Tampilkan di aplikasi

Buku Nuansa Cendekia hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Pengantar Jurnalistik

Seputar Organisasi, Produk dan Kode Etik

1 Pembaca
Rp 55.000 15%
Rp 46.750

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 140.250 13%
Rp 40.517 /orang
Rp 121.550

5 Pembaca
Rp 233.750 20%
Rp 37.400 /orang
Rp 187.000

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Berkembangnya teknologi di bidang komunikasi membuat dunia semakin sempit, sehingga informasi apapun mudah diperoleh kapan saja diperlukan. Namun demikian, teknologi komunikasi tidak akan bisa berkembang bahkan tidak akan bisa bermanfaat tanpa tangan-tangan terampil dan bijak. Dalam hal ini perlu adanya orang-orang yang mau dan mampu menggunakan teknologi demi tersebarnya informasi yang tepat guna bagi kesejahteraan hidup umat manusia.

Dengan kata lain, diperlukan adanya para jurnalis profesional yang mahir melakukan kegiatan jurnalistik. Betapa tidak, di tengah peradaban dunia yang modern dan global tersebut sangat terasa makin tingginya tuntutan terhadap peranan pers dalam pembangunan bangsa dan negaranya, baik itu di bidang ekonomi, politik, sosial, budaya, dan ketahanan serta keamanan. Semua itu merupakan tuntutan yang mencerminkan betapa besar beban yang harus dipikul para jurnalis sebagaimana terkandung dalam makna pers sebagai “Ratu Dunia”.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Kustadi Suhandang
Editor: Mathori A Elwa

Penerbit: Nuansa Cendekia
ISBN: 9786023503162
Terbit: Maret 2016 , 239 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Berkembangnya teknologi di bidang komunikasi membuat dunia semakin sempit, sehingga informasi apapun mudah diperoleh kapan saja diperlukan. Namun demikian, teknologi komunikasi tidak akan bisa berkembang bahkan tidak akan bisa bermanfaat tanpa tangan-tangan terampil dan bijak. Dalam hal ini perlu adanya orang-orang yang mau dan mampu menggunakan teknologi demi tersebarnya informasi yang tepat guna bagi kesejahteraan hidup umat manusia.

Dengan kata lain, diperlukan adanya para jurnalis profesional yang mahir melakukan kegiatan jurnalistik. Betapa tidak, di tengah peradaban dunia yang modern dan global tersebut sangat terasa makin tingginya tuntutan terhadap peranan pers dalam pembangunan bangsa dan negaranya, baik itu di bidang ekonomi, politik, sosial, budaya, dan ketahanan serta keamanan. Semua itu merupakan tuntutan yang mencerminkan betapa besar beban yang harus dipikul para jurnalis sebagaimana terkandung dalam makna pers sebagai “Ratu Dunia”.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Seperti kita ketahui bahwa dalam abad globalisasi kini informasi merupakan komoditas yang paling berharga bagi semua pihak dalam meniti pergaulan hidupnya. Berkembangnya teknologi di bidang komunikasi membuat dunia semakin sempit, sehingga informasi apapun mudah diperoleh kapan saja diperlukan. Namun demikian, teknologi komunikasi tidak akan bisa berkembang bahkan tidak akan bisa bermanfaat tanpa tangan-tangan terampil dan bijak.

Dalam hal ini perlu adanya orang-orang yang mau dan mampu menggunakan teknologi demi tersebarnya informasi yang tepat guna bagi kesejahteraan hidup umat manusia. Dengan kata lain, diperlukan adanya para jurnalis profesional yang mahir melakukan kegiatan jurnalistik. Betapa tidak, di tengah peradaban dunia yang modern dan global tersebut sangat terasa makin tingginya tuntutan terhadap peranan pers dalam pembangunan bangsa dan negaranya, baik itu di bidang ekonomi, politik, sosial, budaya, dan ketahanan serta keamanan. Semua itu merupakan tuntutan yang mencerminkan betapa besar beban yang harus dipikul para jurnalis sebagaimana terkandung dalam makna pers sebagai “Ratu Dunia”.

