Tampilkan di aplikasi

Buku UGM Press hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Pengantar Sosiolinguistik

1 Pembaca
Rp 52.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 156.000 13%
Rp 45.067 /orang
Rp 135.200

5 Pembaca
Rp 260.000 20%
Rp 41.600 /orang
Rp 208.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Wilayah Indonesia dengan jumlah bahasa yang sangat besar merupakan surga bagi penelitian kebahasaan. Persoalan-persoalan bahasa yang terdapat di dalamnya tidak hanya muncul karena keunikan bahasa-bahasa lokalnya, tetapi juga karena pertemuan antara bahasa- bahasa lokal itu dengan bahasa nasional, dan berbagai bahasa asing yang tidak mungkin terhindarkan di era globalisasi sekarang ini. Fenomena ini memunculkan berbagai isu sosiolinguistik yang amat menarik untuk ditangani oleh para ahli bahasa sebagai wujud sumbangsih dan peran serta mereka dalam membantu menyelesaikan persoalan kemasyarakatan yang berkembang di Indonesia. Persoalan ini tidak akan teratasi tanpa landasan kokoh mengenai konsep-konsep dasar sosiolinguistik. Buku Pengantar Sosiolinguistik ini ditulis untuk memberi pemahaman tentang teori dasar dan berbagai persoalan sosiolinguistik yang mutlak harus dikuasai oleh pelajar, guru, dosen, mahasiswa, dan semua pihak yang berminat mendalami sosiolinguistik dan bidang-bidang lain yang terkait dengannya.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: I Dewa Putu Wijana

Penerbit: UGM Press
ISBN: 9786023862979
Terbit: Februari 2023 , 100 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Wilayah Indonesia dengan jumlah bahasa yang sangat besar merupakan surga bagi penelitian kebahasaan. Persoalan-persoalan bahasa yang terdapat di dalamnya tidak hanya muncul karena keunikan bahasa-bahasa lokalnya, tetapi juga karena pertemuan antara bahasa- bahasa lokal itu dengan bahasa nasional, dan berbagai bahasa asing yang tidak mungkin terhindarkan di era globalisasi sekarang ini. Fenomena ini memunculkan berbagai isu sosiolinguistik yang amat menarik untuk ditangani oleh para ahli bahasa sebagai wujud sumbangsih dan peran serta mereka dalam membantu menyelesaikan persoalan kemasyarakatan yang berkembang di Indonesia. Persoalan ini tidak akan teratasi tanpa landasan kokoh mengenai konsep-konsep dasar sosiolinguistik. Buku Pengantar Sosiolinguistik ini ditulis untuk memberi pemahaman tentang teori dasar dan berbagai persoalan sosiolinguistik yang mutlak harus dikuasai oleh pelajar, guru, dosen, mahasiswa, dan semua pihak yang berminat mendalami sosiolinguistik dan bidang-bidang lain yang terkait dengannya.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Buku Pengantar Sosiolinguistik ini adalah buku yang sengaja ditulis secara sederhana untuk mengantarkan atau memberi dasar-dasar teoretis kepada para mahasiswa yang hendak mendalami masalah sosiolinguistik. Buku-buku teks yang ada sekarang, lebih-lebih yang berbahasa asing, kiranya masih terlalu sulit untuk dipahami para pemula sehingga dikhawatirkan dapat menyurutkan minat mereka untuk mendalami cabang ilmu bahasa yang sangat penting dan menarik ini. Penulis mengucapkan terima kasih kepada Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada dan semua pihak yang telah membantu secara moral dan finansial penyiapan buku ini. Buku ini saya dedikasikan kepada seluruh keluarga besar (istri, anak, dan menantu), khususnya ketiga cucu saya Nara, Leya, dan Janitra. Kritik dan saran dari semua pihak demi kesempurnaan pada cetakan selanjutnya selalu diharapkan dan diterima dengan sepenuh hati.

Penulis

Penulis

I Dewa Putu Wijana - Prof. Dr. I Dewa Putu Wijana, S.U., M.A. dilahirkan di Singaraja tanggal 16 Agustus 1956. Pendidikan sekolah dasar (1969), sekolah menengah pertama (1972), dan sekolah menengah atas (1975) diselesaikan di kampung halamannya.

Pada tahun 1976 mulai kuliah di Fakultas Sastra dan Kebudayaan UGM, Yogyakarta. Meraih gelar B.A. tahun 1979, meraih S-1 (Drs.) di Fakultas Sastra dan Kebudayaan Universitas Gadjah Mada tahun 1981, S-2 tahun 1987 (S.U.) di Fakultas Pascasarjana UGM, dan M.A. dalam bidang applied linguistics di Monash University, Melbourne, Australia (1991), serta S-3, Doktor (cum Laude) di Universitas Gadjah Mada pada tahun 1995. Pada tahun 2002 dalam usia 46 tahun meraih jabatan Guru Besar. Di usia 51 tahun, ia telah menduduki golongan kepangkatan tertinggi (IVe).

Daftar Isi

Cover
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Lambang
Bab I: Linguistik dan Sosiolinguistik
     1.1 Linguistik
     1.2 Sosiolinguistik
Bab II: Variabel Penelitian Sosiolinguistik
     2.1 Variabel Bebas
     2.2 Variabel Bergantung
     2.3 Studi Korelasional dan Studi Implikasional
Bab III: Variasi Bahasa
     3.1 Variasi Fonologis
     3.2 Variasi Morfologis
     3.3 Variasi Sintaksis
     3.4 Variasi Leksikal
Bab IV: Variasi Regional
     4.1 Pengantar
     4.2 Dialek dan Bahasa Standar
     4.3 Isoglos dan Isolek
Bab V: Variasi Sosial
Bab VI: Bahasa dan Umur
Bab VII: Bahasa dan Jenis Kelamin
     7.1 Penandaan Bahasa terhadap Laki-Laki dan Perempuan
     7.2 Laki-Laki dan Perempuan Menggunakan Bahasa yang
     7.3 Berbagai Alasan Perbedaan Bahasa Laki-Laki dan Perempuan
Bab VIII: Bahasa dan Etnisitas
     8.1 Persoalan di Berbagai Negara
     8.2 Persoalan di Indonesia
Bab IX: Kedwibahasaan
     9.1 Pengantar
     9.2 Kedwibahasaan dan Diglosia
     9.3 Berbagai Fenomena dalam Kedwibahasaan
     9.4 Keunggulan Seorang Dwibahasawan
Bab X: Pergeseran, Pemerintahan Bahasa, dan Revitalisasi Bahasa
     10.1 Pengantar
     10.2 Pergeseran Bahasa
     10.3 Pemertahanan Bahasa
     10.4 Revitalisasi Bahasa
Bab XI: Masyarakat Tutur
Bab XII: Fungsi Bahasa
Bab XIII: Perencanaan Bahasa
     13.1 Pengantar
     13.2 Perencanaan Dasar Bahasa
     13.3 Perencanaan Korpus Bahasa
     13.4 Perencanaan Bahasa di Indonesia
Bibliografi
Lampiran
Biografi Penulis