Perawatan pada bayi kejang.
Mariza Elvira - Penulis merupakan Dosen pada Jurusan Keperawatan Fakultas Psikologi dan Kesehatan, Universitas Negeri Padang (UNP). Menyelesaikan pendidikan Sekolah Menengah Atas di SMA Negeri 1 Rao Kabupaten Pasaman (2003-2006), pendidikan Sarjana Keperawatan (2007-2011) dan Profesi Ners (2011-2012) pada Program Studi Ilmu Keperawatan STIKes Perintis Padang, pendidikan Magister Keperawatan pada Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Andalas (2014-2016). Selama menjadi dosen, penulis aktif dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Penulis juga aktif mengikuti berbagai pelatihan dan kegiatan orasi ilmiah untuk pengembangan diri. Berbagai karya ilmiah telah dihasilkan baik dalam bentuk buku, HKI maupun artikel ilmiah pada jurnal nasional dan jurnal internasional.
Ernani Setyawati - Penulis lahir di kota Balikpapan pada tahun 1980 dan telah menyelesaikan Pendidikan magister di Universitas Padjadjaran pada tahun 2013. Penulis bekerja sebagai salah satu dosen di Prodi DIII Kebidanan Balikpapan Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur. Penulis memiliki minat pada asuhan masa nifas dan perawatan bayi. Penulis aktif melakukan penelitian mengenai model perawatan khususnya kunjungan rumah pada ibu nifas untuk mendukung pemberian ASI Eksklusif dan perawatan bayi baru lahir.
Nursari Abdul Syukur - Penulis lahir Samarinda , Kalimantan Timur pada tanggal 19 Mei 1978. Riwayat pekerjaan penulis merupakan dosen tetap Prodi Sarjana Terapan Kebidanan dan Pendidikan Profesi Bidan di Poltekkes Kemenkes Kaltim Tahun 2019 hingga sekarang , Koordinator Akademik DIII Kebidanan Poltekkes Kemenkes Kaltim Tahun 2006-2013, Ketua Prodi Sarjana Terapan Kebidanan dan Pendidikan Profesi Bidan di Poltekkes Kemenkes tahun 2019-sekarang. Penulis menyelesaikan pendidikan D-III Kebidanan di Akbid Depkes Balikpapan tahun lulus Tahun 2001 dan DIV bidan Pendidik di Universitas Padjadjaran Bandung lulus Tahun 2007. Kemudian penulis melanjutkan pendidikan pada Program Studi Magister Kebidanan di Universitas Brawijaya Malang dan lulus Tahun 2016. Saat ini, penulis merupakan mahasiswa S3 Kesmas Universitas Hasanuddin dari Tahun 2020 sampai sekarang. Beberapa mata kuliah yang telah diampu antara lain Asuhan Kebidanan Kehamilan, Asuhan Kebidanan Persalinan, Asuhan Pelayanan KB dan Kesehatan Reproduksi. Penulis merupakan pelatih P2KS Kalimantan Timur dari tahun 2004 hingga sekarang. Penulis juga merupakan Ketua Pengurus Cabang Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Samarinda Periode 2018-2023, anggota Perkumpulan Perinatologi Indonsia (PERINASIA) dan Penulis aktif melakukan penelitian terapan dan pengelola Jurnal sebagai Editor in Chief Mahakam Midwifery Jounal Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur.

Editor

Made Martini - Ketertarikan editor terhadap ilmu keperawatan dimulai pada tahun 2001 silam. Hal tersebut membuat editor memilih untuk masuk ke Akademi Keperawatan Bali Denpasar berhasil lulus pada tahun 2004, kemudian editor bekerja di IGD RS Bhakti Rahayu Denpasar, melanjutkan Pendidikan S1 Keperawatan Ners di Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang lulus pada tahun 2008, setelah menyelesaikan Pendidikan S1 keperawatan Ners, Editor bekerja sebagai pengajar di STIKES Bali dari tahun 2008 – 2014, kemudian editor melanjutkan pendidikan di FKUB Program Magister Keperawatan Universitas Brawijaya Malang dengan mengambil peminatan/kepakaran keperawatan gawat darurat dan manajemen bencana lulus pada tahun 2016, sejak tahun 2016 sampai sekarang Editor bekerja sebagai Dosen di STIKes Buleleng.

Editor juga aktif melaksanakan Tri Dharma PT (melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat terutama terkait keperawatan gawat darurat dan bencana), beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh internal perguruan tinggi dan juga Kemenristek DIKTI, editor aktif sebagai pengurus Himpunan Keperawatan Gawat Darurat dan Bencana Provinsi Bali. Editor telah mengikuti pelatihan penulisan dan penyuntingan naskah serta telah Lulus sertifikasi Editor Penyunting Naskah yang dilaksanakan BNSP.

