Tampilkan di aplikasi

Nikmat camilan tradisional lembut

Tabloid NOVA - Edisi 1622
22 Maret 2019

Tabloid NOVA - Edisi 1622

Di saat waktu makan tiba, tak lengkap rasanya jika tak ditutup dengan camilan yang lezat. Maka makanan ber tekstur lembut pasti bisa buat rangkaian acara makan Anda menjadi makin sempurna.

NOVA
Di saat waktu makan tiba, tak lengkap rasanya jika tak ditutup dengan camilan yang lezat. Yap, setelah puas menikmati sajian utama dan berat, maka makanan ber tekstur lembut pasti bisa buat rangkaian acara makan Anda menjadi makin sempurna. Apalagi jika camilan ini berasal dari nusantara, dijamin makin nikmat.

Kue pisang (Untuk 20 buah).

Bahan:
4 bh pisang kepok kukus, dipotong
2 ½ cm, belah dua bagian
175 gr tepung beras
2 lbr daun pandan, ikat
125 gr gula pasir
450 ml santan dari
½ butir kelapa
¼ sdt vanili bubuk
¼ sdt garam
30 gr tepung sagu dilarutkan dalam 200 ml santan dari ½ butirkelapa
12 lbr daun pisang muda untuk membungkus

Cara Membuat:
1. Campur tepung beras, daun pandan, gula pasir, santan, vanili bubuk, dan garam. Aduk rata.
2. Masak sambil diaduk sampai kalis. Angkat. Tambahkan larutan tepung sagu. Aduk sampai licin. Masak sambil diaduk sampai mengkilat.
3. Ambil daun pisang. Beri adonan. Letakkan sepotong pisang tanduk. Tutup lagi dengan adonan. Lipat. Tekan sedikit bagian tengahnya.
4. Kukus di atas api sedang selama 15 menit sampai matang.
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI