Tampilkan di aplikasi

Tampil trendi di rumah mungil

Tabloid Rumah - Edisi 359
3 Januari 2017

Tabloid Rumah - Edisi 359

Keterbatasan ruang tak lagi menjadi halangan untuk menciptakan hunian yang cantik nan trendi. Dengan beberapa trik ini Anda bisa menghadirkan rumah trendi yang nyaman meski berukuran mungil. / Foto : Jou Endhy Pesuarissa & Yannis Rudolf Pratasik

Rumah
Konsep rumah mungil kini sudah menjadi suatu hal yang lumrah.

Harga tanah yang terus melambung membuat kita harus berpikir dua kali untuk membeli rumah besar. Pilihannya, rumah mungil dengan harga pas di kantong. Namun, meski berukuran kecil bukan berarti kenyamanan dan kebebasan dalam mendandani hunian Anda terenggut. Konsep rumah yang lebih terencana akan membuat hunian mungil Anda terasa lebih nyaman, bahkan memiliki tampilan menarik.

Wandy Rustandi, desainer interior sekaligus pemilik Interlook Home and Interior Custom, mengungkapkan bahwa konsep rumah mungil sudah menjadi tuntutan bagi pemilik rumah.

Namun, Anda bisa memainkan konsep yang ingin dihadirkan.

Ia mengungkapkan konsep yang tepat untuk rumah berukuran mini antara lain gaya Europian atau kontemporer karena memiliki tampilan yang simpel, namun memiliki point of interest.

Salah satu strategi yang bisa dilakukan agar lahan sempit terasa nyaman adalah memaksimalkan luas bangunan yang ada dengan memerhatikan tata letak ruangan dan fungsinya.

Buatlah daſt ar ruang-ruang prioritas yang ingin Anda hadirkan.

Pemilihan ruangan ini dapat didasarkan pada fungsi ruangan, seperti ruang berkumpul, ruang tidur, dapur, dan kamar mandi.

Sementara, ruangan yang tak terlalu penting keberadaannya bisa disatukan dengan ruangan lain yang masih memiliki fungsi serupa, sehingga bersifat multifungsi, misalnya ruang tamu dengan ruang keluarga.
Tabloid Rumah di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI