Tampilkan di aplikasi

Inspirasi dekorasi wedding cake modern yang elegan

Majalah Pastry and Bakery - Edisi 91
22 Juni 2017

Majalah Pastry and Bakery - Edisi 91

Wedding cake, keindahannya selalu menjadi daya tarik bagi siapa pun yang melihatnya.

Pastry and Bakery
Wedding cake dengan desain yang elegan dan menjulang tinggi terpajang begitu cantiknya di lobby kampus Akademi Pariwisata Majapahit. Dikatakan oleh Chef Otje Herman Wibowo, bahwa wedding cake ini merupakan salah satu bagaian tersulit dalam pembuatan cake, karena dalam pembuatan cake jenis ini diperlukan kesabaran dan ketelitian.

Disamping itu jiwa seni untuk berkreasi juga sangat diperlukan. Dalam materi silabus wedding cake tujuan yang ingin dicapai adalah agar mahasiswa/i mampu membuat, meng-cover dan mendekor berbagai jenis bentuk weeding cake yang menggunakan fondan (plastic icing).

Rumit dan membutuhkan kreatifitas itu pasti. Itulah gambaran dari para mahasiswa dalam pembuatan ‘wedding cake’ yang membutuhkan 20 – 25 kg fondan (plastik icing) untuk dekorasi dengan susunan cake berukuran diameter 40 cm, 60 cm dan 80 cm.

Mulai membuat konsep desain hingga menyiapkan ornamen cake yang unik. Tak hanya itu, detail hiasan pada cake tema ini begitu penting, karena untuk membentuk wedding cake tampak elegan.

Dengan sistem belajar learning by doing, hal ini sangat memungkin kan bahwa mahasiswa/i mampu melakukan. Selama 5 hari mereka berkreasi membuat berbagai wedding cake dengan didampingi para dosen profesional yang sudah berpengalaman.
Majalah Pastry and Bakery di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI