Tampilkan di aplikasi

Buku Pustaka Obor Indonesia hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Pengetahuan Perawatan Preventif Pengobatan TCM

Budaya TCM Yunnan Menuju Dunia Global

1 Pembaca
Rp 88.000 30%
Rp 61.600

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 184.800 13%
Rp 53.387 /orang
Rp 160.160

5 Pembaca
Rp 308.000 20%
Rp 49.280 /orang
Rp 246.400

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Buku ini adalah ikhtisar dari, pencegahan penyakit dan penyakit sub-kesehatan. Konsep mengobati penyakit dan perawatan kesehatan. Identifikasi dan perawatan mendasar dari pengobatan TCM. Bagaimana pencegahan penyakit dan manajemen kesehatan pada pengobatan TCM hingga obat-obatan untuk rehabilitasi. Di sini juga dijelaskan bagaimana intervensi pencegahan, dan pengobatan penyakit umum melalui pencegahan penyakit dan perawatan TCM dan beberapa komponen lainnya. Ilmu pencegahan penyakit adalah ilmu yang memenuhi tujuan medis, dan merupakan ilmu medis yang berkelanjutan.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Gang Shunkui

Penerbit: Pustaka Obor Indonesia
ISBN: 9786024338404
Terbit: Desember 2019 , 384 Halaman










Ikhtisar

Buku ini adalah ikhtisar dari, pencegahan penyakit dan penyakit sub-kesehatan. Konsep mengobati penyakit dan perawatan kesehatan. Identifikasi dan perawatan mendasar dari pengobatan TCM. Bagaimana pencegahan penyakit dan manajemen kesehatan pada pengobatan TCM hingga obat-obatan untuk rehabilitasi. Di sini juga dijelaskan bagaimana intervensi pencegahan, dan pengobatan penyakit umum melalui pencegahan penyakit dan perawatan TCM dan beberapa komponen lainnya. Ilmu pencegahan penyakit adalah ilmu yang memenuhi tujuan medis, dan merupakan ilmu medis yang berkelanjutan.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Pengobatan Tradisional Tiongkok (TCM) dalam praktiknya selama lebih dari dua ribu tahun, membuat perawatan preventif dianggap sebagai landasan teori medis, yang bertujuan mulia hingga menjadi ranah tertinggi dalam dunia medis, sebagai gagasan inti dari budaya kesehatan TCM, yang menganjurkan untuk lebih menghargai kehidupan, memberikan perhatian untuk lebih menjaga kesehatan, serta pencegahan penyakit di masa depan.

Perawatan preventif termasuk di dalamnya adalah menjaga kesehatan, perawatan kesehatan preventif, juga manajemen kesehatan. Perawatan preventif ini dikonotasikan sebagai usaha untuk memperpanjang usia dan meningkatkan kualitas hidup, menjaga dan meningkatkan kesehatan, mencegah serta menunda terjadinya penyakit, pencegahan komplikasi dan kekambuhan.

Teori perawatan preventif dalam pengobatan TCM mewujudkan kristalisasi kearifan cemerlang para filsuf kuno, mengandung banyak pemikiran yang efektif dan metode yang konkret, demi menjaga kesehatan masyarakat Tiongkok maka TCM telah memberikan kontribusi yang sangat besar bagi pemeliharaan kesehatan bangsa Tiongkok. Bagaimana mewarisi warisan sejarah yang berharga ini, dan menjadikannya sebagai bagian penting dalam meningkatkan kesehatan seluruh masyarakat, hal ini merupakan hal penting yang sedang kita hadapi.

Kesehatan adalah titik awal kebahagiaan, meskipun kesehatan tidak mewakili segalanya, tetapi jika tidak ada kesehatan maka segalanya pun tidak ada. Perawatan preventif telah memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan bangsa Tiongkok. Namun, selama periode waktu yang lama, gagasan perawatan preventif dalam pengobatan TCM telah mengalami kelemahan. Dengan kemajuan masyarakat dan perkembangan medis, membuat keinginan masyarakat terhadap kesehatan semakin bertambah, tetapi dunia medis dalam keadaan yang menyedihkan juga mengalami perubahan.

Dunia medis pada abad ke-21 akan berkembang dari “pengobatan penyakit” menjadi “perawatan kesehatan”, dari penekanan kepada pengobatan menjadi perawatan preventif, dari pengobatan antagonis terhadap asal penyakit hingga penyesuaian komplikasi keseluruhan. Dengan latar belakang seperti inilah, pemikiran preventif kuno akan kembali menjadi perhatian yang penting, terlebih lagi di dunia Barat, yang sudah diperkenalkan pada pemikiran, “Pada abad 21, jika mencari kesehatan pergilah ke negara-negara Timur”.

Tren perkembangan ini senantiasa mengingatkan kita, bahwa praktik teori perawatan preventif pada pengobatan TCM dalam perkembangan dan kemajuannya yang unggul dan unik dalam meningkatkan kualitas kesehatan nasional, pencegahan dan pengendalian penyakit, demi menyempurnakan sistem perawatan medis dan kesehatan dengan karakteristik Tiongkok memiliki makna strategis yang sangat penting, terlebih lagi demi menjaga kesehatan masyarakat dunia pastinya memiliki peran yang tidak terhingga.

Dengan kemajuan pusat medis nasional, model ilmu medis telah berubah dari “model biomedis” yang sederhana menjadi model “lingkungansosial-psikologis-biomedis”, pada tahun 2009 Tiongkok meluncurkan proyek kesehatan “Perawatan Preventif”. Melalui pembangunan beberapa tahun, ide “pencegahan sebelum sakit, pencegahan sebelum komplikasi, pencegahan penularan setelah sakit” pun semakin diakui oleh masyarakat umum, termasuk praktisi medis yang semakin lama semakin sadar akan peningkatan pencapaian kesehatan nasional, ide dan metode dari menjaga kesehatan, perawatan kesehatan, pencegahan, manajemen kesehatan yang telah berimplikasi kepada kehidupan dan proses setiap individu, mementingkan pencegahan secara keseluruhan dan pentingnya intervensi sebelum terkena penyakit.

Gagasan perawatan preventif tidak hanya konsisten dengan arah perkembangan medis di abad ke-21, tetapi juga menyediakan cara baru untuk memecahkan masalah perawatan medis yang mahal, dan sulit di seluruh dunia. Hanya perawatan preventif lah yang sesuai dengan ilmu dengan tujuan medis, dan barulah menjadi pengobatan yang berkelanjutan.

Terus berupaya dengan penuh semangat, mempromosikan dan mempopulerkan ide dan metode perawatan preventif, mengembalikan fungsi medis kepada fungsi awalnya untuk perawatan preventif, membuat dokter mengikuti prinsip perawatan preventif, membuat masyarakat umum menikmati perawatan preventif, bersama-sama saling mengandalkan pemerintah, lembaga medis, praktisi kesehatan juga seluruh masyarakat.

Menerbitkan sejumlah buku populer tentang pengetahuan perawatan preventif, berupaya menyebarkan ide perawatan preventif, mempopulerkan pengetahuan perawatan preventif, serta meningkatkan kesadaran perawatan preventif sebagai hal yang tampak penting, hal inilah yang menjadi niatan awal penyusunan buku ini.

Daftar Isi

Sampul
Kata Pengantar
Daftar Isi
BAB 1: Gambaran Umum Perawatan Preventif TCM
     1. Apa Itu Perawatan Preventif?
     2. Bagaimana Memahami “Perawatan Preventif” dalam Bahasa Tionghoa?
     3. Apakah Perawatan Preventif Termasuk ke Dalam Manajemen Penyakit?
     4. Teori Perawatan Preventif Lahir di Masa Dinasti Apa?
     5. Apa yang Diceritakan dalam Cerita Tiga Bersaudara Bian Que?
     6. Makna Cerita Pertemuan Bian Que dengan Cai Huangong?
     7. Catatan Mana yang Pertama Kali Menggunakan Istilah “Perawatan Preventif”?
     8. Bagaimana 《内经》 “Classic of Internal” Membahas tentang Perawatan Preventif?
     9.《难经》 ”Nan Jing” terhadap Perkembangan Teori Perawatan Preventif?
     10. Bagaimana Zhang Zhongjing Membahas tentang Perawatan Preventif?
     11. Bagaimana Zhang Zhongjing Menjelaskan Perawatan Preventif dari Segi Pola Makan?
     12. Bagaimana Pandangan Sun Simiao tentang Perawatan Preventif?
     13. Apa yang Dijelaskan dalam Teori Perawatan Preventif Zhu Danxi Periode Jin Yuan?
     14. Apa Saja Pengetahuan Zhang Jingyue tentang Perawatan Preventif yang Hidup pada Periode Dinasti Ming?
     15. Apa Saja Kontribusi Ye Tianshi terhadap Teori Perawatan Preventif?
     16. Bagaimana Memahami “Takdirku Berada di Tanganku Bukan di Langit”?
     17. Apa Hubungan antara Perawatan Preventif dan Pencegahan Penyakit Kronis?
     18. Apa Hubungan antara Perawatan Preventif dan Kebijakan Orientasi Kesehatan Tiongkok?
     19. Hubungan antara Perawatan Preventif dan Model Medis di Abad ke-21
     20. Perawatan Preventif di Masa Modern dan Kontemporer Ini Sudah Mendapatkan Hasil seperti Apa?
BAB II: Perawatan Preventif dan Sub-kesehatan
     Bagian 1 Konsep Sub-kesehatan
          1. Sub-Kesehatan Sejak Kapan Pertama Kali Dicetuskan?
          2. Apa itu Kesehatan?
          3. Apa itu Penyakit?
          4. Apa itu Sub-Kesehatan?
          5. Apa Saja Standar Kriteria Sub-Kesehatan?
          6. Apakah TCM Memiliki Kriteria Standar terhadap Sub-Kesehatan?
          7. Apakah Anda Sedang Berada dalam Kondisi Sub-Kesehatan ?
          8. Siapakah yang Mudah Terkena Sub-Kesehatan?
          9. Apa Saja Penyebab Terjadinya Sub-Kesehatan?
          10. Sub-Kesehatan yang Sering Muncul seperti Apa?
     Bagian 2 Hubungan antara Perawatan Preventif TCM SubKesehatan
          1. Apakah Keadaan Sub-Kesehatan Sama dengan “Tidak Sakit”?
          2. Apa Keuntungan Menerapkan Pemikiran Perawatan Preventif TCMdalam Pengelolaan Sub-Kesehatan?
          3. Bagaimana TCM Memahami Keadaan Patogen Sub Kesehatan?
     Bagian 3 Intervensi Obat TCM terhadap Sub-Kesehatan
          1. Apa yang Harus Dilakukan untuk Pencegahan Keadaan SubKesehatan?
          2. Apa Saja Keuntungan Intervensi Obat TCM terhadap Keadaan SubKesehatan?
          3. Bagaimana Intervensi Terapi Non Obat TCM Terhadap Keadaan Sub-Kesehatan?
          4. Bagaimana Menerapkan Cara Pengobatan Anjuran TCM dalam Keadaan Sub-Kesehatan?
BAB III: Konsep Perawatan Preventif dan Perawatan Kesehatan Pencegahan Penyakit Tradisional
     Bagian 1 Konsep Perawatan Preventif dan Perawatan Kesehatan Tradisional
          1. Apa Saja Prinsip Perawatan Kesehatan TCM?
          2. Apa yang Dimaksud dengan Perawatan Kesehatan Emosional?
          3. Mengapa Dikatakan Kunci Menjaga Kesehatan Yaitu Menjaga Kesehatan Spiritual?
          4. Apa yang Dimaksud dengan Menjaga Kesehatan dalam 4 Musim?
          5. Bagaimana Menjaga Kesehatan pada Waktu Musim Semi?
          6. Apa yang Dimaksud dengan “Tutupan Musim Semi”?
          7. Bagaimana Cara Menjaga Kesehatan pada Saat Musim Panas?
          8. Kapan Penerapan “Sakit di Musim Dingin Penyembuhan di Musim Panas” Dianggap Tepat?
          9. Apa Sumber Pemikiran dari “Sakit di Musim Dingin Penyembuhan di Musim Panas”?
          10. Bagaimana Resep Pembuatan Penempelan di Musim Dingin Penyembuhan di Musim Panas?
          11. Orang yang Seperti Apa yang Cocok dengan Perawatan “Sakit di Musim Dingin Penyembuhan di Musim Panas”?
          12. Apa Saja Mekanisme Efektif dari Perawatan Sakit di Musim Dingin Penyembuhan di Musim Panas Penyakit Asma?
          13. Hal Apa Saja yang Harus Diperhatikan dalam Pengobatan “San Fu Tie”?
          14. Bagaimana Menjaga Kesehatan pada Saat Musim Gugur?
          15. Apa yang Dimaksud dengan “Musim Dingin Beku”
          16. Bagaimana Menjaga Kesehatan pada Waktu Musim Dingin?
          17. Bagaimana Menerapkan Perawatan Meridian pada Perawatan Preventif?
          18. Bagaimana Pengetahuan Dapat Menggunakan Makanan sebagai Cara Perawatan Preventif?
          19. Bagaimana Mengkonsumsi Perawatan Obat dan Menu Sehat dalam Perawatan Preventif?
          20. Apa Saja Metode Perawatan Kesehatan Latihan Tradisional yang Nyaman dan Mudah?
          21. Hal Penting Apa Saja dari Terapi Latihan Baduan Jingong?
          22. Hal Penting Apa Saja dari Terapi Latihan Wuqinxi?
     Bagian 2 Konsep Perawatan Preventif dan Perawatan Kesehatan Modern
          1. Apa Saja Teori Perkembangan Baru “5 yang Tidak”?
          2. Apa yang Dimaksud “Metode Latihan Meridian 312”?
          3. Apakah yang Dimaksud dengan “Membaca” Kesehatan?
          4. Apa Saja Fungsi dari Tarian Lapangan dalam Perawatan Kesehatan dan Perawatan Preventif?
          5. Berapa Batas Hidup Seseorang?
          6. Bagaimana Mencegah Penurunan Nilai dari Perlindungan Kesehatan dan Perawatan Kesehatan TCM?
          7. Mengapa Dikatakan untuk Merawat Kesehatan Harus Merawat Pikiran?
          8. Apakah yang Dimaksud dengan Perawatan Kesehatan Mementingkan Juga Perawatan Jiwa?
          9. Mengapa《论语》"Lunyu” Mengatakan “Orang yang Baik Hati Berumur Panjang”?
          10. Kenapa "Lunyu” Mengatakan “Orang Bijak Pasti Berumur Panjang”?
          11. Posisi Penting Limpa dan Ginjal dalam Penjelasannya di Perawatan Kesehatan
          12. Apa Maksud dari Kalimat ”Penyakit karena Terlalu Letih” dalam Panduan Perawatan Kesehatan?
          13. Mengapa Mahalnya Perawatan Kesehatan Berada di “Perawatan Bertahan”nya?
          14. Kenapa Tidak Boleh Berharap Terlalu Banyak dari Produk Kesehatan dan “Mesin Ajaib” Kesehatan?
BAB IV: Identifikasi dan Perawatan Konstitusi Tubuh TCM
     Bagian 1 Definisi Konstitusi Tubuh TCM
          1. Apakah yang Dimaksud dengan Konstitusi Tubuh?
          2. Konstitusi Tubuh Terbagi Menjadi Berapa Jenis? Jenis yang Manakah yang Terbaik?
          3. Apa Makna dari Identifikasi Konstitusi Tubuh TCM?
          4. Apa Makna dari Memahami Konstitusi Tubuh terhadap Perawatan Preventif dan Perawatan Kesehatan?
          5. Apakah Faktor Kemudian dapat Merubah Konstitusi Tubuh?
     Bagian 2 Klasifikasi dan Metode Identifikasi Konstitusi Tubuh TCM
          1. Apa Saja Metode Klasifikasi Konstitusi Tubuh ?
          2. Bagaimana Mengetahui Konstitusi Tubuh Diri Sendiri?
          3. Apakah yang Dimaksud dengan Pengidentifikasian Pemeriksaan Fisik?
          4. Sebelum Mengidentifikasi Konstitusi Tubuh Harus Melakukan Persiapan Apa Saja?
          5. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Seimbang Serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Seimbang
          6. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Defisiensi Qi serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Defisiensi Qi
          7. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Stagnasi Qi serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Stagnasi Q
          8. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Lembab Panas serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Lembab Panas
          9. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Bawaan serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Bawaan
          10. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Stagnasi Darah serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Stagnasi Darah
          11. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Defisiensi Yang serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Defisiensi Yang
          12. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Defisiensi Yin serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Defisiensi Yin
          13. Pengenalan Karakteristik Konstitusi Lembab serta Penyakit yang Mudah Terjangkit Bagi Konstitusi Lembab
     Bagian 3 Perawatan Konstitusi Tubuh TCM
          1. Bagaimana Melakukan Perawatan Konstitusi Seimbang?
               1.1 Perawatan Mental
               1.2 Metode Penyesuaian Minat Emosional
               1.3 Perawatan Pola Makan
               1.4 Saran Olahraga: Olahraga Perawatan Kesehatan 18 Cara
               1.5 Perawatan Meridian
          2. Bagaimana Melakukan Perawatan Konstitusi Defisiensi Qi?
               2.1 Perawatan Mental
               2.2 Lingkungan Pemulihan
               2.3 Perawatan Meridian
               2.4 Saran Olahraga
               2.5 Panduan Hidup
               2.6 Saran Makanan
               2.7 Rekomendasi Pemeriksaan Lanjut
          3. Bagaimanakan Cara Perawatan Konstitusi Stagnasi Qi?
               3.1 Perawatan Mental
               3.2 Lingkungan Pemulihan
               3.3 Perawatan Meridian
               3.4 Saran Olahraga
               3.5 Bimbingan Hidup
               3.6 Prinsip Komprehensif Saran Konsumsi Makanan: Makanan yang Dapat Meluaskan Perasaan di Dada dan Pengaturan Qi
               3.7 Saran untuk Pemeriksaan Lebih Lanjut
          4. Bagaimana Cara Perawatan untuk Orang dengan Konstitusi Lembab-Panas?
               4.1 Perawatan Mental
               4.2 Lingkungan Pemulihan
               4.3 Perawatan Meridian
               4.4 Saran Olahraga
               4.5 Bimbingan Hidup
               4.6 Prinsip Umum Saran Konsumsi Makanan: Kurangi yang Manis dan Alkohol, Kurangi Pedas dan Berminyak
               4.7 Saran Pemeriksaan Lanj
          5. Bagaimana Cara Melakukan Perawatan Bagi Konstitusi Bawaan Lahir?
               5.1 Perawatan Mental
               5.2 Lingkungan Pemulihan
               5.3 Pengaturan Meridian
               5.4 Saran Olahraga
               5.5 Bimbingan Hidup
               5.6 Prinsip Umum yang Disarankan dalam Konsumsi Makanan:Makanan yang Menyegarkan Qi dan Perawakan
               5.7 Saran Pemeriksaan Lanjutan
          6. Bagaimana Cara Melakukan Perawatan terhadap Konstitusi Stagnasi Darah
               6.1 Perawatan Mental
               6.2 Lingkungan Pemulihan
               6.3 Pengaturan Meridian
               6.4 Saran Olahraga
               6.5 Bimbingan Hidup
               6.6 Makanan yang Disarankan
               6.7 Saran Pemeriksaan Lanjutan
          7. Bagaimana Cara Melakukan Perawatan Bagi Konstitusi Defisien Yang
               7.1 Perawatan Mental
               7.2 Pemulihan Lingkungan
               7.3 Perawatan Meridian
               7.4 Saran Olahraga
               7.5 Bimbingan Hidup
               7.6 Saran Makanan
               7.7. Saran Pemeriksaan Lanjutan
          8. Bagaimana Cara Melakukan Perawatan Bagi Konstitusi Defisien Yin?
               8.1 Perawatan Mental
               8.2 Lingkungan Pemulihan
               8.3 Pengaturan Meridian
               8.4 Saran Olahraga
               8.5 Bimbingan Hidup
               8.7 Saran Pemeriksaan Lebih Lanjut
          9. Bagaimana Cara Melakukan Perawatan Bagi Konstitusi Lembab?
               9.1 Perawatan Mental
               9.2 Lingkungan Pemulihan
               9.3 Saran Olahraga
               9.4 Bimbingan Hidup
               9.5 Saran Makanan
               9.6 Perawatan Meridian
               9.7 Saran Pemeriksaan Lebih Lanjut
BAB V: Perawatan Preventif TCM dan Manajemen Kesehatan TCM serta Ilmu Rehabilitasi
     1. Apakah Tujuan dari Ilmu Medis?
     2. Definisi Kesehatan
     3. Apa yang Dimaksud dengan Manajemen Kesehatan?
     4. Bagaimana Manajemen Kesehatan Lahir?
     5. Apakah Tujuan dari Manajemen Kesehatan?
     6. Apa Saja Strategi Manajemen Kesehatan?
     7. Langkah-langkah Dasar dan Alur Pelayanan Manajemen
     8. Apakah yang Dimaksud dengan Manajemen Penyakit?
     9. Apa Hubungan antara Manajemen Kesehatan dan Ilmu Pencegahan Medis?
     10. Bagaimana Hubungan antara Perawatan Preventif TCM dan Manajemen Kesehatan?
     11. Perawatan Preventif Apa Saja Karakteristik Manajemen Kesehatan TCM?
     12. Bagaimana Model Pelayanan Masyarakat 6 in 1 Memajukan Pelayanan Perawatan Preventif?
     13. Ilmu Rehabilitasi TCM Termasuk ke Dalam Subjek Ilmu Pengetahuan Apa?
     14. Diskusi Hubungan antara Perawatan Preventif dan Ilmu Rehabilitasi Medis TCM?
     15. Bagaimana Pencegahan dan Rehabilitasi dapat Berefek Kepada Pemikiran Perawatan Preventif TCM?
BAB VI: Tindakan Intervensi untuk Perawatan Preventif
     A. Cara Menggunakan Terapi Akupunktur di Klinik Perawatan Preventif
     B. Bagaimana Cara Pengobatan Tanam Benang pada Klinis Perawatan Preventif
     C. Bagaimana Menggunakan Terapi Bekam dalam Pengobatan Klinis Perawatan Preventif?
     D. Bagaimana Menggunakan Terapi Pijit dalam Pengobatan Klinis Perawatan Preventif?
     E. Bagaimana Menggunakan Terapi Perendaman Kaki dalam Pengobatan Klinis Perawatan Preventif?
     F. Bagaimana Menggunakan Terapi Pengasapan Herbal TCMdalam Pengobatan Klinis Perawatan Preventif?
     G. Pengenalan Metode Pengobatan Karakteristik Perawatan Preventif
     H. Pengenalan Bahan Baku Obat
BAB VII: Perawatan dan Perlindungan Kesehatan Perawatan Preventif TCM dalam Penyakit Umum
     A. Menggunakan Pemikiran Perawatan Preventif TCM untuk Mengatasi Pencegahan Flu
     B. Bagaimana Pemikiran Perawatan Preventif Digunakan dalam Perlindungan Kesehatan dan Pencegahan Digunakan dalam Penyakit Bronkitis Kronis
     C. Penjelasan Perawatan dan Perlindungan Kesehatan dan Pencegahan atas Asma Bronkial
     D. Penjelasan Metode Perawatan, Perlindungan dan Pencegahan Kesehatan TCM dalam Penyakit Jantung Koroner
     E. Metode Perawatan Kesehatan dan Pencegahan TCM Penyakit Sembelit
     F. Cara Melindungi Dismenorea dalam Kehidupan Sehari-hari
     G. Bagaimanakah Perawatan dan Pencegahan Penyakit TCMTerhadap Penyakit Encok?
Daftar Pustaka
Lampiran
     Standar dan Kebijakan yang Berkaitan dengan Perawatan Preventif TCM
     “Pedoman Manajemen dan Pembangunan Departemen ‘Perawatan Preventif’ Rumah Sakit TCM(Implementasi Uji Coba)”
     Perawatan Kesehatan Pencegahan Penyakit dalam TCM(Perawatan Preventif) Garis Besar Pelayanan Inovasi Sains dan Teknologi (Tahun 2013-2020)
     Standar Layanan Manajemen Kesehatan Obat TCM
     Prinsip-prinsip Panduan Penelitian Klinis TCM Subkesehatan (Implementasi Uji Coba)
     Daftar Pustaka