Daftar Isi

Cover Depan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab 1. Insiden Dan Prevalensi Angka Kematian Neonatus (AKN), Angka Kematian Bayi (AKB) Serta Angka Kematian Balita (AKBa)
     Latar Belakang
     Angka Kematian Neonatus (AKN)
     Angka Kematian Bayi
     Angka Kematian Balita
Bab 2. Konsep Fisiologi Neonatus Serta Bayi
     Pendahuluan
     Definisi Bayi Baru lahir, Neonatus dan Ciri-Cirinya
     Tahapan Neonatus
     Perawatan Neonatus
     Rencana Asuhan pada Bayi
     Pelayanan Kesehatan pada Kunjungan Neonatus
     Peran Bidan dalam Pelayanan Neonatus dan Bayi
Bab 3.  Adaptasi Bayi Baru Lahir Berbasis Evidence-Based Practive (EBP)
     Pendahuluan
     Periode Bayi Baru Lahir
     Adaptasi Bayi Baru Lahir
     Evidence-Based pada Adaptasi Bayi Baru lahir
Bab 4. Deteksi Dini Tanda Bahaya Neonatus Serta Bayi Baru Lahir
     Mengapa Penting Mengetahui Tanda Bahaya pada Bayi
     Bayi Tidak Mau Menyusu
     Bayi Kejang
     Hipotermi
     Infeksi Bakteri Lokal
     Pusar Kemerahan
     Ikterus Neonatorum
     Diare
     Penyebab Diare
     Lema
     Sesak Nafas
     Merintih
Bab 5. Kebutuhan Dasar Bayi Baru Lahir
     Pendahuluan
     Kebutuhan Kasih Sayang dan Emosional (Asih)
     Macam-Macam Kebutuhan Asih
     Kebutuhan Stimulasi Mental (Asah)
     Kebutuhan Fisik-Biologis (Asuh)
     Macam-Macam Kebutuhan Asuh
     Kebutuhan Hygiene Diri dan Sanitasi Lingkungan
     Kebutuhan Bermain, Aktifitas Fisik dan Tidur
Bab 6. Prinsip Inisiasi Menyusui Dini (IMD) Serta Perawatan Gabung (Bonding Attachment)
     Pendahuluan
     Pembahasan
     Inisiasi Menyusui Dini (IMD)
     Definisi IMD
     Manfaat IMD
     Tahapan IMD
     Pelaksanaan IMD
     Bonding Attachment
     Pengertian Bonding Attachment
     Cara-Cara Melakukan Bonding Attachment
     Prinsip-prinsip dan Upaya Meningkatkan Bonding
     Hambatan Bonding Attachment
     Keuntungan Bonding Attachment
     Faktor yang Mempengaruhi Keberhasilan
     Kesimpulan
Bab 7. Perawatan Payudara Dan Urgensi Pemberian Asi Eksklusif
     Anatomi dan Fisiologi Payudara
     Perawatan Payudara
     ASI (Air Susu Ibu)
     Proses Terbentuknya ASI
     Hormon Laktasi
     Pentingnya Pemberian ASI Eksklusif
     Bagi Bayi
     Bagi Ibu
Bab 8. Perawatan Tali Pusat Berdasarkan Evidence-Based Practive
     Pendahuluan
     Tali Pusat
     Perawatan Tali Pusat
     Timbulnya Infeksi pada Tali Pusat
     Cara Perawatan Tali Pusat
     Kelembaban Tali Pusat
     Kondisi Sanitasi Lingkungan
     Status Nutrisi
Bab 9. Personal Hygiene Dan Prinsip Memandikan Bayi Baru Lahir
     Pendahuluan
     Personal Hygiene Bayi Baru Lahir
     Konsep Personal Hygiene atau Perawatan Diri
     Tujuan Personal Hygiene
     Macam-Macam Personal Hygiene Khusus
     Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Personal Hygiene
     Memandikan Bayi Baru Lahir
     Konsep Memandikan
     Memandikan Bayi
     Tujuan Memandikan Bayi
     Tata Cara Memandikan Bayi
Bab 10. Terapi Komplementer Pada Bayi Baru Lahir: Pijat Bayi Dan Bayi SPA Berdasarkan Evidence-Based Practive
     Konsep Umum Pijat Bayi
     Pengertian Pijat Bayi
     Manfaat Pijat Bayi
     Frekuensi Pijat Bayi
     Persiapan Sebelum Memijat
     Kondisi yang Tepat untuk Bayi
     Mekanisme Pijat Bayi
     Hal-Hal yang Tidak Dianjurkan Selama Pemijatan
     Hasil Penelitian Mengenai Manfaat Pijat Bayi
     Baby Solus Per Aqua (SPA)
     Pengertian Solus Per Aqua (SPA)
     Mekanisme SPA Bayi
     Hasil Penelitian Mengenai Manfaat SPA Bayi
Bab 11. Peran Nutrisi Dan MP-ASI Di Masa Emas (Golden Period) Pertumbuhan Dan Perkembangan Bayi
     Pendahuluan
     Peran Gizi Dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan
     Kebutuhan Nutrisi Bayi Usia 0-6 Bulan
     Kebutuhan Nutrisi 6 – 24 Bulan
     Karbohidrat
     Lemak
     Protein
     Air
     Mineral
     Vitamin
     Pemberian Makanan Pendamping Asi/Mp-Asi
     Syarat pemberian MP-ASI yang baik:
     Pemantauan Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi
Bab 12. Perawatan Dan Tatalaksana Resusitasi Bayi Dengan Asfiksia
     Pendahuluan
     Pengertian Asfiksia Bayi
     Patofisiologi
     Etiologi
     Tatalaksana Resusitasi Bayi dengan Asfiksia
     Langkah-Langkah Resusitasi
     Langkah Awal
     Langkah VTP
     Langkah Kompresi Dada (PJT)
     Pemasangan Endotracheal Tube (ET)
     Poin yang Perlu Diperhatikan untuk Pernapasan
     Poin yang Perlu Diperhatikan Pasca Resusitasi
     Topik Terkini dalam Resusitasi Neonatus
     Bayi Prematur
     Less Invasive Surfactant Administration (LISA)
     Manajemen Awal Bayi yang Prematur
     Ensefalopati Iskemik Hipoksik Hipotermia Terapeutik:
     Menghentikan Resusitasi atau
     Penghentian Resusitasi
     Manajemen Kebidanan Pemberian Magnesium Sulfat
Bab 13. Perawatan Bayi Dengan Hiperbilirubinema
     Pendahuluan
     Pengertian Hiperbilirubinemia
     Klasifikasi
     Faktor Risiko
     Etiologi
     Patofisiologi
     Komplikasi
     Pemeriksaan Diagnostik
     Penatalaksanaan
     Pencegahan
Bab 14. Perawatan Bayi Baru Lahir Dengan Perawatan Tetanus Neonatorum
     Pendahuluan
     Pengkajian Pasien Tetanus Neonatorum
     Konsep Tetanus Neonatorum
     Pengertian Tetanus Neonatorum
     Etiologi
     Patofisiologi
     Gambaran Klinik
     Gambaran Umum pada Tetanus:
     Patologi
     Pencegahan
     Perawatan Tali Pusat yang Baik
     Pemberian Imunisasi Tetanus Toksoid (TT)
     Penatalaksanaan
     Tatalaksana Medik
     Keperawatan
Bab 15. Perawatan Bayi Prematur
     Pendahuluan
     Masalah yang Terjadi pada Bayi Prematur
     Penatalaksanaan Bayi Prematur
     Perawatan Bayi Prematur Di Rumah
Bab 16. Perawatan Bayi Kejang
     Pendahuluan
     Definisi Kejang
     Etiologi
     Klasifikasi Kejang
     Penatalaksanaan
     Manajemen Awal Kejang.
     Anti Kejang Rumatan
     Kriteria Memulangkan Bayi
     Prognosis
Bab 17. Perawatan Bayi Lahir Rendah
     Pendahuluan
     Pengertian Bayi Berat Badan Lahir Rendah (BBLR)
     Etiologi
     Patofisiologi
     Manifestasi Klinis
     Pemeriksaan Penunjang
     Komplikasi
     Penatalaksanaan
Bab 18. Pentingnya Edukasi Dan Pendidikan Kesehatan Pada Ibu Dan keluarga Terkait Perawatan Bayi baru Lahir
     Latar belakang
     Definisi Edukasi dan Pendidikan Kesehatan
     Tujuan Edukasi dan Pendidikan Kesehatan
     Edukasi dan Pendidikan Kesehatan Terkait Perawatan
     Kesimpulan
Bab 19. Dokumentasi Pada Pencatatan Dan Pelaporan Perawatan Baru Bayi Lahir
     Latar Belakang
     Konsep Dasar Manajemen Asuhan Kebidanan pada Bayi
     Pengkajian
     Data Subjektif
     Data Objektif
     Pemeriksaan Umum:
     Pemeriksaan Fisik
     Kepala
     Wajah
     Mata
     Hidung
     Mulut
     Telinga
     Leher
     Dada, Paru dan Jantung
     Abdomen
     Ekstremitas Atas
     Ekstremitas Bawah
     Genitalia
     Anus dan Rectum
     Kulit
     Data Penunjang (Laboratorium/ Rontgen)
     Terapi Yang Didapatkan
     Interpretasi Data
     Identifikasi DIAGNOSA / MASALAH POTENSIAL
     Identifikasi Kebutuhan Segera
     Intervensi
     Implementasi
     Evaluasi
Cover Belakang