Walaupun kita tahu bahwa sejak zaman Pergerakan Nasional, Indonesia telah banyak melahirkan jurnalis terkemuka, namun secara akademis pendidikan di bidang kewartawanan di Indonesia belum begitu populer. Tak heran apabila buku-buku tentang ilmu pengetahuan di bidang jurnalistik yang khusus berbahasa Indonesia, masih bisa dihitung dengan jari. Bahkan bisa dikatakan, referensi yang membahas bidang ini secara luas dan mendasar masih sangat langka.

Karena itu pula penulis mencoba menyusun buku ini, tiada lain untuk dapat memenuhi kebutuhan semua pihak yang tertarik pada kegiatan jurnalistik secara profesional. Minimal, agar prinsip-prinsip dasar semua kegiatan jurnalistik bisa dimakluminya, sehingga dapat memperingan beban para insan pers dalam melaksanakan kiprahnya. Melalui buku ini diharapkan mereka mengerti dan memahami segala kewajiban dan tugasnya sebagai jurnalis.

Khusus pada edisi ini, di samping terdapat revisi bahasa seperlunya, penulis sengaja menambah beberapa bahan dalam subbab tertentu dengan tujuan agar buku ini lebih lengkap. Penulis pun menyadari betapa terbatasnya pengetahuan dan kemampuan kami dalam mengumpulkan bahan-bahan yang ada.

Kesempurnaan isi buku ini sungguh jauh panggang dari api. Karena itu pula segala kritik dan usaha konstruktif ke arah penyempurnaan buku ini, dengan tangan terbuka penulis nantikan. Bagi semua pihak yang telah membantu, baik berupa moral maupun material, penulis sampaikan rasa terima kasih yang seikhlas-ikhlasnya. Hanya kepada Allah Swt-lah penulis mohonkan ganjaran amal baik Anda semua. Akhirnya, buku ini dipersembahkan bagi peminat dunia kewartawanan. Semoga bermanfaat. Âmîn yâ rabba’l-‘âlamîn.

Penulis

Kustadi Suhandang - Kustadi Suhandang, Lahir di Sumedang, tepatnya di Jatinangor, Jawa Barat pada tanggal 11 Januari 1942. Setelah menamatkan Sekolah Rakyat (kini Sekolah Dasar) tahun 1953, Sekolah Menengah Pertama Bagian Ilmu Pasti Alam (1957) dan Sekolah Menengah Atas Bagian Ilmu Pasti Alam (1960) di Bandung, kemudian melanjutkan pendidikannya ke Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP – kini UPI) di Bandung selama dua tahun. Rupanya yang menarik dan menjadi bakat penulis adalah bidang publisistik (komunikasi) sehingga setelah memasuki Fakultas Publisistik Universitas Negeri Padjadjaran berhasil menamatkannya pada tahun 1970 dengan memperoleh gelar Sarjana Lengkap di bidang Jurnalistik serta predikat Doctorandus.

Daftar Isi

Sampul
Kata pengantar
Daftar isi
I Pendahuluan
     Pengertian Jurnalistik
     Definisi Jurnalistik
     Sejarah Perkembangan Jurnalistik
     Hubungan Jurnalistik dengan Pers
II Organisasi pers
     Pengertian Organisasi
     Struktur Organisasi
     Pers sebagai Organisasi Penyiaran
     Organisasi Pers Visual
     Unsur-unsur Pers Visual
     Bentuk-bentuk Organisasi Pers Visual
     Organisasi Pers Auditif dan Audio Visual
     Fungsi Pers dalam Masyarakat
III Produk jurnalistik
     Berita (News)
     Berita Langsung (Straight News)
     Berita tak Langsung (Feature News)
     Ragam Berita
     Konstruksi Berita
     Sifat Berita
     Ulasan (View)
     Advertensi (Iklan)
     Publisitas (Publicity)
IV RIias wajah (makeup) halaman
V Kode etik jurnalistik
     Kode Etik Jurnalistik
Daftar pustaka
Indeks
Tentang penulis