Tampilkan di aplikasi

Samsung Galaxy J7 2016, layar lega, multimedia juara

Tabloid Sinyal - Edisi 256
26 Agustus 2016

Tabloid Sinyal - Edisi 256

Multimedia dan kamera yang menggoda, menjadi nilai tambah yang mempesona buat galaxy J7 (2016).

Sinyal
Samsung mengulang seri J yang sukses sebelumnya. Varian J5 dan J7 (2016) diperkenalkan di bulan Agustus. Berbekal kenaikan kelas di spesifi kasi, seri J7 (2016) ditasbihkan menjadi produk jagoan di kelas menengah. Pertarungan menjadi menarik, karena makin ramai dan kompetitif. LG dengan X Cam, sementara Oppo dengan F1s. Lalu? Apa yang bisa diperbuat sang market leader. Inovasi pun dimunculkan. Salah satunya lewat kemampuan multimedia dan kamera. Walhasil, tak cuma nama besar yang bisa mendongkrak penjualan. Fitur mumpuni pun menjadi senjata yang mematikan. Papan atas memang pasar yang kecil. Setidaknya bila dibandingkan dengan kelas bawah. Tapi di sinilah pertaruhan prestise antar vendor cukup sengit di teknologi terbaru.

Pasalnya, masyarakat akan menilai apakah layak banderol menjulang dengan teknologi yang disematkan. Samsung juga memberikan sensasi memotret yang berbeda pada J7 (2016). Dengan kamera 13 MP dan kamera depan 5 MP, ponsel ini bisa dijadikan alternatif pilihan ponsel kamera untuk mobile photography sekaligus selfie. Pasalnya, Galaxy J7 (2016) menyediakan fi tur wide selfi e dengan kemudahan mengambil group selfie atau wefie, dengan lebar hingga 110’ di posisi portrait hingga 120’ posisi landscape. Nah, buat Anda yang penasaran apa saja yang bisa dilakukan J7 (2016). Ini dia oprekannya.

7,5 Desain Di bagian luar, material logam membungkus cangkang kokoh J7 (2016). Terlihat solid dengan kesan elegan. Kombinasi list silver, cover punggung putih dengan kaca riben di bagian depan menyuguhkan tampilan berkelas. Menggunakan konsep removable baterai, sumber daya bisa dibongkar pasang sesuai kebutuhan. Memiliki diferensiasi sedikit lebar, Samsung Galaxy J7 (2016) tetap tampil anggun. Dengan ketebalan 7,8 mm, ponsel ini tak terlampau slim. Berbeda dengan Galaxy A8 yang memang memiliki bodi ramping dengan ketebalan 5,9 mm dan layar 5,7 inch. Sementara J7 (2016) mengadopsi layar lebar 5,5 inch.
Tabloid Sinyal di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI