Tampilkan di aplikasi

Tiap 1 jam 13 anak jadi korban campak

Tabloid Nakita - Edisi 914
18 Oktober 2016

Tabloid Nakita - Edisi 914

Jika si kecil demam tinggi disertai batuk, pilek, mata merah berair dan diikuti keluarnya ruam kemerahan di kulit pada hampir seluruh tubuh, itu tandanya si kecil kena campak.

Nakita
Sepanjang 2014, WHO melaporkan adanya 134 kematian anak per hari karena campak! Itu berarti, ada 13 kematian karena campak setiap 1 jam di seluruh dunia. Bukan itu saja, campak ternyata menyebabkan terjadinya beberapa masalah kesehatan jangka panjang, di antaranya penyakit paru menahun, gagal tumbuh, terjadinya gizi buruk dan kebutaan! Penyakit menular yang disebabkan infeksi virus campak dari famili Paramyxovirus ini ditularkan melalui air-borne atau udara. Percikan air ludah penderita saat batuk, bersin ataupun berbicara akan memercikkan virus dan jika dihirup oleh orang lain yang sehat, virus akan masuk melalui jalan napas dan akan hidup serta berkembang biak di tubuh host (penerima) yang baru.

Jika di dalam tubuh host yang baru tidak mempunyai kekebalan spesifik terhadap virus campak (diperoleh dengan imunisasi), maka masuknya virus ini akan menimbulkan manifestasi “sakit campak”. Perjalanan penyakit campak pasca-masa inkubasi dibagi menyadi 3 stadium, yaitu stadium awal, stadium erupsi dan stadium penyembuhan. Masa inkubasi adalah masa mulai masuknya virus ke tubuh manusia hingga menyebabkan gejala penyakit, yaitu selama 8-12 hari. Stadium Awal Pada stadium awal, terjadi 3 gejala utama yaitu: demam tinggi, batuk pilek, dan radang pada selaput mata (mata merah, berair dan takut cahaya).

Kenaikan suhu terjadi secara bertahap, hingga mencapai puncaknya pada hari ke-4 hingga hari ke-5, dimana suhu tubuh bisa mencapai di atas 40oC. Saat puncak-puncaknya demam inilah biasanya muncul ruam kulit kemerahan. Batuk pilek mulai muncul sejak hari pertama sakit, berbarengan dengan munculnya gejala demam. Batuk kerap kali ngekel dan sulit keluar dahak. Gejala pilek, hidung tersumbat akan menghilang mengikuti turunnya suhu tubuh, yaitu pada hari ke-6 atau 7. Sedangkan batuk akan menetap hingga fase penyembuhan, bahkan bisa berlangsung hingga beberapa minggu.
Tabloid Nakita di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI