Tampilkan di aplikasi

Wizzy, tak terima order demi album perdana

Tabloid NOVA - Edisi 1584
4 Juli 2018

Tabloid NOVA - Edisi 1584

Sejak kelas 3 SD mengaku sudah rajin menyanyi, tapi baru 3 tahun lalu serius terjun ke dunia musik. / Foto : AFRI PRASETYO, DOK. INSTAGRAM

NOVA
Meskipun sebagai pemain film dan iklan, Wizzy Williana tergolong tak sangat laris, toh ia berani menolak tawaran demi merampungkan album perdananya. Memang, sehebat apakah album perdana Wizzy yang mencuat lewat ajang “Mamamia Show Musim Kedua” (2008) itu? Kalau soal hebat, belum tahu. Karena album itu baru kelar sekitar 60%. Namun yang pasti, “Rasanya bersyukur banget soalnya album itu jadi goal terbesar aku.

Dari dulu udah pengin punya album, dan mudah-mudahan ya di tahun ini albumnya bisa cepat kelar, bisa cepat rilis, dan temanteman yang udah pengin dengerin album aku, lagu-lagu aku, udah bisa secepatnya,” ungkap perempuan berusia 24 tahun ini.

Pantas kalau Wizzy begitu mendambakan punya album rekaman. Karena menurutnya, ia sudah senang menyanyi sejak duduk di kelas 3 SD. Namun, ia baru serius terjun ke industri musik saat bergabung dengan Falcon pada 2015. Bahkan, tak kurang dari 3 tahun pula ia mempersiapkan album itu.

Kenapa bisa selama itu? “Kalau kita rilis album, yang namanya musisi atau penyanyi (harus) sebuah karakter gitu,” terang Wizzy, saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, belum lama ini. Agar karakternya bisa jelas terdengar, Wizzy pun akan menyanyikan beberapa lagu ciptaannya sendiri. “Mostly berdasarkan pengalaman pribadi sih, jadi karena, kan, kalau kita nulis lagu berdasarkan pengalaman pribadi tuh jauh lebih mudah gitu dan bisa lebih relate aja, gitu.

Penjiwaannya bisa lebih dapet,” tutur Wizzy yang justru mengaku dirinya bukan seorang sambung ya: songwriter. Ia baru mencoba menulis lagu sejak duduk di bangku SMA. Pantaslah kalau ia belum punya banyak stok lagu ciptaannya sendiri. “Paling cuma 10 lebihlah. “
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI