Tampilkan di aplikasi

Apresiasi diri tanpa rasa bersalah

Tabloid NOVA - Edisi 1500
21 November 2016

Tabloid NOVA - Edisi 1500

Di era kekinian, seorang perempuan dituntut menjadi superwoman. Mencari nafkah, menyiapkan dan mengurus anak dan suami dengan baik, serta bertanggung jawab dalam lingkungan sosial. Sayangnya, terkadang wanita kurang mengapresiasi pencapaian-pencapaian yang diraihnya. Bahkan, cenderung merasa bersalah ketika memberi “reward” bagi dirinya sendiri.

NOVA
Menurut Farida Tjandra, M.Psi., tuntutan dalam kehidupan tidak bisa diabaikan, “Akan tetapi, kita bisa mengelola setiap tuntutan tersebut sambil tetap menjaga keseimbangan dalam kehidupan dengan berbagai fungsi peran dalam kehidupan sosial.” Nah, salah satu hal yang perlu diingat pada perempuan adalah untuk mengambil waktu mengapresiasi diri yang ternyata lebih sulit dilakukan dibandingkan bila kita mengapresiasi orang lain.

Coba renungkan sejenak, seberapa sering kita memuji orang lain bila dibandingkan memuji apa yang kita lakukan? Lalu, seberapa sering kita merasa puas dengan kinerja orang lain, namun pernahkah kita puas dengan kinerja diri kita sendiri? Bahkan tidak jarang ketika orang lain memuji kita justru malah mengelak dan mengatakan, “Saya tidak sebagus itu.” Entah pernyataan itu merupakan suatu bentuk kesungkanan atau dalam hati terdalam memang kita kurang bisa menghargai apa yang sudah dikerjakan.

Bersikap Baik Pada Diri Sendiri Mengapresiasi diri adalah suatu proses untuk menghargai dan bersyukur atas diri sendiri. Hal ini meliputi rasa syukur atau terima kasih untuk tubuh yang bisa berfungsi dengan baik, talenta yang kita miliki, bersyukur atas kinerja dan bahkan kelemahan yang kita miliki. Mengapresiasi diri sering diartikan sama dengan self esteem. Namun, kedua hal ini sesungguhnya berbeda.

Self esteeem adalah penilaian seseorang terhadap keberhargaan dirinya. Ketika seseorang menilai dirinya sebagai sosok yang berharga maka orang tersebut memiliki self esteem yang tinggi, dan sebaliknya. Mengapresiasi diri bukanlah suatu bentuk penilaian diri. Kita hanya bersyukur dengan apa yang dimiliki. Dr. Kristin Neff dalam bukunya Self Compassion, menuliskan banyak hal mengenai apresiasi diri yang disebutnya bersikap “baik” terhadap diri sendiri. Seseorang yang mengapresiasi diri akan menghargai tubuhnya dengan apapun bentuk dan ukurannya.
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI