Tampilkan di aplikasi

O2O pasar yang empuk

Majalah Warta Ekonomi - Edisi 12/XXVIII
27 Desember 2017

Majalah Warta Ekonomi - Edisi 12/XXVIII

Bisnis bergerak dengan cepat. Beradu kelebihan untuk menyedot pengiklan atau sponsorship sudah menjadi hal yang mutlak dilakukan. / Foto : Warta Ekonomi

Warta Ekonomi
Ruang teater Ciputra Artpreneur tampak penuh oleh ratusan orang malam itu (6/12/2017). Ratusan orang yang berasal dari berbagai agensi iklan, rekanan bisnis, dan para pegawai ANTV memenuhi ruang tersebut. Inilah salah satu momen penting yang tidak dilewatkan oleh ANTV untuk “menjual diri” di depan para kepanjangan tangan pengiklan ini.

Di depan ratusan orang tersebut, Anindya N. Bakrie, sang Presiden Komisaris ANTV yang juga Presiden Direktur Viva Group, meyakinkan bahwa industri pertelevisian akan semakin menarik pada tahun 2018. Program-program baru akan selalu disajikan kepada masyarakat Indonesia. Apalagi akan ada sejumlah agenda besar yang akan menggelorakan bisnis Tanah Air, seperti ajang Asian Games, Pilkada, dan lain sebagainya di tahun 2018.

Sejauh ini, teve memang masih menjadi medium yang sangat menarik bagi pengiklan di Indonesia. Menurut informasi dari Nielsen Indonesia, kontributor utama untuk pertumbuhan belanja iklan masih dari media teve yang menyumbang 80% dari total nilai belanja iklan. “Nilai belanja iklan teve yang kami laporkan selama ini hanya memperhitungkan iklan-iklan yang tayang di jeda iklan.

Sementara itu, ada bentuk iklan teve lain yang masih belum dimasukkan dalam pelaporan. Jadi, masih ada aktivitas iklan di teve yang belum terkuantifikasi nilainya,” ungkap Hellen Katherina, Executive Director, Head of Media Business, Nielsen Indonesia. Artinya, nilai iklan maupun noniklan yang menjadi pendapatan perusahaan media, termasuk yang diperoleh VIVA Group, akan lebih besar lagi.

Sebut saja, ANTV yang banyak menggelar kegiatan- kegiatan di berbagai daerah untuk mempertemukan artis-artis idola dengan masyarakat, sekaligus mendekatkan program-program yang mereka miliki. Bukan tanpa sponsor mereka keliling ke daerah-daerah. Banyak sponsor yang siap terjun ke kerumunan yang dikumpulkan oleh ANTV.
Majalah Warta Ekonomi di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI